Menuju konten utama
Lyon vs Lens

Prediksi Lyon vs Lens Ligue 1 Prancis 2023 Malam Ini, H2H, Live

Prediksi Lyon vs Lens jadwal Ligue 1 Prancis 2023 malam ini, bisa mempengaruhi klasemen Liga Prancis. Live streaming beIN, Senin (13/2) pukul 02.45 WIB.

Prediksi Lyon vs Lens Ligue 1 Prancis 2023 Malam Ini, H2H, Live
Pemain Lyon Alexandre Lacazette kanan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions antara Dinamo Zagreb dan Olympique Lyonnais di stadion Maksimir di Zagreb, Kroasia, Selasa, 22 November 2016. Darko Bandic/AP

tirto.id - Prediksi Lyon vs Lens bakal menjadi duel sengit terkait persaingan di papan atas klasemen Ligue 1 Prancis 2022/2023. Jadwal Liga Prancis pekan 23 tersebut akan dimainkan di Stadion Groupama markas Lyon, pada Senin 13 Februari mulai pukul 02.45 WIB, live beIN Sports Connect.

Kekalahan yang diderita PSG dari AS Monaco dengan skor 3-1 pada Sabtu (11/2/2023) lalu, membuat persaingan menuju gelar juara kian menarik. Lens yang kini duduk di tangga 4, punya kans naik ke peringkat 3 menggeser Monaco, jika malam ini atau dini hari nanti bisa mengalahkan Lyon. Mereka juga dapat memangkas jarak terhadap PSG menjadi 5 poin.

Di sisi lain, Lyon saat ini masih menduduki peringkat 9 klasemen. Kemenangan pada laga dini hari nanti tidak akan membawa Lyon naik peringkat. Mengingat mereka masih tertinggal 4 poin dari Lorient di posisi 8.

Prediksi Lyon vs Lens di Ligue 1 Prancis 2023 Malam Ini

Kendati masih jauh dari Zona Eropa, Lyon saat ini dalam tren yang tepat. Skuad asuhan Laurent Blanc dalam periode tak terkalahkan dalam 3 pertandingan terakhir, dengan koleksi 7 poin. Jika melibatkan laga di Coupe de France, Les Gones tak terkalahkan di 5 pertandingan terakhir.

Saat ini Lyon memang tertinggal 8 poin dari Rennes, tim penghuni peringkat 5 klasemen yang merupakan batas Zona Eropa. Tapi dengan tren bagus saat ini, Lyon cukup percaya diri bisa mengejar ketertinggalan. Hal terpenting adalah mereka dituntut bisa memenangi duel kontra Lens.

"Kami harus tetap rileks, tapi juga harus waspada. Hal terburuk bisa terjadi apabila kami mendapati momen lengah. Kami harus bermain bagus, dan bisa mengalahkan lawan," kata kiper Anthony Lopes dikutip dari laman klub.

Lens memang berpeluang menyamai poin Marseille di peringkat 2. Namun pastinya tak akan mudah mengalahkan Lyon di Groupama. Catatan kandang Lyon musim ini relatif bagus, dengan hasil 5 kemenangan, 3 imbang, dan 3 kekalahan.

Secara statistik, performa kandang Lyon memang tengah menurun, lantaran mereka hanya bisa meraup 2 poin dari 4 pertandingan Ligue 1 terakhir. Bahkan dari 7 laga kandang terakhir, hanya 1 kemenangan yang diraih Lyon. Tapi hal itu tak lantas membuat Lens merasa jumawa jelang laga.

"Mereka adalah tim yang dibangun untuk bersaing menuju papan atas. Mereka punya pemain yang bisa memperbaiki posisi tim. Mereka tim yang kuat, dan akan percaya diri di laga nanti," tutur Franck Haise di situs resmi Lens.

Prediksi Susunan Pemain Lyon vs Lens

Malo Gusto harus melewatkan laga ini karena cedera. Pemain pinjaman dari Chelsea itu hanya sanggup bermain 33 menit pertama, saat Lyon melawan Lille tengah pekan kemarin. Untungnya ketika Gusto cedera, Sael Kumbedi sudah bisa bermain usai lepas dari skorsing.

Sementara Lens diprediksi bisa kembali menurunkan susunan pemain terbaik di laga ini. Florian Sotoca, Facundo Medina, dan Seko Fofana yang turun di babak kedua melawan Lorient, diprediksi kembali masuk starting XI.

Lyon (4-3-3): Anthony Lopes; Sael Kumbedi, Dejan Lovren, Castello Lukeba, Nicolas Tagliafico; Johann Lepenant, Corentin Tolisso, Maxence Caqueret; Bradley Barcola, Rayan Cherki, Alexandre Lacazette. Pelatih: Laurent Blanc

Lens (3-4-1-2): Brice Samba; Jonathan Gradit, Kevin Danso, Facundo Medina; Przemyslaw Frankowski, Massadio Haidara, Seko Fofana, Jean Onana; Adrien Thomasson; Florian Sotoca, Lois Openda. Pelatih: Franck Haise

Rekor Head to Head (H2H) Lyon vs Lens

Lens mampu memenangi pertemuan terakhir melawan Lyon. Momen itu terjadi pada duel putaran pertama musim ini, dengan skor tipis 1-0. Eksekusi penalti Sotoca ketika itu menentukan kemenangan Lens.

Tapi itu adalah satu-satunya kemenangan Lens atas Lyon dalam 6 pertemuan terakhir. Dalam 5 laga lain, Lyon dominan dengan 3 kemenangan dan 2 seri.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Lyon vs Lens:

02-10-2022: Lens vs Lyon 1-0

19-02-2022: Lens vs Lyon 1-1

30-10-2021: Lyon vs Lens 2-1

03-04-2021: Lens vs Lyon 1-1

06-01-2021: Lyon vs Lens 3-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Lyon:

08-02-2023: Lyon vs Lille 2-2, adu penalti 4-2

04-02-2023: Troyes vs Lyon 1-3

01-02-2023: Lyon vs Brest 0-0

29-01-2023: Ajaccio vs Lyon 0-2

21-01-2023: Chambery vs Lyon 0-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Lens:

09-02-2023: Lorient vs Lens 1-1, adu penalti 2-4

05-02-2023: Brest vs Lens 1-1

01-02-2023: Lens vs Nice 0-1

28-01-2023: Troyes vs Lens 1-1

22-01-2023: Brest vs Lens 1-3

Live Streaming Lyon vs Lens di beIN Sports

Jika tak ada perubahan jadwal, pertandingan Lyon vs Lens di Stadion Groupama dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports Connect, Senin 13 Februari 2023 pukul 02.45 WIB.

Untuk menonton di beIN Sports, Anda dapat memilih paket berlangganan. Di antaranya Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket Promo 1 Tahun (Rp339.000 dan Rp359.000).

Link Streaming Lyon vs Lens: beIN Sports Connect

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Perancis 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA PRANCIS atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama