Menuju konten utama

Profil Luis Rubiales, Kasus dengan Jenni Hermoso, & Sanksi FIFA

Luis Rubiales terancam terkena sanksi FIFA setelah mencium pemain timnas wanita Spanyol, Jenni Hermoso.

Profil Luis Rubiales, Kasus dengan Jenni Hermoso, & Sanksi FIFA
FILE - Presiden federasi sepak bola Spanyol Luis Rubiales, berdiri bersama tim sepak bola Piala Dunia Wanita Spanyol setelah diterima oleh Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, kiri, di Istana La Moncloa di Madrid, Spanyol, Selasa, 22 Agustus 2023. Ciuman oleh Luis Rubiales telah melancarkan badai kemarahan atas kesetaraan gender yang hampir merusak kemenangan yang belum pernah terjadi sebelumnya, namun kini tampaknya akan menjadi tonggak sejarah dalam sejarah sepak bola Spanyol dan juga dalam hak-hak perempuan. (AP Photo/Manu Fernandez, file)

tirto.id - Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales, tengah menuai kritikan pedas usai kontroversinya secara sengaja mencium bibir seorang pemain timnas Spanyol, Jenni Hermoso, saat final Piala Dunia Wanita pada 20 Agustus 2023 kemarin.

Mengutip BBC, kejadian itu bermula saat Timnas Spanyol berhasil menjuarai Piala Dunia Wanita 2023 usai menundukan Inggris 1-0 di babak final. Pada saat seremonial pemberian penghargaan, tiba-tiba Luis Rubiales terekam mencium bibir Jenni Hermoso.

Rekaman tersebut kemudian mendapat atensi tinggi dari publik lapangan hijau terutama di kalangan wanita. Berdasarkan spekulasi yang beredar, tindakan itu disebut-sebut dilakukan dengan sengaja oleh Rubiales tanpa sepengetahuan Hermoso.

Tindakan Luis Rubiales dinilai sangat tidak pantas dilakukan, terlebih Jenni Hermoso mengaku kaget dan tidak tahu bahwa Presiden RFEF itu bisa dengan berani menciumnya di tengah acara besar.

Tak hanya itu, Jenni Hermoso juga sebut tidak ada persetujuan sejak awal dari tindakan yang dilakukan Rubiales kepadanya itu.

Luis Rubiales kemudian membantah segala tuduhan yang menyudutkan dirinya. Rubiales mengklaim ciuman tersebut dilakukan atas dasar suka sama suka serta menyebut bahwa dirinya menjadi korban “pembunuhan sosial”.

Kendati demikian, saat ini FIFA tengah melakukan penyelidikan mendalam guna mengungkap fakta yang sebenarnya terkait tindakan kontroversial Presiden RFEF, Luis Rubiales mencium Jenni Hermoso.

Di samping itu, Rubiales sudah menerima banyak kecaman hingga tuntutan dari publik lapangan hijau agar mengundurkan diri dari kursi kepresidenannya.

Merespons hal tersebut, Rubiales kemudian menegaskan tidak akan mundur dari kursi Presiden RFEF kendati Komite Disiplin FIFA sudah terlebih dahulu menjatuhkan sanksi kepadanya.

Luis Rubiales diketahui diskors FIFA selama 90 hari untuk periode awal dan berkemungkinan mendapatkan sanksi disipliner lainnya.

Profil Luis Rubiales

Luis Manuel Rubiales Bejar atau biasa disebut Luis Rubiales merupakan pria asal Las Palmas, Kepulauan Canary, Spanyol, yang lahir pada 23 Agustus 1977.

Jauh sebelum menduduki posisi Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales sempat terjun di dunia lapangan hijau dan berkarier sebagai pemain bek di beberapa klub Eropa pada tahun 90-an.

Karier Luis Rubiales di lapangan hijau bermula saat ia berhasil bermain di klub Valencia U18 pada 1994. Dua tahun berselang, Rubiales kemudian pindah ke klub Atletico Madrid U19.

Seiring berjalannya waktu, Luis Rubiales berhasil menunjukan kepiawaiannya di lapangan hijau. Hasilnya, ia sempat bermain di klub RCD Mallorca B pada tahun 1999.

Tak lama dari itu, Rubiales sempat berpindah ke beberapa klub lainnya seperti UE Lleida, Xerez CD, Levante, Alicante, dan Hamilton Acad.

Klub labuhan terakhir Rubiales ialah Retired. Ia didatangkan dari Hamilton Acad pada tahun 2009 dengan nilai transfer sebesar Rp12,17 miliyar.

Berdasarkan catatan statistiknya, Luis Rubiales telah mencatatkan total 53 pertandingan di La Liga, 33 pertandingan di La Liga 2, 3 pertandingan Piala Raja, dan beberapa pertandingan lainnya.

Rubiales memutuskan berhenti menjadi pemain profesional pada tahun 2009. Setahun berselang, ia didapuk sebagai Presiden Persatuan Asosiasi Pesepakbola Spanyol (AFE) dari Maret 2010 hingga November 2017.

Setelah meninggalkan jabatan tersebut, Luis Rubiales kemudian dipercaya mengisi posisi Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) sejak tahun 2018 yang masih bertahan hingga 2023 di tengah kontroversinya di lapangan hijau baru-baru ini.

Baca juga artikel terkait LUIS RUBIALES atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra