Menuju konten utama

Samsung Rilis Galaxy View 2, Tablet dengan Layar dan Baterai Jumbo

Layar Samsung Galaxy View 2 berukuran 17,3 inci sementara kapasitas baterainya mencapai 12.000mAh.

Samsung Rilis Galaxy View 2, Tablet dengan Layar dan Baterai Jumbo
Samsung Galaxy View 2. Youtube/AT&T

tirto.id - Samsung akan memasarkan Galaxy View 2, tablet Android terbarunya di Amerika Setikat mulai Jumat (26/4/2019) waktu setempat. Tablet ini memiliki ukuran layar 17,3 inci dengan baterai berkapasitas 12.000mAh.

Melansir laman Android Police, Kamis (25/4), Samsung akan memasarkan tabletnya melalui operator telekomunikasi seluler AT&T yang ditawarkan ke konsumen dengan sistem bundling sebesar 37 dolar AS per bulan selama 20 bulan.

Dalam sebuah video promosi di YouTube yang diunggah saluran resmi AT&T, Samsung Galaxy View 2 dilengkapi dengan kickstand atau penyangga yang dapat diatur hingga 30 derajat.

Mengenai spesifikasinya, layar tablet ini memiliki resolusi FHD, namun belum diketahui untuk tipe panelnya, apakah Super AMOLED khas Smasung atau IPS. Galaxy View 2 dilaporkan dilengkapi pula dengan fitur Dolby Atmos untuk kualitas audio maksimal.

Informasi dari situs web benchmark Geekbench, Galaxy View 2 bertenaga chipset Exynos 7884 berkonsep octa-core, terdiri dari dual-core 1,6GHz dan hexa-core 1,35GHz, yang ditandemkan dengan RAM 3GB guna mendongkrak performanya. Sementara untuk kebutuhan grafis, tablet ini mengandalkan GPU dari Mali-G71 MP2.

Galaxy View 2 dilengkapi dengan memori internal berkapasitas 64GB yang dapat diperluas hingga 400GB melalui slot microSD. Sayangnya, Galaxy View 2 masih mengadopsi sistem operasi Android 8.1 Oreo.

Tablet jumbo ini tak dibekali kamera belakang namun tersedia di bagian depan untuk kebutuhan panggilan video dengan resolusi 5 megapiksel.

Sebagai informasi, tablet ini merupakan penerus dari Galaxy View generasi pertama, yang diperkenalkan pada 2015. Pendahulunya mengusung layar sedikit lebih besar, yaitu 18 inci, yang masih menjalankan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop.

Baca juga artikel terkait SAMSUNG atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis