Menuju konten utama

Run BTS S3 Episode 81 di VLive: Personel BTS Bermain Game VR

Sinopsis Run BTS season 3 episode 81 yang tayang di VLive pada Selasa (23/7/2019) pukul 19.00 WIB

Run BTS S3 Episode 81 di VLive: Personel BTS Bermain Game VR
Boy band BTS. Instagram/bts.bighitofficial

tirto.id - Run BTS season 3 episode 81 telah tayang di VLive pada Selasa (23/7/2019) pukul 19.00 WIB. Pada episode kali ini para personel BTS akan bermain gim Virtual Reality (VR).

Chapter 81 diawali menampilkan Suga, V, Jin, Jungkook, Jimin, RM, V, dan J-Hope berdiri berjajar, mereka berteriak “Run BTS!” sembari bertepuk tangan, saat itu anggota BTS telah berada di dalam gedung tempat bermain VR.

Mendengar nama VR, RM dan V langsung maju ke depan, kemudian berjabat tangan. Mereka seakan ingin menunjukkan nama VR adalah gabungan dari nama mereka.

“Kita sudah dapat thumbnail video ini kan?” ujar RM sembari tersenyum.

Suasana semakin menarik saat produser menimpali lelucon V dan RM, “kalian akan dibagi menjadi dua tim. Karena kita di tempat VR, jadi akan dibagi dua tim yaitu tim V dan tim R (RM)."

Permainan juga akan memiliki empat ronde, tim dengan skor paling rendah setelah bermain empat ronde akan mendapat hukuman.

“Kita akan bagi kue?” ujar RM.

“Aku suka main ambil kue, ayo kita bersenang-senang,” tambahnya dengan semangat.

RM dan V kemudian maju ke depan, saling berhadapan satu dengan yang lain. “Akan lebih baik jika memilih tim yang bagus dalam bermain gim,” ujar J-Hope.

Perkataan itu ditimpali RM, “apakah ada yang jago atau tidak dalam main VR?”

“Kalian harus melirik aku dan J-Hope,” canda Jimin.

RM dan V kemudian mulai gim dengan bermain batu gunting kertas untuk menentukan tim mereka. Dengan catatan pemenangnya berkesempatan terlebih dahulu memilih kertas bertuliskan nama personel BTS.

Hasil menunjukkan di tim R ada J-Hope, Suga, dan Jin. Sementara dalam tim V ada Jungkook, Jimin dan V.

Adegan jenaka muncul saat RM akan membacakan kertas nama anggota yang masuk dalam timnya, ia tak sengaja menjatuhkan kertas tersebut yang ternyata berisi nama J-Hope, hal tersebut disambut tawa personel lainnya.

“Apakah aku akan jatuh sambil mengambil kue?” canda J-Hope.

BTS pun membagi tugas masing-masing anggota tim. Menariknya, para personel menentukan urutan nama pemaian tanpa tahu gim VR apa yang akan mereka mainkan.

Pertarungan babak pertama dimulai. BTS akan memainkan permainan bernama ‘Over Take’, yaitu permainan balap mobil. Tim yang sampai duluan akan menang.

Jin dari tim R maju melawan V dari tim V. Pertarungan berlangsung sengit, hingga Jin berhasil memenangkan pertandingan ‘Over Take’ ronde pertama.

Pertandingan berlanjut, J-Hope melawan Jungkook. Beda waktu tipis, J-Hope berhasil memenangkan pertarungan ronde kedua, membuat tim R menjadi pemenang babak pertama.

Permainan ronde kedua bernama ‘ambil kue’ yaitu di mana pemain akan mengambil kue dan memakannya di elevator, jika berhasil dia menang, waktu bermainnya dua menit.

Gim ini diawali oleh Jimin yang memiliki phobia ketinggian. Personel lainpun penasaran, bagaimana Jimin akan menghadapi gim ‘ambil kue’. Adegan jenaka muncul, saat Jimin seakan terjatuh dari atap gedung, ia berteriak sembari meringkuk di lantai.

Sementara V dapat selesaikan gim ‘ambil kue’ dengan trik cerdas, ketimbang membawa kuenya, V justru melempar kue itu ke dalam eskalator baru memakannya di sana. Ia berhasil menyelesaikan misi dengan cepat.

J-Hope anggota tim R yang bermain gim ‘ambil kue’. Saat J-Hope bersiap memulai permainan, para personel lainnya tampak berembuk seakan merencanakan sesuatu.

Run BTS episode 81 berakhir, menampilkan beragam ulah jenaka masing-masing personel BTS. Tim manakah yang akan memenangkan pertarungan ronde kedua?

Pertanyaan ini kemungkinan akan terjawab dalam Run BTS S3 episode 82 yang apabila tidak ada perubahan jadwal akan tayang pekan depan, Selasa (30/7/2019) pukul 19.00 WIB di VLive BTS.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Musik
Kontributor: Nuraini Ika
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Yulaika Ramadhani