tirto.id - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) telah mengumumkan jumlah formasi PPPK 2023 dengan total 2.031 formasi yang terbagi dalam beberapa posisi jabatan.
Pendaftaran PPPK dimulai sejak tanggal 20 September dan berlangsung hingga 9 Oktober 2023. Pelamar dapat mengakses pendaftaran melalui laman https://sscasn.bkn.go.id.
Tahun ini Badan Kepegawaian Negara (BKN) merilis sebanyak 543.593 formasi tersedia untuk PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Dari total tersebut akan dibagi lagi yaitu sebanyak 493.634 formasi instansi ke Pemerintah Daerah dan sebanyak 49.959 formasi instansi ke Pemerintah Pusat.
Seleksi yang diadakan mulai dari seleksi administrasi, kompetensi, dan kompetensi teknis tambahan yang terdiri dari teknis, manajerial, sosial kultural dan wawancara yang dilaksanakan dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) oleh BKN.
Info Rincian Formasi PPPK Pemprov NTB 2023
Formasi PPPK Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat 2023 akan dialokasikan ke beberapa posisi jabatan yaitu Fungsional Guru, Kesehatan, dan Teknis.
Merujuk pada Surat Keputusan yang diterbitkan oleh Sekretariat Daerah Pemprov NTB, berikut beberapa formasi yang telah dibuka untuk PPPK tahun 2023:
Jumlah alokasi formasi jabatan sebanyak 2.031 dengan rincian sebagai berikut:
- Fungsional Guru: 1.335 formasi;
- Fungsional Kesehatan: 523 formasi;
- Fungsional Teknis: 173 formasi.
Link PDF Formasi Lengkap PPPK Pemprov NTB 2023
Tata Cara Pendaftaran PPPK Pemprov NTB 2023
Pendaftaran seleksi Calon PPPK dilakukan secara Daring (Dalam Jaringan) melalui SSCASN https://sscasn.bkn.go.id kemudian pelamar mengunggah dokumen-dokumen persyaratan yang dibutuhkan secara online. Berikut panduan tata cara pendaftaran PPPK Pemprov NTB 2023:
1. Pelamar wajib memiliki alamat email yang aktif;
2. Pelamar membuat akun secara Daring menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terintegrasi dengan data DUKCAPIL;
3. Setelah memiliki akun kemudian melakukan pendaftaran sesuai dengan tahapan pada laman SSCASN;
4. Jabatan yang dilamar wajib sesuai dengan kualifikasi pendidikan/akademik;
5. Pelamar mengunggah scan dokumen persyaratan yang diminta sesuai arahan laman (link dokumen persyaratan wajib dan khusus).
Jadwal dan Tahapan Pendaftaran PPPK 2023
Berikut serangkaian jadwal pelaksanaan PPPK 2023:
1. Pengumuman seleksi 19 September - 3 Oktober 2023
2. Pendaftaran seleksi 20 September - 9 Oktober 2023
3. Seleksi administrasi 20 September - 12 Oktober 2023
4. Pengumuman hasil seleksi administrasi 13 - 16 Oktober 2023
5. Masa sanggah 17 - 19 Oktober 2023
6. Jawab sanggah 17 - 21 Oktober 2023
7. Pengumuman pasca sanggah 20 - 26 Oktober 2023
8. Penarikan data final 27 - 29 Oktober 2023
9. Penjadwalan seleksi kompetensi 30 Oktober - 2 November 2023
10. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi kompetensi 3 - 6 November 2023
11. Pelaksanaan seleksi kompetensi 8 Novembr=er - 2 Desember 2023
12. Pelaksanaan seleksi kompetensi teknis tambahan 13 November - 4 Desember 2023
13. Pengolahan nilai seleksi kompetensi 28 November - 7 Desember 2023
14. Pengumuman kelulusan 4 - 13 Desember 2023
15. Jawab sanggah Pengisian DRH NI PPPK 14 Desember 2023 - 12 Januari 2024
16. Usul penetapan NI PPPK 13 Januari - 11 Februari 2024