Menuju konten utama

Prediksi Lille vs Slavia Praha Plyaoff UCL 2024-25: LOSC Pincang

Prediksi Lille vs Slavia Praha playoff UCL 2024-25, skor head to head (h2h), perkiraan line-up. Link live streaming LOSC vs Slavia Praha di mana?

Prediksi Lille vs Slavia Praha Plyaoff UCL 2024-25: LOSC Pincang
Orang-orang mengambil gambar trofi Liga Europa dan Liga Champions di markas Union Europeenne de Football Amateur (UEFA) di Nyon 25 November 2009. Perwakilan sembilan negara bertemu dengan UEFA pada hari Rabu setelah polisi Jerman mengatakan pada hari Jumat bahwa mereka telah membongkar sebuah geng dengan lebih dari 200 tersangka anggota yang beroperasi di sembilan liga Eropa. REUTERS/Denis Balibouse

tirto.id - Prediksi Lille vs Slavia Praha leg 1 playoff Liga Champions (UCL) 2024/2025 berpotensi mengarah pada kemenangan tuan rumah. Duel di Stadion Hainaut, Valenciennes ini akan tayang melalui live streaming beIN Sports dan Vidio pada Rabu (21/8/2024) pukul 02.00 WIB.

Lille dan Slavia Praha hanya perlu menyelesaikan 2 laga untuk memastikan diri lolos ke babak utama UCL 2024/2025. Bagi Lille, playoff kali ini jadi kesempatan sang wakil Prancis untuk kembali ke Liga Champions sejak terakhir pada musim 2021/2022 lalu. Sebaliknya, Slavia Praha yang berasal dari Ceko, terakhir kali tampil di UCL pada 5 tahun lampau.

Kedua tim tersebut sama-sama melewati tantangan tak mudah di babak sebelumnya. Lille yang langsung bermain sejak ronde 3, menyingkirkan Fenerbahce yang dibesut Jose Mourinho. Les Dogues menang dramatis lewat keunggulan agregat tipis 2-3, yang juga dilalui lewat masa perpanjangan waktu.

Sementara itu, Slavia Praha juga langsung bermain dari ronde 3. The Red and Whites menyingkirkan Union Saint-Gilloise (Belgia) lewat keunggulan mutlak, 4-1. Lantas, di antara Lille dan Slavia Praha, siapa yang kembali ke UCL musim ini?

Prediksi Lille vs Slavia Praha Liga Champion 2024-25

Lille menghadapi tantangan berat jelang menjamu Slavia Praha di leg 1 playoff UCL 2024/2025, Rabu (21/8) dini hari. Les Dogues terancam bakal kehilangan pemain andalannya, Angel Gomes.

Sebelumnya, Gomes mengalami cedera kepala usai insiden benturan di laga Ligue 1 kontra Reims, Minggu (18/8/2024) lalu. Insiden itu bahkan membuat Gomes mendapatkan perawatan cukup serius. Dengan persiapan setengah pekan, sulit tampaknya bagi Lille untuk segera memaksakan Gomes.

“Angel [Gomes] dalam keadaan sadar saat dievakuasi. Saya tahu dia berbicara, dia menanyakan hasilnya, dia menunjukkan humor, tapi saya pikir kita harus menunggu [sebelum benar-benar pulih],” kata pelatih Lille, Bruno Genesio dikutip dari Ouest-France.

Kehilangan Gomes berpotensi bakal menyulitkan langkah Lille. Musim lalu, Gomes nyaris tak tergantikan lantaran tampil 45 kali dengan 3.456 menit bermain. Ditambah, gelandang berkebangsaan Inggris tersebut juga jadi salah satu kreator utama Les Dogues.

Gomes mencatatkan 8 assist di Ligue 1, yang jadi tertinggi bagi Lille. Ditambah, sang pemain berusia 23 tahun uga menciptakan 15 big chances serta 1,5 umpan kunci/laga, yang juga jadi tertinggi untuk Les Dogues.

Tanpa Gomes, LOSC mesti meningkatkan kreativitas serangan. Pasalnya, sang wakil Prancis harus dihadapkan dengan Slavia Praha. Tim asal Ceko tersebut punya pertahanan yang solid.

