Menurut Komisioner KPU Viryan Azis akibat pelaksanaan pemilu serentak seperti saat ini, Indonesia harus membayar mahal dengan mengorbankan 119 petugas KPPS meninggal dan 548 lainnya menderita sakit, hingga Selasa (23/4/2019).
Bawaslu mengakui banyaknya petugas Pemilu 2019 yang meninggal dunia akibat kelelahan menjadi pertimbangan lembaga itu dalam menilai kelayakan pemilihan serentak dilanjutkan atau tidak.
Kemenkeu menjelaskan alasan tidak menyetujui pemberian asuransi bagi petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KKPS) pada Pemilu 2019 karena tidak ada regulasi yang jadi alas hukum penganggaran tersebut.
Dedi menyatakan kondisi Jakarta saat ini relatif aman namun Polri tetap mengantisipasi ada potensi kerawanan dari apapun kegiatan yang dilakukan di Ibu Kota.