Menuju konten utama

Rekomendasi Tempat Wisata di Solo, Karanganyar dan Klaten

Salah satu rekomendasi tempat wisata di Solo adalah De Tjolomadoe yang terletak di Jalan Adi Sucipto nomor 165.

Rekomendasi Tempat Wisata di Solo, Karanganyar dan Klaten
Pengunjung berfoto dengan latar belakang bangunan bekas Pabrik Gula (PG) Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (24/3). Bangunan bekas pabrik gula Colomadu yang didirikan tahun 1861 oleh Mangkunegaran ke-IV tersebut selesai direvitalisasi oleh sinergi BUMN dan berganti nama menjadi De Tjolomadoe untuk dijadikan salah satu kawasan wisata "heritage", ruang pertunjukan, kesenian dan bisnis. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/aww/18.

tirto.id - Bertepatan dengan Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Solo, banyak perhatian tertuju ke Solo, dan sekitarnya.

Menurut laman resmi Muktamar Muhammadiyah ke-48, muktamar adalah permusyawaratan tertinggi di Muhammadiyah. Momen ini menjadi saat untuk regenerasi, silaturahmi, sekaligus kolaborasi warga persyarikatan se-Indonesia, bahkan dunia.

Muktamar 2022 ini diselenggarakan pada 18-20 November, tepatnya di Stadion Manahan, Edutorium UMS, De Tjolomadoe, dan Gedung Induk UMS.

Para peserta Muktamar, simpatisan Muhammadiyah, warga Muhammadiyah, termasuk para pendukung perhelatan besar ini, dipastikan akan berbondong-bondong ke Solo, dan sekitarnya.

Mungkin saja di sela-sela waktu Muktamar, atau ketika sudah menyelesaikan seluruh agenda Muktamar, para warga persyarikatan Muhammadiyah ini bisa mengisi waktu luangnya, dengan pergi ke tempat-tempat wisata di Solo, Karanganyar, atau Klaten.

Supaya mendapatkan gambaran tentang tempat-tempat wisata di Solo dan sekitarnya, berikut adalah rekomendasi tempat wisata di Solo, Klaten dan Karanganyar yang menarik untuk dikunjungi.

1. De Tjolomadoe

Tempat ini adalah eks Pabrik Gula (PG) Colomadu yang sempat jaya di jamannya. Kini, menurut laman Pemprov Jateng, De Tjolomadoe telah menjadi kawasan wisata hasil revitalisasi.

Bagi yang ingin melihat berbagai peninggalan arsitektur PG Colomadu yang masih tetap lestari, mengunjungi museum pabrik gula, bersantai di café outdoor, termasuk melihat berbagai pagelaran budaya yang rutin diadakan, amat tepat untuk mengunjungi tempat wisata yang berada di Jalan Adi Sucipto No.165 ini.

Para peserta Muktamar pun amat tepat mengunjungi tempat ini, karena De Tjolomadoe, rencananya akan menjadi salah satu venue Muktamar ke-48 ini.

2. Candi Cetho

Candi Cetho menawarkan sejuta panorama indah karena tepat berada di lereng Gunung Lawu. Selain panorama yang memanjakan mata, Candi Cetho juga menyimpan kekayaan sejarah dan budaya yang tak ternilai.

Dengan arsitektur candi yang menyimpan makna spiritual dan filosofi tinggi, Candi Cetho menjadi tempat yang tepat untuk dikunjungi bagi mereka yang senang melakukan eksplorasi sejarah budaya Nusantara.

3. Rivermoon

Rivermoon berada di Desa Karanglo, Polanharjo. Menurut laman Pemkab Klaten, Rivermoon menawarkan destinasi wisata keluarga yang menghibur dan terjangkau.

Selain wahana untuk outbond, river tubing, dan camping ground, rivermoon juga menyediakan berbagai fun games yang bisa diikuti seluruh keluarga dan kerabat.

Bagi yang senang menikmati pemandangan tepi sungai yang syahdu, Rivermoon bisa jadi ruang wisata yang amat tepat, apalagi sambil menikmati hidangan lezat yang disedikan oleh restoran Rivermoon.

4. Bukit Cinta

Penggemar foto-foto selfie atau gemar mengunggah foto di sosial media dengan pemandangan yang menawan, Bukit Cinta bisa jadi pilihan tepat untuk berwisata. Spot wisata Bukit Cinta yang berada di Desa Gunung Gajah, Kecamatan Bayat ini menawarkan panorama indah yang sangat menarik untuk diabadikan dalam foto-foto di sosial media.

Di tempat ini, para wisatawan bisa berfoto di spot-spot foto bertemakan cinta yang sudah diatur sedemikian rupa oleh pengelola. Spot-spot itu di antaranya, jembatan, gardu pandang cinta, dermaga cinta, gembok cinta, ataupun sarang cinta.

Dari atas spot-spot foto itu, para wisatawan bisa melihat bentang Kota Klaten dari kejauhan, serta areal persawahan yang tampak seperti permadani.

5. Wisata Petik Jambu

Bagi penggemar buah, terutama jambu, bisa memilih Wisata Petik Jambu Ngargoyoso, di Karanganyar sebagai tempat berwisata.

Di tempat ini, para pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp10 ribu hingga Rp25 ribu untuk membawa pulang jambu hasil pilihan sendiri.

Selain itu, yang menarik dari tempat wisata ini adalah, jambu yang ditanam adalah varietas jambu pilihan, di antaranya Jambu Kristal yang diklaim dapat mencegah kanker, menurunkan kolestero, tekanan darah, mengobati diabetes, dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Nur Hidayah Perwitasari