Menuju konten utama
FIFA Matchday 2023

Ranking FIFA Timnas Indonesia 2023 Jika Menang vs Turkmenistan

Jika menang di laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan, ranking FIFA skuad Garuda akan naik ke peringkat berapa?

Ranking FIFA Timnas Indonesia 2023 Jika Menang vs Turkmenistan
Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (kiri). Foto AP/Nguyen Manh Quan

tirto.id - Timnas Indonesia vs Turkmenistan bakal bertanding dalam jadwal FIFA Matchday 2023 pada Jumat (8/9/2023) pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Jika menang kontra Turkmenistan, ranking FIFA Timnas Indonesia akan naik ke peringkat berapa?

Agar bisa memperbaiki ranking FIFA, Timnas Indonesia harus mengalahkan Turkmenistan dalam laga uji coba FIFA Matchday 2023 nanti. Jika mampu memetik kemenangan, tim Merah Putih bakal naik 3 peringkat ke posisi 148, menggeser Liberia dan Hong Kong.

Untuk mencapai kemenangan, PSSI memanggil skuad terbaik di laga kontra Turkmenistan. Mereka yang berkarier di luar negeri seperti Sandy Walsh, Asnawi Mangkualam Bahar, Jordi Amat, Saddil Ramdani, serta para pemain yang sedang onfire di Liga 1 mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.

Perhitungan Ranking FIFA Timnas Indonesia vs Turkmenistan

Timnas Indonesia saat ini menempati ranking 150 FIFA dengan mengumpulkan 1047,46 poin. Sementara Turkmenistan berada di peringkat 138 dengan mengumpulkan 1089,77 poin.

Apabila mampu meraih kemenangan atas Turkmenistan, Timnas Indonesia bakal mendapat tambahan poin +5,41 poin. Dengan demikian, Garuda bakal memiliki total poin 1053,07.

Jumlah tersebut bakal melampaui perolehan poin Hong Kong dan Liberia di posisi 149, dan 148, dengan catatan 2 negara tersebut tidak meraih poin di FIFA Matchday September 2023.

Namun, jika bermain seri melawan Turkmenistan, Timnas Indonesia hanya akan mendapat tambahan poin +0,41 sehingga poin akan menjadi 1047,87 poin. Situasi itu pun bakal membuat Timnas Indonesia tetap berada di peringkat 150 FIFA, dengan catatan tim-tim di bawahnya tidak menambah poin.

Sementara itu, jika kalah dari Turkmenistan poin FIFA Timnas Indonesia bakal dikurangi -4,59 poin. Hal ini pun membuat poin pasukan Gaurda bisa menjadi 1043,07, dan berpotensi turun dari ranking 150 FIFA.

Jadwal Timnas Indonesia vs Turkmenistan FIFA Matchday 2023

Pertandingan Timnas Indonesia vs Turkmenistan dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 8 September 2023 pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Laga tersebut menjadi satu-satunya agenda FIFA Matchday yang dijalani tim Garuda di bulan September 2023.

Oleh sebab itu, Timnas Indonesia wajib menang atas Turkmenistan agar bisa memperbaiki ranking FIFA. Pasalnya, mereka tidak memiliki pertandingan lain untuk menambah poin dan memperbaiki peringkat.

Peluang Timnas Indonesia untuk menang atas Turkmenistan pun cukup terbuka. Pasalnya, secara head to head (H2H) Garuda tercatat 2 kali menang atas negara Asia Tengah tersebut dari total 4 pertemuan yang dilakoni kedua tim, dengan 1 laga berakhir imbang dan menderita 1 kekalahan.

Timnas Indonesia sudah menjalani latihan ringan untuk pemulihan fisik pada Senin 4 September 2023 kemarin. Sayangnya, 4 pemain yakni Shayne Pattynama, Yance dan Yacob Sayuri, serta Dimas Drajad, mengalami cedera.

Kendati 4 pemain bakal absen, tetapi pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, tidak memanggil pemain baru untuk bergabung.

Sebagai gantinya, akan ada 4 pemain dari Timnas U23 yang akan dipanggil untuk melengkapi kebutuhan skuad, seperti Alfeandra Dewangga, Donny Tri Pamungkas, serta Dzaky Asraf.

"Shayne, Yance, Yacob, dan Dimas, cedera di liga jadi kemungkinan besar absen [melawan Turkmenistan]," ungkap Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.

"Kami tidak memanggil pemain baru, karena cuma 1 kali main melawan Turkmenistan, jadi kami akan panggil dari tim U23, ada Dewangga, Donny, dan Dzaky," lanjut pelatih asal Korea Selatan ini.

Baca juga artikel terkait FIFA MATCHDAY 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya