Menuju konten utama

Prediksi Barito vs Bali Liga 1 2024, Skor H2H, Live Streaming

Berikut prediksi Barito Putera vs Bali United di pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 sesuai skor H2H dan link live streaming pertandingan.

Prediksi Barito vs Bali Liga 1 2024, Skor H2H, Live Streaming
Pesepak bola Barito Putera Yuswanto Aditya (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis (9/3/2023). Barito Putera berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/aww.

tirto.id - Prediksi Barito Putera vs Bali United di pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 berpotensi berlangsung menarik. Jalannya laga yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Senin (4/3/2024), pukul 15.00 WIB tayang secara langsung di Indosiar dan live streaming Vidio.

Barito Putera saat ini menempati peringkat ke-10 klasemen Liga 1 2023/2024 dengan mengumpulkan 34 poin. Mereka unggul 6 poin dari zona degradasi dan tertinggal 9 poin dari 4 besar yang menjadi syarat lolos Championship Series.

Bali United saat ini berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Mereka masih membutuhkan banyak poin untuk memastikan posisi 4 besar. Serdadu Tridatu saat ini memiliki 45 poin, unggul 3 poin dari Madura United di posisi 5.

Prediksi Barito vs Bali United di Liga 1 2024 Live Indosiar

Barito Putera baru saja tumbang 3-1 atas Persik Kediri di laga terakhir. Hasil itu sekaligus melanjutkan tren negatif yang mereka buat di Liga 1, karena hanya menang 1 kali dalam 7 laga terkini.

Menjamu Bali United di Stadion Sultan Agung, Bantul, Barito Putera bertekad untuk kembali ke jalur kemenangan. Namun, upaya tersebut diprediksi tidak mudah karena tim tamu sedang berupaya keras untuk bertahan di 4 besar Liga 1 2023/2024.

Berbeda dengan Barito Putera, Bali United berhasil mengakhiri catatan 4 laga tanpa kemenangan saat mengalahkan Persis Solo dengan skor 3-2. Hasil itu sekaligus membuat peluang Serdadu Tridatu ke Championship Series tetap terjaga.

Gelandang Bali United Mohammed Rashid, mengaku senang timnya bisa kembali meraih kemenangan. Dia pun berharap Serdadu Tridatu bisa terus mempertahankan performa positif hingga akhir musim.

“Alhamdullilah, kami berhasil menang di pertandingan yang sangat penting ini. Kami memperoleh poin untuk bisa tetap di 4 besar klasemen Liga 1," kata Mohammed Rashid, dikutip dari laman resmi Bali United.

Menghadapi Barito Putera di pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 peluang Bali United untuk menang pun cukup terbuka. Apalagi di pertemuan pertama musim ini Serdadu Tridatu, sukses memetik kemenangan dengan skor 2-1.

Prediksi Susunan Pemain Barito Putera vs Bali United

Barito Putera diprediksi bermain dengan formasi 4-4-2 mengandalkan duet penyerang asing Mike Ott, dan Gustavo Tocantins. Sementara Bali United di lain pihak diperkirakan mengandalkan Ilija Spasojevic, dalam skema 4-1-4-1.

Berikut prediksi susunan pemain Barito Putera vs Bali United di pertandingan Liga 1 2023/2024, Senin (4/3/2024):

Barito Putera (4-4-2): Ega Rizky Pramana; Bagas Kaffa, Renan Alves, Muhamad Firly, Frendi Saputra; Bagus Kahfi, Hasyim Kipuw, Bayu Pradana Andriatmoko, Murilo; Mike Ott, Gustavo Tocantins. Pelatih: Rahmad Darmawan.

Bali United (4-1-4-1): Adilson Maringá; Andhika Wijaya, Elias Dolah, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin Saputra; I Kadek Agung Widnyana; Privat Mbarga, Gede Sunu, Mohammed Rashid, Irfan Jaya; Ilija Spasojevic. Pelatih: Stefano Cugurra Teco.

Head to Head (H2H) Barito Putera vs Bali United

Berdasarkan hasil head to head(H2H) Bali United lebih unggul saat menghadapi Barito Putera. Sebanyak 5 pertemuan terakhir Serdadu Tridatu mampu meraih 4 kemenangan, dan hanya 1 kali tumbang atas Laskar Antasari.

Berikut daftar skor dan hasil H2H antara Bali United dan Barito Putera dalam lima pertandingan terakhir:

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Barito Putera vs Bali United

27/08/23: Bali Utd vs Barito Putera 2-1

05/02/23: Bali Utd vs Barito Putera 1-2

18/08/22: Barito Putera vs Bali Utd 1-2

09/01/22: Bali Utd vs Barito Putera 3-0

11/09/21: Barito Putera vs Bali Utd 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barito Putera

28/02/24: Persik vs Barito Putera 3-1

23/02/24: Barito Putera vs Persib 1-1

06/02/24: Dewa United vs Barito Putera 2-2

17/12/23: Barito Putera vs Arema 1-0

10/12/23: Madura United vs Barito Putera 4-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United

29/02/24: Bali Utd vs Persis 3-2

24/02/24: PSM Makassar vs Bali Utd 0-0

05/02/24: Persik vs Bali Utd 1-0

27/01/24: Hà Nội vs Bali Utd 1-1

23/01/24: Daejeon Hana vs Bali Utd 1-0

Live Streaming Barito Putera vs Bali United di Indosiar

Live streaming Barito Putera vs Bali United dapat disaksikan di Indosiar dan Vidio. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul ini, akan berlangsung pada Senin, 4 Maret 2024, pukul 15.00 WIB jika tidak mengalami perubahan jadwal.

Penonton bisa menonton tayangan Liga 1 2023/2024 di Vidio dengan berlangganan paket terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket langganan yang dapat dipilih dengan durasi dan harga yang bervariasi.

Berikut link streaming untuk menyaksikan pertandingan Barito Putera vs Bali United di Liga 1 2023/2024:

Link Live Streaming Barito Putera vs Bali United - Indosiar (Vidio)

*Jadwal Barito Putera vs Bali United di Liga 1 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya & Yonada Nancy