Menuju konten utama

Resep Ikan Gurame Bakar untuk Menu Makan Malam Natal

Resep dan cara membuat ikan gurame bakar untuk menu makan malam Natal.

Resep Ikan Gurame Bakar untuk Menu Makan Malam Natal
Ikan Bakar. foto/IStockphoto

tirto.id - Selain bertukar kado, momen Hari Raya Natal juga identik dengan sajian kuliner. Jika Anda sedang mencari ide menu sajian untuk merayakan Hari Raya Natal, ide masakan ikan gurame bakar perlu dicoba.

Selain rasanya yang nikmat, kandungan gizi dan manfaat ikan Gurame ternyata sangat lengkap untuk kesehatan tubuh.

Melansir laman Fatsecret, dalam 100 gram ikan gurame terdapat 125 kalori dengan rincian 41 persen lemak, 0 persen karbohidrat, dan 59 persen protein.

Berikut ini resep ikan bakar ala restoran yang sepertinya pas untuk Malam Hari Raya Natal, dilansir dari laman Kecap Bango.

Resep Ikan Gurame Bakar

BahanBahan utama:

  • 800 g (2 ekor) ikan gurame, bersihkan, kerat kedua sisi
  • 2 sdt air perasan jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm air larutan asam Jawa
  • 5 sdm Bango Kecap Manis
  • 3 sdm minyak, untuk menumis
Bahan Bumbu Halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai merah besar
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 2 cm jahe
  • 2 sdt ketumbar butir
  • 1 sdt garam
Bahan Sambal kecap, aduk rata:

  • 5 sdm Bango Kecap Manis
  • 1 buah tomat, buang biji, potong dadu kecil
  • 5 buah cabai rawit merah, iris tipis
  • 5 buah cabai rawit hijau, iris tipis
  • 2 butir bawang merah, iris halus
  • ½ sdt air perasan jeruk nipis
Cara membuat:
  1. Lumuri ikan gurame dengan air perasan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  3. Masukkan air larutan asam Jawa, aduk rata. Angkat.
  4. Tambahkan Bango Kecap Manis, aduk rata.
  5. Oles ikan dengan bumbu halus yang telah ditumis.
  6. Panaskan wajan, panggang ikan sambil dioles bumbu.
  7. Panggang hingga kedua sisi matang merata.
  8. Sajikan dengan sambal kecap.
Resep tersebut dapat disajikan dengan perkiraan 3 sampai 4 sajian porsi.

Tips Membuat Bumbu Resep Ikan Bakar Lebih Menyerap

Melansir laman Meggi, berikut tips-tips yang diberikan agar bumbu ikan bakar terserap sempurna:

1. Gunakan ikan segar

Ikan segar memiliki ciri-ciri seperti Insang berwarna merah, kulit mengkilap, Warna daging cerah, dan Perut ikan terasa kenyal.

2. Lumuri dengan lemon

Perasan lemon atau jeruk nipis dapat menghilangkan bau amis pada ikan dan juga membuat tekstur ikan lebih kenyal. Anda dapat marinasi ikan dengan lemon selama 15 menit, dan dilanjutkan mengolesi dengan minyak sayur agar tidak lengket saat dipanggang.

3. Rendam ikan dengan bumbu

Merendam ikan dalam bumbu selama 30-45 menit dapat membantu bumbu meresap lebih sempurna. Ada berbagai bahan yang dapat digunakan seperti bawang putih, ketumbar, dan kunyit.

4. Pastikan ikan terbakar sempurna

Untuk memperoleh cita rasa ikan yang gurih dan kaya bumbu, pastikan kedua sisi ikan matang dan gosong sempurna. Hindari terlalu sering membalik ikan agar tidak pecah.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Ruhma Syifwatul Jinan

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Ruhma Syifwatul Jinan
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Yandri Daniel Damaledo