Menuju konten utama
Liga Inggris

Prediksi Chelsea vs Fulham di Liga Inggris: Ujian Berat Ranieri

Laga pekan ke-14 Liga Inggris 2018/2019 antara Chelsea vs Fulham di Stadion Stamford Bridge, Minggu (2/12/2018) akan menjadi ujian berat bagi Claudio Ranieri.

Prediksi Chelsea vs Fulham di Liga Inggris: Ujian Berat Ranieri
Claudio Ranieri. Foto/Getty Images

tirto.id - Derbi London antara Chelsea vs Fulham dijadwalkan pada pekan ke-14 Liga Inggris 2018/2019 di Stadion Stamford Bridge, Minggu (2/12/2018) pukul 19.00 WIB. Laga ini akan menjadi ujian berat bagi manajer anyar Fulham, Claudio Ranieri untuk mengangkat performa The Cottagers.

Sejak ditunjuk menggantikan Slavisa Jokanovic pada 14 November lalu, Ranieri punya tugas berat untuk mengangkat performa Fulham. Pasalnya, Tom Cairney dan rekan-rekan terjerumus di zona degradasi hingga pekan ke-12, hanya mampu meraih satu kemenangan dan dua hasil imbang.

Pekan lalu, eks manajer Chelsea pada 2000-2004 itu pun sukses mempersembahkan kemenangan bagi Fulham dalam laga debutnya. Di Stadion Craven Cottage, anak asuh Ranieri sukses menekuk Southampton dengan skor 3-2 dan menandai kebangkitan klub tersebut.

Akan tetapi, lawan berat menanti The Cottagers dalam pekan ke-14 ini. Chelsea adalah penghuni empat besar klasemen sementara yang lebih difavoritkan dari Fulham. Terlebih lagi, pertandingan ini akan dimainkan di kandang The Blues, Stamford Bridge.

Di Stamford Bridge, anak asuh Maurizio Sarri berbekal rekor impresif dengan tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan liga terkini. Melawan Fulham sendiri, The Blues hanya kalah sekali dalam 26 pertemuan kontra The Cottagers di Liga Inggris.

Meskipun demikian, Eden Hazard dan kolega juga mendapat hasil negatif belakangan ini. Pekan lalu, Chelsea ditekuk Tottenham Hotpsur dengan skor 3-1. Kekalahan tersebut sekaligus mengakhiri tren tanpa kekalahan The Blues di Liga Inggris.

Kendati demikian, Ranieri enggan merujuk kekalahan atas Spurs sebagai tanda penurunan performa Chelsea. Manajer Fulham itu menyebut kekalahan Chelsea disebabakan skuat The Blues kesulitan mengembalikan ritme setelah jeda internasional.

“Itu [Spurs vs Chelsea] sulit [bagi Chelsea] karena Tottenham berlaga dengan fantastis, dan saya pikir Chelsea hanya punya dua hari untuk bekerja sama, karena semua pemainnya sedang berkeliling dunia dengan timnas mereka, dan mungkin mereka tidak siap untuk bertanding dengan Tottenham.

“Tottenham sangat terkonsenstrasi, dan saya pikir Chelsea tidak terkonsentrasi. Tetapi, dengan alasan ini, saya pikir kami akan menemui tim yang terkonsentrasi [pada Minggu],” ucap Ranieri dilansir laman resmi Fulham.

Laga Chelsea vs Fulham pun diprediksi akan berjalan sulit bagi tim tamu. Melawan Chelsea di Stamford Bridge tentu merupakan ujian berat bagi Ranieri yang masih beradaptasi dengan skuat Fulham. Musim ini, The Cottagers sendiri selalu kalah dalam lima laga tandang terakhir di Liga Inggris.

Lini pertahanan akan menjadi kekhawatiran tersendiri bagi Fulham dalam laga ini. Pasalnya, Ranieri belum menemukan formula untuk menambal pertahanan Fulham yang sudah kemasukan 33 gol hingga pekan ke-13. Pekan lalu, Southampton pun mampu dua kali menjebol gawang yang dijaga Sergio Rico.

Meskipun demikian, Maurizio Sarri tidak mengharapkan pertahanan rapuh dalam laga ini. Eks manajer Napoli itu yakin bahwa Ranieri bisa menghadirkan pertahanan solid di Stamford Bridge.

“Biasanya timnya Claudio itu benar-benar sangat solid. Mereka bertahan dengan sangat baik, kadang [dengan garis pertahanan] rendah, tetapi sangat baik. Biasanya dia punya tim yang sangat berbahaya dalam serangan balik, seperti di Leicester, tetapi tidak hanya di Leicester,” ucap Sarri dikutip laman resmi Chelsea.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis