Menuju konten utama

Restart Premier League: Misi Alexander-Arnold Pecahkan Rekor Assist

Sejumlah pemain Liverpool berpeluang meraih gelar individual di Liga Inggris musim ini. Salah satu dari mereka adalah Trent Alexander-Arnold. 

Restart Premier League: Misi Alexander-Arnold Pecahkan Rekor Assist
Liverpool, Trent Alexander-Arnold melakukan tembakan selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Liverpool dan Newcastle di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Sabtu, 14 September 2019. Rui Vieira/AP

tirto.id - Liverpool menyambut restart Premier League pekan ini dengan modal sangat positif, yakni sebagai penguasa puncak klasemen yang kemungkinan besar sulit dikejar.

Anak asuh Jurgen Klopp berbekal keunggulan 25 poin atas pesaing terdekatnya di perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini, Manchester City.

Liverpool saat ini tinggal butuh dua kemenangan untuk memastikan titel juara liga pertama sejak 30 tahun.

Di level individu, sejumlah pemain The Reds pun masih berpeluang mencetak rekor, serta meraih gelar individual pada Premier League musim ini.

Alisson masih mungkin mendapatkan Sarung Tangan Emas Premier League. Sedangkan Mohamed Salah dan Sadio Mane masih berpeluang meraih gelar top skor.

Trent Alexander-Arnold juga berpeluang memecahkan rekor pribadi, sekaligus memuncaki daftar pencetak assist Premier League musim ini.

Saat kompetisi berlanjut, Alexander-Arnold berpeluang melampaui torehan assist-nya musim lalu. Pada 2018/2019, raihan 12 assist membawa bek berkebangsaan Inggris tersebut mencetak rekor sebagai pemain bertahan yang mencetak assist terbanyak di satu musim Liga Inggris.

Musim ini, pemain berusia 21 tahun itu juga telah mencetak 12 assist hanya dari 29 pertandingan. Peluang bek bernomor punggung 66 itu untuk memecahkan rekor pribadinya terbuka lebar.

Apalagi, The Reds masih menyisakan sembilan pertandingan di Liga Inggris musim ini.

Alexander-Arnold memang semakin menunjukkan tajinya sebagai kreator serangan Liverpool pada musim ini. Di ajang liga, alumnus akademi The Reds tersebut sudah membuat 313 umpan silang (terbanyak di liga) dan 1.986 umpan (terbanyak ketiga).

Alexander-Arnold pun membuat total 748 umpan ke depan dan mengkreasi 16 peluang matang (big chances).

Statistik tersebut menunjukkan peran kreatif yang berkontribusi signifikan ke serangan Liverpool musim ini. Meskipun berposisi sebagai bek kanan, permainan ofensif Alexander-Arnold membuat jumlah 12 assist yang dicetaknya tidak mengherankan.

Asisten manajer Liverpool, Pep Lijnders juga telah menegaskan peran penting Alexander-Arnold dalam membangun serangan tim sejak awal musim.

Pelatih asal Belanda itu menyebut kemampuan Alexander-Arnold diperlukan agar taktik serangan Liverpool dari lini sayap bisa meruntuhkan pertahanan lawan.

"Dia [Alexander-Arnold] playmaker di sisi kanan. Trent seseorang yang memberi kami kemampuan [sebagai playmaker] dari posisi itu [bek kanan], ia bermain layaknya gelandang tengah dilihat dari caranya mengirim umpan," ucap Lijnders dilansir laman resmi Liverpool.

Selain memecahkan rekor pribadi, Alexander-Arnold juga masih berpeluang menggusur Kevin De Bruyne sebagai pencetak assist terbanyak musim ini.

Gelandang asal Belgia itu untuk sementara membukukan 16 assist, unggul empat umpan matang dari Alexander-Arnold.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Addi M Idhom