Menuju konten utama

Relawan Agus-Sylviana Siap Rapatkan Dukungan ke Ahok-Djarot

Relawan Agus-Sylviana di Kemanggisan Pulo 1 RT 003 RW 03 Kel Palmerah Kec Palmerah, Jakarta Barat, merapatkan dukungan ke pasangan Ahok-Djarot, Senin (10/4/2017).

Relawan Agus-Sylviana Siap Rapatkan Dukungan ke Ahok-Djarot
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyampaikan pidato politik saat menghadiri deklarasi dukungan Relawan Badja Bhineka Tunggal Ika di Jakarta, Sabtu (18/3). Dekalarasi relawan tersebut untuk memperjuangkan kemenangan Ahok-Djarot pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/kye/17

tirto.id - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat kembali menerima dukungan dari relawan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Sylviana Murni di Kemanggisan Pulo 1 RT 003 RW 03 Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Senin (10/4/2017).

Djarot menyebut, dukungan tersebut memiliki alasan khusus yakni adanya kesamaan visi dan misi untuk mewujudkan Jakarta yang adil dan makmur.

"Kita punya visi yang sama seperti AHY dan Sylvi bagaimana menjaga persatuan kesatuan Indonesia dan menghargai pluraritas Bhinneka tunggal ika. Supaya Jakarta jadi ibukota yang sejajar dengan kota lain. Kami pelayan ibukota yg kontrak selama 5 tahun," ujar dia di Kemanggisan Pulo, Senin (10/4/2017).

Menurut dia, hasil survei kepuasan warga Jakarta terhadap kinerja petahana (Ahok-Djarot) lebih dari 70 persen. Indikasi kepuasan tersebut yakni penanganan banjir, sungai bersih, dan taman kota.

"Ini survei dari Kompas. Kalau puas ya tolong pilihannya tinggal 2. Saya terima kasih, apresiasi dan relawan pak AHY dan Mpok Sylvi. Kurang sebentar lagi Jakarta bisa berubah total. Sekolah kita bangun, rusun kita bangun, bus bagus, rumah kumuh kita bedah," ujar dia.

Kepada relawan AHY, ia berterimakasih telah memberikan dukungan. Ia menghimbau untuk sama-sama menjaga situasi Jakarta supaya tetap sejuk.

Sementara, Koordinator Agus-Silvy Dapil 10 Jakarta Barat, Nelson Edward Nainggolan mengaku pembicaraan dukungan sebelumnya cukup alot, namun pihak Badja berhasil meyakinkan pihaknya.

"Memang khususnya pasangan calon nomor dua, para Badja berhasil meyakinkan kami sekitar satu minggu. jadi sudah banyak yang dibuktikan oleh programnya. Kami mewakili dapil 10, kami terpanggil untuk maju bersama Pak Ahok-Djarot," kata salah satu Komandan paslon nomor 1, Nelson, Senin (10/4/2017).

Ia mengaku pihaknya siap memberikan pengawalan dengan para pendukung Basuki-Djarot (Badja). Keyakinan tersebut, menurut dia, sebab Ahok-Djarot telah membuktikan program-programnya.

"Setelah berjalan kami mewakili dapil (daerah pilihan) 10 mendukung Badja. Kami terpanggil maju bersama untuk warga Jakarta," ujar dia di lokasi yang sama.

Baca juga artikel terkait AHOK-DJAROT atau tulisan lainnya dari Chusnul Chotimah

tirto.id - Politik
Reporter: Chusnul Chotimah
Penulis: Chusnul Chotimah
Editor: Maya Saputri