tirto.id - Prediksi Leeds United vs Middlesbrough dalam jadwal Carabao Cup 2024/2025 putaran pertama, bakal jadi pertaruhan bagi 2 tim yang berasal dari Divisi Championship (strata 2 Liga Inggris). Live score Leeds vs Middlesbrough dari Stadion Elland Road, Leeds, dapat diikuti pada Kamis (15/8/2024) mulai pukul 02.00 WIB. Layak ditunggu, siapa bakal kandas di laga ini?
Duel antara Leeds vs Boro pada babak awal Carabao Cup atau Piala Liga Inggris 2024/2025 tentu jadi hal yang disayangkan. Pasalnya dari banyaknya tim peserta dari divisi bawah semacam League One dan League Two yang mengikuti drawing, jutru tim sesama Championship yang mesti berjumpa di awal.
Antara Leeds United atau Middlesbrough, salah satunya dipastikan tersingkir dari Carabao Cup musim ini. Salah satu tim ini tidak akan bisa mengulangi tren bagus yang sempat mereka torehkan pada musim lalu.
Prediksi Leeds vs Middlesbrough di Carabao Cup 2024/25
Jika sampai kalah di laga ini, Leeds Utd bakal kehilangan catatan bagus yang sudah mereka torehkan di Carabao Cup. Pasalnya dalam 8 musim terakhir, The Whites tidak pernah gugur di putaran pertama. Terakhir kali Leeds tersingkir di putaran pertama, terjadi pada musim 2015/2016 silam. Saat itu dikalahkan Doncaster Rovers via adu penalti.
Berikutnya raihan terburuk Leeds terjadi pada putaran ke-2, terjadi pada musim 2018/19, 2019/20, 2020/21, dan 2023/24. Namun Leeds bahkan sempat melaju hingga perempat final pada musim 2016/17, sebelum ditaklukkan Liverpool.
Sementara The Boro memiliki catatan Carabao Cup yang tidak sebagus Leeds. Pada 2022/23 The Boro sempat tersingkir pada putaran pertama. Bahkan dalam kurun 8 tahun terakhir, The Boro sudah 3 kali kandas di putaran pertama. Itu terjadi pada 2019/20, 2020/21, dan 2022/23.
Hanya saja prestasi Middlesbrough musim lalu sangat bagus, ketika mereka berhasil menembus semifinal. Sayang sekali di babak 4 besar Boro harus mengakui keunggulan Chelsea, dengan skor agregat 6-2. Dengan demikian, mereka harus melupakan mimpi bermain di final.
Jelang laga ini Leeds dan Boro menunjukkan tren berbeda. Boro akan sangat percaya diri, usai membuka musim 2024/2025 dengan kemenangan 1-0 atas tim yang dibela Nathan Tjoe-A-On yaitu Swansea City.
Kemenangan tersebut membuat Boro berhasil menorehkan clean sheet dalam 3 laga terakhir, termasuk ketika uji coba. Sebelum ini dalam agenda friendly match, Boro bermain imbang 0-0 kontra Harrogate Town, kemudian mengalahkan Heerenveen 1-0. Statistik yang bisa membuat pelatih Michael Carrick senang.
"Bisa membuat clean sheet tentu menjadi modal bagus bagi kami. Tim ini punya pemain yang bisa menutup celah bagi lawan, dan melakukan serangan cepat saat transisi. Tapi mereka juga bisa mengontrol bola dan mendominasi laga," kata Carrick usai pertandingan.
Di sisi lain, pada pertandingan awal musim ini Leeds harus kecewa lantaran hanya bisa mendulang 1 poin. Berjumpa Portsmouth, Leeds asuhan Daniel Farke bermain imbang 3-3. Leeds bahkan nyaris kalah, jika tidak ada gol penyama kedudukan dari Brenden Aaronson pada menit 90+5.
"Kami akan membiarkan diri merasakan kesedihan karena hasil tersebut. Tapi setelahnya, kami hanya akan berbicara hal-hal positif," tutur Farke melalui laman resmi klub, usai pertandingan melawan Portsmouth.
Perkiraan Susunan Pemain Leeds United vs Middlesbrough
The Boro bisa turun dengan skuad terbaik, termasuk membawa Luke Ayling. Bek kanan berusia 32 tahun itu bukan sosok asing bagi Leeds, lantaran ia pernah membela Leeds pada kurun 2016 sampai 2024. Pemain didikan akademi Arsenal tersebut bahkan menorehkan statistik 268 laga, 11 gol, dan 21 assists, ketika berseragam Leeds.
Tim tuan rumah bisa mengandalkan deretan nama seperti Daniel James, Wilfried Gnonto, Pascal Struijk, maupun kiper Illan Meslier. Begitu juga dengan Patrick Bamford yang bisa saja bermain sebagai starter, selepas hanya turun sebagai pengganti kontra Portsmouth.
Leeds United (4-2-3-1): Illan Meslier; Jayden Bogle, Joe Rodon, Pascal Struijk, Junior Firpo; Ethan Ampadu, Ilia Gruev; Daniel James, Wilfried Gnonto, Georginio Rutter; Patrick Bamford. Pelatih: Daniel Farke
Middlesbrough (4-2-3-1): Seny Dieng; Luke Ayling, Matt Clarke, Rav van den Berg, Lukas Engel; Aidan Morris, Hayden Hackney; Finn Azaz, Riley McGree, Isaiah Jones; Emmanuel Latte Lath. Pelatih: Michael Carrick
Rekor Head to Head (H2H) Leeds United vs Middlesbrough
Laga ini bakal jadi pertemuan pertama Leeds melawan Middlesbrough di Carabao Cup. Namun di ajang lain, seperti Premier League (Liga Inggris), Championship, dan Piala FA, kedua tim ini tercatat sudah bertemu sebanyak 103 kali.
Sejauh ini Leeds unggul head to head dengan 42 menang, berbanding 32 menang untuk lawan. Leeds juga tidak terkalahkan dalam 6 pertemuan terakhir kontra Boro, yang semua terjadi di Divisi Championship.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Leeds United vs Middlesbrough:
23-04-2024: Middlesbrough vs Leeds United 3-4 (Championship)
02-12-2023: Leeds United vs Middlesbrough 3-2 (Championship)
27-02-2020: Middlesbrough vs Leeds United 0-1 (Championship)
30-11-2019: Leeds United vs Middlesbrough 4-0 (Championship)
09-02-2019: Middlesbrough vs Leeds United 1-1 (Championship)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Leeds United:
10-08-2024: Leeds United vs Portsmouth 3-3 (Championship)
02-08-2024: Leeds United vs Valencia 2-1 (Friendly Match)
27-07-2024: Schalke vs Leeds United 0-2 (Friendly Match)
24-07-2024: Leeds United vs Hannover 4-1 (Friendly Match)
20-07-2024: Harrogate Town vs Leeds United 0-3 (Friendly Match)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Middlesbrough:
10-08-2024: Middlesbrough vs Swansea City 1-0 (Championship)
03-08-2024: Middlesbrough vs Heerenveen 1-0 (Friendly Match)
01-08-2024: Harrogate Town vs Middlesbrough 0-0 (Friendly Match)
27-07-2024: Doncaster Rovers vs Middlesbrough 3-5 (Friendly Match)
25-07-2024: Gateshead vs Middlesbrough 0-1 (Friendly Match)
Live Score Leeds vs Middlesbrough di Piala Liga Inggris 2024/2025
Pertandingan Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2024/2025 antara Leeds United vs Middlesbrough di Stadion Elland Road, Leeds, bisa diikuti via live score, pada Kamis (15/8/2024) mulai jam 02.00 WIB.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama