Menuju konten utama

Putri Tanjung Dikabarkan Jabat Staf Khusus Jokowi

Jokowi akan mengumumkan 12 staf khusus presiden.

Putri Tanjung Dikabarkan Jabat Staf Khusus Jokowi
Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato usai menerima penghargaan Indonesian Mining Association (IMA) Award 2019 di Jakarta, Rabu (20/11/2019). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.

tirto.id - Presiden Joko Widodo telah mengantongi kandidat 12 staf khusus dan akan mengumumkannya pada Kamis sore ini (21/11/2019). Salah satu calon staf khusus itu dikabarkan adalah Putri Tanjung, 23 tahun, anak konglomerat Chairul Tanjung, pemilik CT Corp.

"Presiden akan segera mengumumkan nama-nama itu secara langsung dan mudah-mudahan akan diperkenalkan pada hari ini. Ada 12 nama; 5 nama lama, 7 nama baru," kata Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Jakarta, Rabu (21/11/2019) lalu, seperti dikutip Antara.

"Mengenai nama-nama itu sepenuhnya kewenangan Bapak Presiden," kata Pramono.

Sekjen Partai Persatuan Pembangunan Arsul Sani, yang sudah mendengar kabar tersebut, berkata Presiden Jokowi sudah menyampaikan dua kriteria staf khusus.

“Kalau [bilang] ke parpol, minta yang diajukan yang milenial dan perempuan," kata Arsul di Kompleks Parlemen, Senayan.

“Saya tidak mendengar secara jelas tapi kabar-kabarnya, ada anaknya Pak Chairul Tanjung juga," tambah Wakil Ketua MPR itu.

"Ya... kami ucapkan selamatlah kepada anak-anak muda kita yang nanti jadi stafsus presiden."

Saat disinggung nama Puteri Tanjung, Pramono Anung tak membantahnya. Ia hanya meminta publik untuk bersabar.

Sejumlah nama staf khusus pada periode pemerintahan pertama Jokowi di antaranya Adita Irawati, staf khusus bidang Komunikasi; Erani Yustika, stafsus bidang ekonomi; dan Lenis Kagoya, stafsus bidang Papua. Ada juga nama lain seperti purnawirawan perwira tinggi Polri Gories Mere dan Diaz Hendropriyono, putra H.M Hendropriyono.

Bila benar Jokowi nanti melantik Putri Tanjung sebagai staf khususnya, sedikit-dikitnya ini kali kedua Jokowi menunjuk putri konglomerat ke lingkaran pemerintahannya. Sebelumnya Jokowi mengangkat Angela Tanoesoedibjo, putri konglomerat media Hary Tanoesoedibjo, sebagai wakil menteri pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca juga artikel terkait STAF KHUSUS PRESIDEN atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Fahri Salam