Menuju konten utama

Prediksi PSIS vs Arema FC di Liga 1: Masihkah Kutukan Itu Berlaku?

Tahun ini PSIS dan Arema FC sudah lima kali bertemu dan tak sekali pun Mahesa Jenar keluar sebagai pemenang, mampukah rekor buruk ini terputus?

Prediksi PSIS vs Arema FC di Liga 1: Masihkah Kutukan Itu Berlaku?
Pesepakbola Arema FC, Rivaldi Bawuo berusaha mempertahankan bola dari hadangan pesepakbola PSIS Semarang, Mohammad Yunus dalam pertandingan Liga I GOJEK di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Jumat (1/6/2018). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

tirto.id - Laga sengit PSIS vs Arema FC dalam pekan 29 GoJek Liga 1 2018 bakal berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (4/11/2018) hari ini. Dalam laga nanti, PSIS diperkirakan bakal tampil habis-habisan guna memecah kutukan mereka tiap bersua Singo Edan.

Tahun ini, di berbagai kompetisi kedua kesebelasan tercatat sudah lima kali bertemu. Sayangnya, dari jumlah pertemuan tersebut, PSIS tak sekalipun sukses memetik kemenangan. Empat di antaranya bahkan berakhir dengan kekalahan, termasuk hasil 1-0 pada putaran pertama lalu.

Kini PSIS mendapat momentum besar untuk memecah kutukan tersebut. Faktor tampil di kandang bisa jadi keuntungan bagi skuat asuhan Jafri Sastra. Tekad untuk bangkit usai takluk 2-0 dari Mitra Kukar pekan lalu juga bakal jadi penyemangat bagi kubu tuan rumah.

Sayangnya, di tengah ambisi yang ada, PSIS masih diragukan memainkan tiga pilarnya. Muhammad Yunus, Haudi Abdillah, serta Petar Planic belum pasti bisa bermain lantaran baru saja pulih dari cedera.

"Harapannya tentu saja mereka dapat diturunkan di laga nanti. Namun yang pasti siapapun yang diturunkan harus siap dengan performa terbaik," ujar pelatih PSIS, Jafri Sastra seperti dikutip laman resmi GoJek Liga 1.

Kemenangan memang sangat dibutuhkan PSIS guna merangsak ke papan tengah. Saat ini Mahesa Jenar masih terpaku di peringkat 12 dengan 36 poin.

Di lain pihak, Arema FC pun tak mau kalah. Kekalahan bisa membuat Singo Edan tergeser dari posisinya di urutan delapan klasemen. Untuk itu, pelatih Milan Petrovic dipastikan bakal menginstruksikan para pemain untuk memperkukuh pertahanan.

Kubu Singo Edan juga punya halangan dalam komposisi pemain, sebagaimana PSIS. Dua penggawa Arema FC, Dedik Setiawan dan Bagas Adi Nugroho dipastikan menepi karena mendapat panggilan dari Timnas Indonesia. Namun, pelatih Milan Petrovic telah menyiapkan skema alternatif tanpa kedua pemain.

"Kami sudah siapkan beberapa strategi untuk lawan PSIS. Namun untuk kepastiannya juga kita tunggu perkembangan terakhir jelang pertandingan," tandas Petrovic.

Lima Laga Terakhir PSIS Semarang

28/10/2018Liga 1Mitra Kukar2-0PSIS Semarang
23/10/2018Liga 1PSIS Semarang1-0Sriwijaya FC
17/10/2018Liga 1PS TIRA0-1PSIS Semarang
13/10/2018Liga 1PSIS Semarang1-0Barito Putera
5/10/2018Liga 1Persela Lamongan1-1PSIS Semarang

Meski kalah di laga terakhir, performa Mahesa Jenar patut diwaspadai. Mereka sukses memenangkan tiga dari lima laga terakhirnya.

Lima Laga Terakhir Arema FC

28/10/2018Liga 1Arema FC5-0PSMS Medan
24/10/2018Liga 1Bhayangkara Surabaya0-0Arema FC
20/10/2018Liga 1Arema FC3-1Bali United Pusam
14/10/2018Liga 1PSM Makassar2-1Arema FC
6/10/2018Liga 1Arema FC1-0Persebaya Surabaya

Arema FC sendiri berada dalam tren relatif baik. Mereka hanya sekali kalah dalam lima pertandingan terakhir, tiga kali menang, dan mendapat satu hasil seri.

Head to Head PSIS vs Arema FC (Lima Perjumpaan Terakhir)

1/6/2018Liga 1Arema FC1-0PSIS Semarang
23/2/2018PGKPSIS Semarang2-2Arema FC
25/1/2018Piala Presiden PSIS Semarang1-3Arema FC
7/1/2018Uji CobaPSIS Semarang0-1Arema FC
4/1/2018Uji CobaArema FC5-3PSIS Semarang

Tahun 2018 ini kedua kesebelasan sudah lima kali bertemu. Arema FC empat kali mengalahkan PSIS, dan hanya sekali bermain imbang.

Perkiraan Susunan Pemain PSIS vs Arema FC

PSIS Semarang: Jandia Eka Putra; Safrudin Tahar, Rio Saputra, Fauzan Fajri, Gilang Ginarsa; Ibrahim Conteh, Bayu Nugroho, M Yunus; Hari Nur Yulianto, Bruno Silva, Komarudin.

Cadangan: Joko Ribowo, Akbar Riansyah, Hafit Ibrahim, Gustur Cahyo, Aldaier Makatindu, Nerius Alom.

Arema FC: Srdan Ostojic; Alfin Tuasalamoni, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Alfarizi; Ridwan Tawainela, Hendro Siswanto, Makan Konate, Ricky Ohorella; Ahmad Nur Hardianto, Dendi Santoso.

Cadangan: Utam Rusdiyana, Jayus Hariono, M Rafli, Nasir, Purwaka Yudhi, Sunarto, Dalmiansyah Matutu

Kickoff laga PSIS vs Arema FC dijadwalkan pukul 15.30 WIB. Pertandingan ini dapat diakses lewat laman Vidio.com.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan