Menuju konten utama

Prediksi Bali United vs PSM Makassar & Jadwal Liga 1 Live Indosiar

Prediksi Bali United vs PSM Makassar: laga dalam jadwal Liga 1 live Indosiar Senin malam (7/2/2022) tersebut akan berjalan sengit.

Prediksi Bali United vs PSM Makassar & Jadwal Liga 1 Live Indosiar
Pesepak bola Bali United Privat Mbarga (kanan) berebut bola dengan penjaga gawang Persikabo 1973 Diky Indrayana (kiri) saat bertanding pada Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (3/2/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU.

tirto.id - Prediksi Bali United vs PSM Makassar menyimpulkan laga dalam jadwal Liga 1 live Indosiar pada Senin, 7 Februari 2022 tersebut, akan berlangsung sengit. Pertandingan Bali United vs PSM Makassar dapat disaksikan lewat siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio, mulai pukul 20.30 WIB, Senin malam.

Bali United sedang mencetak rekor impresif di Liga 1 2022, yakni menyapu bersih 5 penampilan terakhir. Dengan catatan sempurna tersebut, duel melawan PSM bisa menjadi ajang untuk menguji kualitas yang dimiliki Serdadu Tridatu.

Saat ini, Bali United juga sedang bersaing di papan atas klasemen. Mereka mengantongi 44 poin dan berjarak 4 angka saja dengan pemuncak klasemen Liga 1 terbaru, Arema FC.

Sementara itu, PSM tertahan di papan tengah klasemen lantaran baru mengemas 27 poin dan berada di peringkat 9 hinga menjelang jadwal Liga 1 pekan 23. Meski kalah dari segi posisi, tim asal kota Makassar tersebut diprediksi akan tampil habis-habisan saat melawan Bali United demi menggapai poin penuh dan memperbaiki peringkatnya.

Prediksi Bali United vs PSM di Liga 1 Pekan 23

Bali United bertekad membalaskan kekalahan atas PSM dalam putaran pertama lalu. Ketika itu, pasukan Serdadu Tridatu tumbang 2-1 di tangan Juku Eja.

Kini, kedua tim dalam kondisi berbeda. Bali United termasuk klub papan atas dan berjarak 2 tingkat saja dengan puncak klasemen. Paling aktual, armada yang dibesut Stefano Cugurra itu menghajar Persikabo 3 gol tanpa balas, Kamis (4/2) kemarin.

Sebagai salah satu penyumbang gol, bek sentral Bali United Leonard Tupamahu pun menegaskan pihaknya sudah siap untuk memberikan yang terbaik saat meladeni PSM.

"Pertandingan menghadapi PSM Makassar tentu menjadi tantangan tersendiri, karena kami tahu PSM juga lawan yang tangguh. Pada putaran pertama lalu, kami kalah dengan mereka. Semoga pertemuan kedua nanti bisa memberikan hasil terbaik menghadapi PSM Makassar," tutur Leonard, dikutip dari laman resmi Bali United.

Sementara itu, PSM absen bermain dalam pekan sebelumnya. Agenda laga PSM kontra Persib dinyatakan tertunda akibat dampak COVID-19. Artinya, tenaga para pemain Juku Eja masih cukup segar untuk bisa meladeni kekuatan Bali United.

Di atas lapangan, klub yang dibesut Joop Gall ini diprediksi bakal tampil dengan pola permainan terbuka. Melalui sederet pemain berkualitas yang dimiliki, PSM berpeluang mengimbangi permainan Bali United.

Prediksi Susunan Pemain Bali United vs PSM Makassar

Bali United diprediksi kembali bertumpu pada trio Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, dan Ilija Spasojevic di lini depan. Laga kontra PSM merupakan panggung bagi tiga pemain itu untuk kembali membobol gol lawan.

Sedangkan PSM juga mempunyai Ilham Udin, Yakob Sayuri, dan Prince Patrick Kallon yang bisa ditampilkan sejak menit awal. Alternatif lainnya adalah memainkan Ferdinan Sinaga atau Anco Jansen.

Berikut ini prediksi susunan pemain Bali United vs PSM Makassar dalam pertandingan Liga 1 2022 pekan ini:

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; I Made Andhika, Leonard Tupamahu, William Pacheco, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Sidik Saimima, Eber Bessa; Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic. Pelatih: Stefano Cugurra.

PSM Makassar (4-3-3): Hilman Syah; Zulkifli Syukur, Ganjar Mukti, Hasyim Kipuw, Abdul Rachman; Delvin Rumbino, Muhammad Arfan, Wiljan Pluim; Rasyid Bakri; Ilham Udin, Yakob Sayuri, Prince Patrick Kallon | Pelatih: Joop Gall.

Skor Head to Head Bali United vs PSM

Dari skor head to head, PSM lebih unggul dari Bali United selama 5 pertemuan terakhir. Juku Eja menang 3 kali berbanding 2 milik Serdadu Tridatu. Namun, 4 dari lima laga tersebut berlangsung pada 2018-2019.

Kedua tim terakhir kali bertanding di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Minggu (17/10/2021). Dalam laga yang diwarnai kartu merah untuk Wawan Hendrawan itu, dua gol PSM hanya bisa dibalas lewat penalti Ilija Spasojevic, sehingga Juku Eja menang 2-1.

Hasil 5 Laga Terakhir PSM vs Bali United

17/10/21 PSM vs Bali United 2 - 1

23/11/19 PSM vs Bali United 1 - 0

01/08/19 Bali United vs PSM 1 - 0

25/11/18 PSM vs Bali United 4 - 0

11/07/18 Bali United vs PSM 2 - 0

Hasil 5 Laga Terakhir Bali United

09/01/22 Bali United vs Barito Putera 3 - 0

13/01/22 Persib vs Bali United 0 - 1

17/01/22 Bali United vs Persita 2 - 0

29/01/22 Bali United vs Borneo 2 - 1

03/02/22 Persikabo vs Bali United 0 - 3

Hasil 5 Laga Terakhir PSM

13/12/21 Persiraja vs PSM 0 - 0

08/01/22 PSM vs Madura United 1 - 0

14/01/22 Persebaya vs PSM 2 - 1

18/01/22 PSM vs Persik 0 - 0

28/01/22 Barito Putera vs PSM 1 - 2

Live Streaming Bali United vs PSM di Liga 1 Pekan 23

Laga Bali United vs PSM dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio Premier pada Senin (7/2/2022), pukul 20.30 WIB.

Untuk mengakses siaran Vidio Premier, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun. Dengan berlangganan paket tersebut Anda dapat menyaksikan lagaa-laga menarik dari Liga 1 2021/2022 atau kompetisi sepak bola menarik lainnya Vidio Premier.

Berikut ini link live streaming Bali United vs PSM Makassar:

Live Streaming Bali United vs PSM Indosiar

Live Streaming PBali United vs PSM Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021-2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Addi M Idhom