Slavia Praha sejauh ini sudah menjalani 7 laga resmi di musim 2024/2025. Menariknya, The Red and Whites baru 2 kali kebobolan serta menciptakan 5 clean sheet. Satu kebobolan di antaranya tercipta lewat bunuh diri, sedangkan 1 kemasukan terjadi di partai terbaru saat mereka menang 2-1 atas Teplice.

Slavia Praha tentunya berpeluang tetap menjaga lini belakangnya, kendati kehilangan Tomas Vlcek yang diandalkan musim lalu. Vlcek yang mengalami cedera, absen sejak laga pramusim 2024/2025. Hanya, The Red and Whites sudah mulai terbiasa tanpa sang bek andalan.

Prediksi Susunan Pemain Lille vs Slavia Praha

Lille kemungkinan bakal menepikan gelandang Angel Gomes lantaran cedera kepala. Selebihnya, LOSC masih bisa menampilkan susunan terbaik. Jonathan David akan jadi pilihan utama di barisan serang. Demikian pula Thomas Meunier di lini belakang.

Sementara itu, Slavia Praha kemungkinan masih bermain tanpa Tomas Vlcek. Sisanya The Red and Whites masih akan mengandalkan Vaclav Jurecka an Mojmir Chytil di sektor serang, hingga Igoh Ogbu dan Tomas Holes di lini belakang.

Lille (4-5-1): Lucas Chevalier; Thomas Meunier, Bafode Diakite, Alexsandro Ribeiro, Gabriel Gudmundsson; Tiago Santos, Ngal’ayel Mukau, Remy Cabella, Ben Andre, Hakon Arnar Haraldsson; Jonathan David. Pelatih: Bruno Genesio.

Slavia Praha (3-4-2-1): Antonin Kinsky; David Zima, Igoh Ogbu, Tomas Holes; El Hadji Malick Diouf, Oscar Dorley, Christos Zafeiris, Lukas Masopust; Lukas Provod, Ivan Schanz; Tomas Chory. Pelatih: Jindrich Trpisovsky.

Rekor Head to Head (H2H) Lille vs Slavia Praha

Lille mencatatkan 2 kemenangan dalam 2 perjumpaan terakhir kedua kubu yang terjadi di Liga Europa (UEL) pada musim 2009/2010 silam. Namun, rentang 15 tahun lebih membuat pertemuan tersebut tidak bisa jadi tolok ukur.

Jika mengacu pada ranking liga kedua kubu di UEA, Lille lebih unggul. Liga Prancis (Ligue 1) menempati peringkat 5 Eropa, sedangkan Ceko hanya urutan 15. Lille adalah tim keempat asal Prancis yang berkompetisi di UCL musim ini, sedangkan Slavia Praha tim kedua.

18/12/09 Lille vs Slavia Praha 3-1

02/10/09 Slavia Praha vs Lille 1-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Lille

18/08/24 Reims vs Lille 0-2

14/08/24 Fenerbahce vs Lille

07/08/24 Lille vs Fenerbahce 2-1

31/07/24 Lille vs Celta Vigo 3-1

24/07/24 Wolfsburg vs Lille 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Slavia Praha

17/08/24 Slavia Praha vs Teplice 2-1

14/08/24 USG vs Slavia Praha 0-1

11/08/24 Slavia Praha vs Olomouc 2-0

08/08/24 Slavia Praha vs USG 3-1

02/08/24 Liberec vs Slavia Praha 0-1

Live Streaming Lille vs Slavia Praha UCL 2024-25

Live streaming Lille vs Slavia Praha leg 1 playoff Liga Champions (UCL) 2024/2025 dapat diakses melalui beIN Sports dan Vidio. Partai di Stadion Hainaut, Valenciennes, akan tayang pada Rabu (21/8/2024) pukul 02.00 WIB.

Siaran pertandingan UCL 2024/2025 bisa diakses dengan mengaktifkan paket berbayar terlebih dulu di beIN Sports Connect maupun Vidio.

Link Live Streaming Lille vs Slavia Praha UCL 2024-25 (beIN)

Link Live Streaming Lille vs Slavia Praha UCL 2024-25 (Vidio)

*Jadwal pertandingan dan siaran Lille vs Slavia Praha dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Dicky Setyawan