Menuju konten utama

Promo BT21 Tumbler BTS di CGV, Harga Mulai Rp199 Ribu

BT21 Exclusive Merchandise dari BTS mulai dijual di CGV Cinemas dengan harga mulai Rp250 ribu.

Promo BT21 Tumbler BTS di CGV, Harga Mulai Rp199 Ribu
Karakter Kartun BT21. instagram/bt21_official

tirto.id - BT21 Exclusive Merchandise kini tersedia di CGV Cinemas. Terdapat dua macam pilihan yang ada yakni Limited Edition Box dan Regular Edition.

Pada Limited Edition Box terdapat 8 tumbler edisi khusus dan hanya tersedia 10 ribu set. Edisi ini dijual seharga Rp1,3 juta per set. Sementara untuk Regular Edition ada 7 tumbler dan setiap tumbler dijual seharga Rp250 ribu.

BT21 Exclusive Merchandise Limited Edition Box hanya tersedia di cabang CGV tertentu sementara Regular Edition, tersedia di semua cabang CGV Cinemas.

Selain menyediakan Exclusive Merchandise, CGV Cinemas juga memanjakan penggemar produk BT21 dengan memberi diskon untuk produk Regular Edition, yang semula seharga Rp250 ribu menjadi Rp199 ribu per tumbler.

Pembelian pun terbatas, menurut laman resmi CGV Cinemas, 1 orang hanya bisa membeli 1 buah regular tumbler per desain dan 1 limited edition set.

BT21 merupakan proyek pertama LINE FRIENDS CREATORS dengan boy group Korea, BTS. BT21 terdiri dari 8 karakter berbeda yang dibuat oleh anggota BTS, di mana mereka semua secara aktif berpartisipasi dalam seluruh proses dari menggambar sketsa ke elaborasi.

Dilansir dari laman resmi BT21, pihaknya memilih BTS sebagai grup pertama untuk diajak kerja sama karena BTS memiliki popularitas tinggi dan pengaruh kuat di dunia global.

BT21 memiliki delapan karakter yakni Tata, Mang, Chimmy, RJ, Koya, Cooky, Shooky, dan Van. Setiap karakter mencerminkan anggota BTS (V, Jungkook, J-Hope, Jimin, Suga, Jin dan RM) dengan cara yang berbeda.

Seperti Tata karakter berkepala besar, adalah alien dengan kekuatan yang mentransformasikan. Karakter ini dibuat oleh salah seorang anggota BTS yaitu V. Lalu ada Mang milik J-Hope, karakter kuda penari yang menyembunyikan wajahnya dengan mengenakan topeng.

Kemudian karakter Chimmy yang menggambarkan Jimin, RJ milik Jin, Koya karakter Koala biru mengantuk milik RM, Cooky untuk karakter Jungkook dan Shooky milik Suga.

Di bawah asuhan Big Hit Entertainment, BTS yang debut pada 2013 silam tercatat setidaknya telah menelurkan 13 album, tiga di antaranya dengan bahasa Jepang. Boy group ini juga telah mendapat lebih dari 90 penghargaan dari ajang musik tahunan Korea dan lebih dari 50 trofi penghargaan global.

Boy group yang dipimpin oleh RM ini tengah bersiap tampil di salah satu studio terbesar Arab Saudi, King Fadh International Stadion pada 11 Oktober 2019 waktu Setempat.

BTS disebut sebagai musisi Asia pertama yang akan menggelar konser di salah satu stadion terbesar Arab Saudi tersebut. Penampilan BTS di Arab Saudi bahkan juga dijanjikan akan disiarkan langsung melalui aplikasi Naver Live Online Broadcasting.

Baca juga artikel terkait BTS atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Hobi
Kontributor: Nuraini Ika
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Dipna Videlia Putsanra