Menuju konten utama

Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS, Sentuh Rp14.120 Jumat Pagi

Rupiah melemah terhadap dolar AS pada Jumat pagi. Rupiah bergerak ke posisi Rp14.120 per dolar AS.

Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS, Sentuh Rp14.120 Jumat Pagi
Ilustrasi mata uang rupiah. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah melemah 30 poin terhadap dolar AS pada Jumat (15/2/2019) pagi.

Rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, bergerak ke posisi Rp14.120 per dolar AS dibanding posisi sebelumnya Rp14.090 per dolar AS.

Pada transaksi Kamis (14/2/2019) sore, rupiah tercatat melemah 31 poin menjadi Rp14.090 per dolar AS dibanding posisi sebelumnya di Rp14.059 per dolar AS.

Rupiah yang terus melemah itu, menurut Analis Pasar Uang Monex Investindo Futures Faisyal, karena dipicu kenaikan harga minyak mentah.

"Kenaikan harga minyak menta menjadi sentimen negatif terhadap rupiah hari ini," ujarnya, Kamis, seperti dikutip dari Antara.

Menurutnya, harga minya naik usai eksportir utama Arab Saudi mengatakan bakal memangkas produksi dan ekspor minyak mentah.

Selain kenaikan harga minyak mentah, melemahnya rupiah juga dipengaruhi oleh sentimen melebarnya defisit neraca transaksi berjalan di dalam negeri.

Masih dari laporan Antara, defisit transaksi berjalan pada triwulan IV-2018 tercatat 9,1 miliar dolar AS atau 3,57 persen terhadap PDB.

Secara keseluruhan pada 2018, defisit neraca transaksi berjalan sebesar 2,98 persen dari PDB atau meningkat dibanding kinerja 2017 yang sebesar 1,6 PDB.

Sementara kurs tengah nilai tukar mata uang Cina renminbi atau yuan menguat 121 basis poin menjadi 6,7623 terhadap dolar AS pada Jumat, menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing Cina.

Laporan Xinhua yang dikutip Antara menyebutkan di pasar spot valuta asing Cina, yuan diperbolehkan untuk naik atau turun sebesar dua persen dari tingkat paritas tengahnya setiap hari perdagangan.

Kurs tengah yuan terhadap dolar AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antarbank pada setiap hari kerja.

Transaksi Antarbank Jakarta (1 Dolar AS ke Rupiah) Januari dan Februari 2019:

14 Februari 2019 - Rp14.093

13 Februari 2019 - Rp14.027

12 Februari 2019 - Rp14.088

11 Februari 2019 - Rp13.995

8 Februari 2019 - Rp13.992

7 Februari 2019 - Rp13.978

6 Februari 2019 - Rp13.947

4 Februari 2019 - Rp13.976

1 Februari 2019 - Rp13.978

31 Januari 2019 - Rp14.072

30 Januari 2019 - Rp14.112

29 Januari 2019 - Rp14.098

28 Januari 2019 - Rp14.038

25 Januari 2019 - Rp14.163

24 Januari 2019 - Rp14.141

23 Januari 2019 - Rp14.188

22 Januari 2019 - Rp14.221

21 Januari 2019 - Rp14.212

18 Januari 2019 - Rp14.182

17 Januari 2019 - Rp14.158

16 Januari 2019 - Rp14.154

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH