Menuju konten utama
Liga Inggris

Prediksi Manchester United vs Fulham: Misi Sulit Ranieri

Pekan ke-16 Liga Inggris 2018/2019 menghadirkan laga Manchester United vs Fulham di Stadion Old Trafford, Sabtu (8/12/2018) pukul 22.00 WIB.

Prediksi Manchester United vs Fulham: Misi Sulit Ranieri
Paul Pogba berjalan menggiring bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Brighton dan Manchester United di stadion Amex di Brighton, Inggris, Minggu, Agustus.19, 2018. (AP Photo / Alastair Grant)

tirto.id - Pekan ke-16 Liga Inggris 2018/2019 menghadirkan laga Manchester United vs Fulham di Stadion Old Trafford, Sabtu (8/12/2018). Dalam laga ini, pelatih Fulham, Claudio Ranieri punya misi sulit untuk menorehkan rekor langka di Old Trafford.

Pelatih anyar Fulham itu berpeluang menjadi pelatih ketiga yang meraih kemenangan di Old Trafford dengan dua klub berbeda. Sebelumnya, Martin O’Neill dan Rafael Benitez telah menorehkan rekor tersebut di era Liga Primer Inggris.

Akan tetapi, misi Ranieri terbilang sulit jika menilik rekor pertemuan Manchester United vs Fulham. Di Old Trafford, Setan Merah memenangi 21 dari 23 pertandingan terakhir melawan Fulham di semua kompetisi.

Musim ini, The Cottagers pun belum beranjak dari dasar klasemen sementara. Selain itu, Fulham juga punya rekor tandang buruk pada musim ini. Aleksandr Mitrovic dan kolega selalu kalah dalam enam laga tandang terakhir di Liga Inggris.

Meskipun demikian, Fulham juga menunjukkan tanda-tanda kebangkitan usai ditukangi Ranieri. Kendati kalah atas Chelsea, The Cottagers sukses menekuk Southampton dan menahan imbang Leicester. Dari ketiga pertandingan tersebut, Ranieri menyebut skuatnya telah berkembang sedikit demi sedikit.

“Saya pikir jika Anda mengamati tiga pertandingan itu, kami berkembang sedikit demi sedikit. Saya sadar masih ada banyak pekerjaan untuk dilakukan, tetapi kami dalam jalur yang bagus.

“Ini tidak mudah karena, ketika Anda berada di dasar klasemen, kepercayaan diri tidaklah 100 persen. Saya coba meyakinkan para pemain saya. Tentu saja, ketika Anda menorehkan dua atau tiga hasil bagus, kepercayaan diri seketika berkembang,” ucap Ranieri dikutip laman resmi Fulham.

Laga Manchester United vs Fulham diprediksi akan berjalan ketat dan menarik. Dalam laga ini, kedua tim berkepentingan untuk mencari momentum. Pasalnya, baik United dan Fulham melakoni tren yang tidak begitu menggembirakan belakangan ini.

Di kubu tuan rumah, Setan Merah meraih tiga hasil imbang setelah ditekuk Manchester City pada pekan ke-12 lalu. Sedangkan di kubu tim tamu, Fulham perlu kemenangan untuk segera beranjak dari zona degradasi.

Manchester United sendiri diuntungkan faktor tuan rumah dalam laga ini. Di Liga Inggris, Setan Merah 35 kali tidak terkalahkan dalam 38 pertandingan terakhir di Old Trafford. United pun tercatat tidak terkalahkan dalam 12 laga terakhir melawan Fulham di semua kompetisi.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis