Menuju konten utama
Jadwal Liga Inggris 2023

Prediksi Aston Villa vs Newcastle EPL 2023, H2H, Live Moji TV

Berikut prediksi Aston Villa vs Newcastle di EPL 2023, skor H2H, dan jam tayang live Moji TV pada 15 April, Sabtu malam.

Prediksi Aston Villa vs Newcastle EPL 2023, H2H, Live Moji TV
Pemain sepak bola Aston Villa Ollie Watkins melakukan selebrasi dengan rekan satu tim setelah mencetak gol pertama saat bertanding melawan Tottenham Hotspur dalam Liga Premier di Tottenham Hotspur Stadium, London, Britain, Minggu (3/10/2021). ANTARA FOTO/Action Images via Reuters/Paul Childs/aww/cfo

tirto.id - Prediksi Aston Villa vs Newcastle dalam jadwal EPL 2023 pekan ini berpotensi sengit karena kedua tim sama-sama memiliki tren apik. Laga EPL pekan 31 di Stadion Villa Park ini bisa disaksikan via live Moji TV dan Vidio pada Sabtu, 15 April 2023, mulai pukul 18.30 WIB.

Aston Villa dan Newcastle sama-sama bertekad menjaga peluang lolos ke Eropa musim depan. Tim tamu kini menempati peringkat 3 dengan torehan poin sama dengan Man United (56 poin). Sejauh ini, Newcastle selalu menang dalam 5 laga beruntun. Kemenangan ke-6 jelas akan mereka incar di markas Aston Villa.

Namun, tim tuan rumah juga tengah on fire dengan rekor 4 kemenangan beruntun. Aston Villa kini bersaing ketat di zona Eropa dengan menempati urutan 6 (47 poin). Villa tentu akan mengejar tiga angka karena mereka hanya unggul 3 poin dari Liverpool yang memiliki 1 laga lebih sedikit.

Prediksi Aston Villa vs Newcastle EPL 2023

Newcastle United kini berharap terhadap pemulihan Miguel Almiron, top skor tim yang absen sejak terakhir mencetak gol ke gawang Wolves Maret lalu.

Laporan Chronicle Live menyebutkan, Almiron menunjukkan perkembangan usai ia terlihat di sesi latihan tim pekan ini. Namun, ia belum dipastikan bisa turun di laga kontra Aston Villa.

Newcastle juga akan kehilangan penyerang sayap, Alex Saint-Maximin setelah laga melawan West Ham United awal bulan lalu. Pemain asal Prancis itu diperkirakan baru akan kembali saat Newcastle bertemu Tottenham, atau setelah melawan Aston Villa.

Terlepas dari masalah ini, Newcastle tetap wajib menjaga konsistensi. Meski kehilangan Almiron, Newcastle tetap mampu memetik 4 kemenangan beruntun setelah absennya sang penyerang.

Menuju akhir musim, The Magpies praktis tak dipusingkan jadwal lain, sebagaimana yang mereka alami selama Ferbruari lalu. Saat itu mereka menjalani 5 laga tanpa kemenangan lantaran jadwal padat Piala Liga dan Piala FA.

Laga di Villa Park menjadi pertarungan krusial. Lebih lagi, tim tuan rumah tengah dalam kondisi terbaiknya. Hasil kemenangan atau sebaliknya bisa jadi menjadi pembeda laju tim setelah laga ini.

Penyerang Aston Villa, Ollie Walkins menunjukkan optimisme menjelang laga ini. Apalagi, Villa bisa memetik 4 kemenangan beruntun. Terakhir, Aston Villa menaklukkan Nottingham Forest 2-0. Sama seperti Newcastle, 3 kemenangan terakhir mereka dapatkan dalam waktu sepekan saja.

“Ini adalah minggu yang luar biasa bagi kami, tiga pertandingan besar dan tiga kemenangan, jadi kami tidak bisa meminta lebih dari itu," kata Walkins, seperti dilansir Chronicle Live.

Walkins sedang berada di salah satu periode terbaiknya dengan selalu mencetak gol dalam 5 laga terkini. Penyerang 27 tahun ini juga telah menciptakan 12 gol bagi Aston Villa di EPL.

Keyakinan menjaga performa itu ditunjukan Ollie Walkins jelang pertandingan. Walkins mengaku lebih termotivasi saat bermain di kandang.

"Saya ingin mencetak lebih banyak gol di kandang, di depan pendukung tuan rumah, dan keluarga saya," ujar Walkins.

Prediksi Susunan Pemain Aston Villa vs Newcastle

Newcastle United tak memiliki masalah kelengkapan skuad, selain Miguel Almiron dan Alex Saint-Maximint yang masih menjalani pemulihan. Alexander Isak bisa menggantikan Almiron. Adapun Joe Wilock atau Joelinton bakal mengisi sektor sayap.

Sementara itu, di barisan tengah, Newcastle masih akan mengandalkan Bruno Guimaraes sebagai poros permainan tim. Di sektor sayap belakang, Kierean Trippier juga akan menjadi sosok dengan peran vital.

Di pihak lawan, Aston Villa kemungkinan tidak bisa memainkan Boubakar Kamara yang telah absen sejak laga melawan Chelsea awal bulan lalu. Villa juga berpotensi menepikan Leon Bailey setelah ia mengalami masalah di laga kontra Nottingham. Dua nama itu menambah daftar pemain yang harus ditepikan Aston Villa, selain Philipe Coutinho dan Matty Cash.

Aston Villa masih dapat mengandalkan Ollie Walkins di lini serang. John McGinn dan Douglas Luiz juga dapat menjadi sosok sentral di lini tengah permainan The Villans nanti.

Susunan pmeain Aston Villa vs Newcastle diprediksi sebagai berikut:

Aston Villa (4-4-2): Emiliano Martinez; Ashley Young, Ezri Konsa, Tyrone Mings, Alex Moreno; Jacob Ramsey, John McGinn, Douglas Luiz, Emiliano Buendia; Bertrand Traore, Ollie Walkins. Pelatih: Unai Emery.

Newcastle (4-3-3): Nick Pope; Dan Burn, Sven Botman, Fabian Schar, Kieran Trippier; Joe Willock, Bruno Guimaraes, Sean Longstaff; Joelinton, Alexander Isak, Jacob Murphy. Pelatih: Eddie Howe.

Head to Head (H2H) Aston Villa vs Newcastle

Head to head Aston Villa dan Newcastle dalam 5 pertemuan terakhir menunjukkan hasil seimbang. Kedua tim sama-sama mengalahkan 2 kali, sedang 1 pertemuan lain berujung seri. Akan tetapi, 2 kemenangan Newcastle tercipta di 2 pertemuan teranyar mereka.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Aston Villa vs Newcastle

29/10/22 Newcastle vs Aston Villa 4-0

13/02/22 Newcastle vs Aston Villa 1-0

21/08/21 Aston Villa vs Newcastle 2-0

12/03/21 Newcastle vs Aston Villa 1-1

23/01/21 Aston Villa vs Newcastle 2-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Aston Villa

08/04/23 Aston Villa vs Nottingham 2-0

05/04/23 Leicester vs Aston Villa 1-2

01/04/23 Chelsea vs Aston Villa 0-2

18/03/23 Aston Villa vs Bournemouth 3-0

12/03/23 West Ham vs Aston Villa 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Newcastle United

08/04/23 Brentford vs Newcastle 1-2

06/04/23 West Ham vs Newcastle 1-5

02/04/23 Newcastle vs Man United 2-0

18/03/23 Nottingham vs Newcastle 1-2

12/03/23 Newcastle vs Wolves 2-1

Live Streaming Aston Villa vs Newcastle United EPL 2023

Live streaming Aston Villa vs Newcastle United dapat diakses melalui Vidio pada Sabtu, 15 April 2023, mulai pukul 18.30. Laga ini juga akan disiarkan Moji TV dengan jam tayang live yang sama.

Untuk menonton pertandingan Liga Inggris 2022/2023 melalui Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan Paket Diamond (EPL + Platinum).

Terdapat 4 pilihan langganan, yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat).

Link Live Streaming Aston Villa vs Newcastle – Moji TV

Link Live Streaming Aston Villa vs Newcastle – Vidio

*Jadwal siaran langsung dan stasiun televisi yang menayangkan Aston Villa vs Newcastle dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar Liga Inggris 2022/2023.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom