Menuju konten utama

Rundown Fancon SUJU D&E di Jakarta 26 Agustus 2023 & Open Gate

SUJU D&E akan menggelar fancon di Jakarta pada 26 Agustus. Berikut ini rundown acara, open gate, link beli tiket serta ketentuan menontonnya.

Rundown Fancon SUJU D&E di Jakarta 26 Agustus 2023 & Open Gate
Super Junior D And E. youtube/SMTOWN

tirto.id - Rundown Fancon Super Junior D&E telah dirilis melalui akun Instagram resmi promotor applewood_official. Dalam postingan tersebut dituliskan bahwa open gatefancon akan dimulai pada pukul 18.00 WIB dan konser dimulai pukul 19.00 WIB.

Fanmeeting concert (fancon) Super Junior D&E akan digelar pada Sabtu pekan ini, 26 Agustus 2023. Fancon ini bakal dilangsungkan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

Penjualan tiket fancon Super Junior D&E telah dimulai pada bulan lalu, 27 Juli 2023. Namun, hingga menjelang hari H acara, tiket masih tersedia dan bisa dibeli secara resmi melalui situs https://www.2023delightpartyinjkt.com/.

SUJU D&E merupakan sub unit dari grup K-Pop kenamaan Super Junior yang beranggotakan Donghae dan Eunhyuk. SUJU D&E melakukan debut pada 16 Desember 2011 dengan merilis single “Oppa, Oppa”.

Sesuai tajuk acaranya, “2023 D&E World Tour Fancon Delight Party”, tidak menghadirkan semua member Super Junior. Hanya Doghae dan Eunhyuk yang akan menyapa penggemarnya dalam acara fancon ini.

Tur dunia SUJU D&E telah dimulai di Seoul selama dua hari pada 24 Juni dan 25 Juni 2023. Selain Korea dan Jakarta, SUJU D&E akan mengunjungi penggemarnya di negara lain seperti Taiwan, Thailand, Vietnam, Malaysia, dan Filipina.

Rundown Fancon SUJU D&E di Jakarta 2023

Applewood selaku pihak promotor telah merilis rundown fancon SUJU D&E di Jakarta 2023 yang akan dihelat di Tennis Indoor Senayan. Berdasarkan rundown tersebut, layanan loket tiket akan dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 19.30 WIB.

Penukaran benefits pemegang tiket seperti VIP sound check, goodbye session wristband, dan poster bertanda tangan juga dilayani pada pukul 10.00 WIB.

VIP sound check akan dilaksanakan sebelum konser dimulai sementara goodbye session akan dilakukan setelah konser selesai.

Secara lebih lengkap, berikut ini rundown fancon SUJU D&E yang akan digelar pada 26 Agustus 2023.

  • 10.00 WIB - 19.30 WIB : Loket tiket dibuka
  • 10.00 WIB : Penukaran benefits
  • 10.00 WIB : Papan pesan acara dimulai
  • 13.00 WIB : Waktu penjualan merchandise resmi
  • 16.00 WIB : Antrean kategori VIP sound check
  • 17.00 WIB : Pintu VIP sound check dibuka
  • 17.20 WIB : Sesi sound check dimulai
  • 18.00 WIB : Pintu untuk semua area dibuka
  • 19.00 WIB : Konser dimulai

Link Beli Tiket Fancon SUJU D&E di Jakarta 2023

Tiket fancon SUJU D&E di Jakarta 2023 masih tersedia hingga menjelang dilangsungkannya acara. Secara resmi tiketnya dijual melalui situs 2023delightpartyinjkt.com. Klik tautan berikut untuk membeli tiket: Link beli tiket fancon SUJU D&E di Jakarta 2023.

Tiket fancon SUJU D&E dijual dengan empat kategori berbeda. Kategori termurah dibanderol dengan harga Rp1.500.000.

Sementara harga paling mahal senilai Rp2.800.000. Harga tiket tersebut sudah termasuk pajak, namun belum termasuk biaya layanan dan lainnya.

Berikut ini, daftar lengkap harga tiket Fancon Super Junior D&E di Jakarta 2023 yang masih tersedia.

  • PURPLE - Rp1.500.000
  • GREEN - Rp2.000.000
  • PINK - Rp2.400.000
  • VIP - Rp2.800.000

Ketentuan Nonton Fancon SUJU D&E di Jakarta 2023

Menjelang hari H Fancon SUJU D&E di Jakarta 2023, pihak promotor pun merilis sejumlah ketentuan menonton konser.

Ketentuan tersebut berkaitan dengan larangan membawa barang-barang tertentu serta berkaitan dengan keselamatan.

Melansir dari akun Instagram resmi pihak promotor, berikut ini ketentuan nonton fancon SUJU D&E di Jakarta 2023.

Ketentuan barang yang dilarang

  1. Segala jenis foto, rekaman video, streaming langsung tidak diperbolehkan.
  2. Tidak diperbolehkan membawa kamera digital dan profesional, perekam, tablet, tongkat selfie.
  3. Tidak boleh membawa tas besar.
  4. Dilarang membawa papan dan spanduk yang lebih besar dari A4.
  5. Dilarang membawa peluit atau megafon
  6. Dilarang membawa balon dan boneka yang lebih besar dari 30 cm.
  7. Tidak boleh membawa makanan dan minuman.
  8. Dilarang membawa obat-obatan.
  9. Dilarang membawa senjata.
  10. Tidak diperbolehkan membawa kursi atau bangku.
  11. Dilarang membawa senter atau laser pointer.
  12. Dilarang merokok.
  13. Tidak boleh memakai ikat kepala dan/atau merchandise tidak resmi.
  14. Dilarang membawa payung.
Ketentuan keselamatan

  1. Tetap terhidrasi dan diharapkan makan teratur sebelum acara.
  2. Menggunakan masker setiap saat.
  3. Sering mencuci tangan dengan baik dan benar.
  4. Mohon untuk antre dengan teratur dan tetap jaga jarak.

Baca juga artikel terkait RUNDOWN FANCON SUJU DE DI JAKARTA 2023 atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Musik
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yandri Daniel Damaledo