Menuju konten utama
Pemain VNL 2023 Voli Putri

Profil Li Yingying Nomor 12 China di VNL 2023, Tinggi, & Klub

Profil Li Yingying atlet voli putri China di VNL 2023, bernomor punggung 12. Simak perjalanan karir, posisi, prestasi, tinggi badan, dan klub.

Profil Li Yingying Nomor 12 China di VNL 2023, Tinggi, & Klub
Li Yingying pemain voli putri China di VNL 2023. (AP Photo/Manu Fernandez)

tirto.id - Profil Li Yingying atlet voli putri China dengan nomor punggung 12 di Volleyball Nations League (VNL) 2023. Pemain yang berposisi sebagai outside hitter itu masuk dalam daftar skuad timnas voli putri China yang diboyong ke VNL 2023. Berikut karir Li Yingying, prestasi, tinggi badan, dan klub.

Li Yingying menjadi salah satu pemain kunci dari timnas voli putri China dalam ajang VNL 2023 pekan 1. Ia saat ini memimpin daftar Best Scorers VNL 2023 putri, dengan torehan 87 poin. Peran besar Li Yingying seturut dengan performa tim putri China di Preliminary Phase.

Selepas pekan 1 berakhir pada 4 Juni 2023 lalu, kini China berdiri di papan atas klasemen VNL 2023 putri. Tim asuhan Cai Bin itu sanggup menutup pekan 1 di peringkat 2. China sukses meraup 11 poin, dari hasil 4 kali menang.

Permainan impresif Li Yingying dan kawan-kawan jelas masih dibutuhkan oleh China dalam jadwal pekan 2 VNL 2023 putri, pada 13-18 Juni mendatang. Mereka punya target minimal mengunci posisi 8 besar Preliminary Phase, sebagai syarat lolos ke fase gugur.

Li Yingying Atlet Voli Putri China di VNL 2023

Li Yingying lahir pada 19 Februari 2000 di Qiqihar, Heilongjiang, China. Atlet voli yang tahun ini menginjak usia 23 tahun itu tercatat sudah beraksi di kejuaraan internasional sejak 2014. Kala itu Li Yingying membela timnas voli putri China di Asian Championships U17 2014.

Kiprah skuad muda China terbilang gemilang. Tim putri China sanggup melaju ke fase gugur Asian Championship U17 2014, tepatnya hingga semifinal. Tapi sayang timnas voli putri China U17 gagal ke final, usai disisihkan Jepang dengan skor telak 0-3.

China mendulang sukses lain, dengan mengalahkan Korea Selatan dalam duel perebutan posisi. Dari ajang Asian Championship U17 2014, nama Li Yingying mulai mencuat. Ia dinobatkan sebagai outside hitter terbaik di turnamen, bersanding dengan Chatchu-on Moksri (Thailand).

Performa bagus Li Yingying mengantar dirinya menjadi langganan dipanggil Timnas China, khususnya untuk turnamen kelompok umur. Selepas Asian Championship U17 2014, Li Yingying juga turut membawa China merebut perunggu dalam World Championships U18 2015.

Karier Li Yingying juga meningkat di level klub. Sebagai pemain Tianjin Bohai Bank, ia turut mengantar timnya mendominasi Chinese League. Sejak 2015/2016 hingga 2022/2023, Tianjin Bohai Bank sanggup merebut 8 gelar liga secara beruntun. Menariknya, Tianjin Bohai Bank merupakan satu-satunya klub yang sejauh ini dibela Li Yingying.

Tak butuh waktu lama bagi Li untuk bergabung dalam tim senior China. Musim 2016/2017, Li Yingying membuat debut bersama timnas China di World Grand Prix 2017. Ajang tersebut mengawali petualangannya bersama China di kejuaraan bola voli putri internasional lain.

Kekuatan Li Yingying terletak di tangan kirinya yang mematikan. Lewat senjatanya itu Li Yingying menjadi motor serangan China. Terbukti, saat gelaran VNL 2022 Li Yingying berada di jajaran Attacker terbaik selama Preliminary Phase, dengan total 203 Spikes dan 162 Shots.

Pada VNL 2023, Li Yingying rupanya mampu mempertahankan level bermainnya. MVP Chinese League 2021/2022 itu menjadi mesin pencetak angka China dengan total 87 poin (78 attack points, 4 block points, 5 serve points). Statistik Li Yingying tersebut memberi harapan besar bagi tim voli putri China di VNL tahun ini.

Profil Singkat Li Yingying

  • Nama: Li Yingying
  • Negara: China
  • Tempat, tanggal lahir: Qiqihar, 19 Februari 2000
  • Usia: 23 tahun
  • Nomor punggung: 12
  • Tinggi: 192 cm
  • Spike: 318 cm
  • Block: 305 cm
  • Posisi: Outside Hitter
  • Klub: Tianjin Bohai Bank

Baca juga artikel terkait VNL 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama