tirto.id - Jadwal semifinal VNL Putra 2023 malam ini diisi duel Jepang vs Polandia (Sabtu, 22 Juli 2023) dan AS vs Italia (Minggu, 23 Juli 2023).
Pertandingan dari Gdansk, Polandia, bisa disaksikan di Moji TV dengan jam tayang mulai pukul 22.00 WIB.
Laga semifinal pertama VNL Putra 2023 menyajikan bentrok Jepang kontra Polandia. Duel antara wakil Asia melawan tuan rumah final four dihelat pada Sabtu, (22/07/23), mulai pukul 22.00 WIB, malam hari ini.
Semifinal kedua melibatkan duel AS kontra Italia. Pertandingan tersebut diselenggarakan pada Minggu (23/7) dini hari, mulai pukul 01.00 WIB. Siapa yang bakal tampil di final VNL Putra 2023?
Prediksi Final VNL Putra 2023: Polandia vs AS?
Polandia dan AS memiliki pengalaman yang lebih di antara para semifinalis VNL Putra 2023. Tim pertama sudah 3 kali lolos semifinal. Salah satunya tembus final edisi 2021, meskipun tumbang 1-3 di tangan Brasil.
AS juga pernah 3 kali melangkah hingga babak semifinal. Dari 2 kali kesempatan lolos partai puncak, mereka selalu gagal mengangkat juara alias menjadi runner-up (2019 dan 2022).
Artinya, baik Polandia maupun AS belum pernah merasakan gelar juara VNL kendati sama-sama pernah tembus final.
Kedua tim sekarang berpeluang besar kembali tampil di laga pemungkas andai bisa mengatasi masing-masing lawan, hingga merebut gelar perdana di VNL Putra 2023.
Sementara Jepang sebagai calon lawan Polandia termasuk salah satu tim kuat. Anak asuh Philippe Blain menduduki runner-upPreliminary round dengan catatan 10 kali kemenangan.
Wakil Asia ini mengandalkan Yuki Ishikawa yang sudah mengoleksi total 232 poin selama gelaran VNL Putra 2023.
Namun demikian, Ran Takahashi dan kawan-kawan pernah tumbang 0-3 melawan Polandia selama babak preliminary. Jepang kalah 17-25, 19-25, dan 18-25 di Pasay City, Filipina, dalam laga Pool 6 Pekan 3.
Hasil pertandingan tersebut bisa menjadi sinyal positif bagi Polandia untuk menyegel tiket final VNL Putra 2023.
Adapun calon lawan AS di babak semifinal ialah Italia. Berdasarkan prestasi musim ini, AS masih di atas sang rival.
Tim yang ditukangi John Speraw itu menduduki puncak klasemen preliminary round dengan hasil 10 kemenangan. Di lain sisi, Italia merupakan peringkat 4 dan 9 kali menang.
Melirik pertemuan di Pool 1 Pekan Pertama, AS menumbangkan Italia dengan skor 3-0 (25-15, 25-18, 25-19) di Ottawa, Kanada.
Maka, Micah Christenson dan kolega memiliki kesempatan untuk mengulangi catatan yang sama. Mereka berpotensi mengamankan tiket final VNL untuk ketiga kali, sekaligus kembali tembus final secara beruntun setelah edisi tahun 2022 lalu.
Jadwal Semifinal VNL Putra 2023
Berikut adalah jadwal semifinal VNL Putra 2023:
Sabtu, 22 Juli 2023
22.00 WIB: Jepang vs Polandia (Live Moji TV & Vidio)
Minggu, 23 Juli 2023
01.00 WIB: AS vs Italia (Live Moji TV & Vidio)
Live Streaming Semifinal VNL Putra 2023 di Moji TV
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Jepang vs Polandia dan AS vs Italia dalam semifinal VNL Putra 2023 dapat ditonton lewat siaran langsung Moji TV dan live streaming Vidio.
Agar menyaksikan tayangan final VNL Putri 2023 di Vidio, penggemar dapat berlangganan paket Premier Platinum yang terdiri dari Platinum 30 hari (Rp39.000) dan Platinum 1 tahun (Rp269.000).
Anda juga dapat berlangganan paket Vidio Diamond dengan beberapa pilihan, yakni: Paket 30 Hari seharga Rp59.000 (khusus hp dan tablet), Paket 30 Hari Rp79.000 (semua perangkat), Paket 1 Tahun Rp429.000 (khusus hp dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp569.000 (semua perangkat).
Link Live Streaming Semifinal VNL Putra 2023 Moji TV
Link Live Streaming Semifinal VNL Putra 2023 Vidio
*Jadwal dan stasiun TV yang menayangkan semifinal VNL Putra 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.