Menuju konten utama

PSI Tetap Serang Anies meski Jokowi Sudah Tinjau Sirkuit Formula E

Menurut PSI, penyelenggaraan Formula E di Jakarta tak bebas dari masalah, meski sudah ditinjau kesiapannya oleh Jokowi didampingi Anies.

PSI Tetap Serang Anies meski Jokowi Sudah Tinjau Sirkuit Formula E
Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di Ancol, Jakarta Utara, Senin (25/4/2022). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/YU

tirto.id - Ketua Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta, Anggara Wicitra Sastroamidjojo menilai kunjungan Presiden Joko Widodo ke Sirkuit Formula E Jakarta tidak berarti penyelenggaraannya bebas dari masalah.

"Wajar jika Pak Jokowi sebagai presiden datang ke sirkuit Formula E karena ini merupakan kegiatan bertaraf internasional. Beliau harus memastikan bahwa acara ini siap dan tidak membuat malu Indonesia di mata dunia. Namun, bukan berarti Formula E bebas dari masalah," kata Anggara melalui keterangan tertulisnya, Selasa (26/4/2022).

Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI itu mengatakan Fraksi PSI akan terus menagih penjelasan dari penyelenggaraan Formula E kepada Pemprov DKI Jakarta yang masih meninggalkan banyak tanda tanya.

Mulai dari penggunaan uang APBD sebesar Rp560 milliar hingga studi kelayakan yang belum direvisi sesuai rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

"Hal ini patut untuk terus dipertanyakan bahkan saat Formula E-nya sudah terselenggara nanti, tidak akan menghilangkan tanggung jawab dari Pak Gubernur Anies," ucapnya.

Anggara justru menyarankan sebaiknya Anies bersedia untuk memberikan penjelasan selengkap mungkin sebelum Formula E terselenggara.

"Baiknya Pak Anies datang dan jawab dulu segala pertanyaan di forum interpelasi agar tidak ada beban dalam penyelenggaraan Formula E yang tinggal kurang dari dua bulan lagi. Belum lagi masa jabatan Pak Anies juga mau berakhir, jangan tinggalkan masalah di DKI Jakarta," pungkasnya.

Baca juga artikel terkait FORMULA E JAKARTA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Politik
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Bayu Septianto