Menuju konten utama

Profil Asnawi Mangkualam: Pemain Timnas U23 Gabung Klub Korsel?

Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, dikabarkan bergabung dengan klub K-League 2, Ansan Greeners FC.

Profil Asnawi Mangkualam: Pemain Timnas U23 Gabung Klub Korsel?
Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar (kanan). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Pemain Timnas Indonesia U23, Asnawi Mangkualam Bahar, santer dikabarkan bergabung dengan klub Liga Korea Selatan (Korsel) Divisi 2 atau K-League 2, Ansan Greeners FC. Pesepakbola multiposisi ini disebut-sebut bakal dikontrak selama 1 musim dengan opsi perpanjangan 1 tahun.

Akun resmi Instagram Ansan Greeners membuat pecinta sepak bola Indonesia penasaran dengan mengunggah gambar mirip bendera merah-putih dengan tulisan “Selamat Datang!”.

Kabar ini bermula dari pemberitaan oleh media Korea Selatan, KBS, pada Jumat (22/1/2021). Media tersebut mengutip pernyataan Kepala Tim Ansan Greeners, Joo Chan-yong, terkait proses kepindahan Asnawi Mangkualam Bahar.

"Pada tanggal 19 diputuskan untuk mengontrak bek Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar. Jangka waktu kontrak yang ditetapkan yaitu satu tahun ditambah satu tahun sebagai opsi," kata Joo Chan-yong kepada KBS, seperti dikutip dari Antara.

Disebutkan pula, dipilihnya nama Asnawi Mangkualam Bahar tidak terlepas dari andil Shin Tae-yong yang saat ini menjadi pelatih Timnas Indonesia, baik U19, U23, maupun tim nasional senior.

Pelatih asal Korea Selatan itu disebut-sebut merekomendasikan Asnawi Mangkualam Bahar kepada Ansan Greeners. Bahkan, Shin Tae-yong tidak ragu-ragu memberikan pujian kepada pesepakbola 21 tahun kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, ini.

"Sebagai seorang bek, ia [Asnawi Mangkualam Bahar] adalah pemain dengan tekad dan semangat tinggi. Ia akan bekerja dengan baik di K-League," papar pelatih yang mengawal tim nasional Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

"Dia pemain muda menjanjikan yang sudah aktif bermain untuk timnas baik di level U23 maupun senior. Dia berposisi sebagai bek kanan dan memiliki kemampuan bertahan yang baik dengan memanfaatkan postur tubuh," tambah Shin Tae-yong.

Asnawi Mangkualam Bahar sendiri memperkuat PSM Makassar sejak 2017. Sebelumnya, ia membela Persiba Balikpapan. Posisi aslinya adalah seorang gelandang, namun Asnawi juga bisa bermain di sektor bek kanan dengan baik.

Di level tim nasional, Asnawi Mangkualam Bahar mengoleksi 6 caps untuk Timnas Indonesia U16, 16 caps di Timnas U19, 24 caps bersama Timnas U23, dan 1 caps dengan jersey tim nasional senior Garuda.

Baca juga artikel terkait LIGA KOREA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH