Menuju konten utama
Liga Champions 2023-2024

Prediksi Arsenal vs PSV Liga Champion 2023-24, Skor H2H, Live TV

Prediksi Arsenal vs PSV Eindhoven jadwal UCL 2023-2024 Grup B menurut skor H2H. Live streaming Arsenal vs PSV via Vidio, Kamis (21/9) pukul 02.00 WIB.

Prediksi Arsenal vs PSV Liga Champion 2023-24, Skor H2H, Live TV
Pemain Arsenal Gabriel Jesus merayakan gol kelima Arsenal bersama dengan rekannya, Gabriel Martinelli pada pertandingan pra musim Arsenal melawan Sevilla di Stadion Emirates, London, Inggris, Sabtu (30/07/2022). (ANTARA FOTO/REUTERS/Paul Childs/foc/RST)

tirto.id - Prediksi Arsenal vs PSV Eindhoven untuk jadwal Liga Champions (UCL) 2023-2024matchday 1 Grup B di Stadion Emirates, London, condong untuk kemenangan The Gunners. Kendati masih tertinggal dari sisi skor head to head (H2H) kubu tuan rumah tetap lebih diunggulkan.

Live streaming Arsenal vs PSV Eindhoven bisa ditonton melalui tayangan live tv Vidio, pada Kamis, 21 September 2023, mulai pukul 02.00 WIB dini hari.

Arsenal mengawali musim kompetisi 2023-2024 dengan relatif bagus. Jelang laga kontra PSV di UCL 2023-2024, akhir pekan lalu The Gunners berhasil memetik kemenangan 0-1 ketika bertandang ke markas Everton dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Dari 5 pertandingan Liga Inggris yang sudah dilakoni pada awal musim ini, Arsenal sukses memetik 4 kemenangan dan 1 imbang, alias belum pernah kalah. Tren istimewa tersebut jelas menjadi modal berharga jelang duel kontra PSV di UCL.

Di kubu seberang, PSV Eindhoven juga terbilang tampil meyakinkan di Liga Belanda (Eredivisie) 2023-2024, yakni selalu menang dalam 4 laga terakhir. Akhir pekan lalu skuad asuhan Peter Bosz menang 4-0 atas NEC Nijmegen.

Prediksi Arsenal vs PSV Eindhoven di Liga Champions 2023-2024

Musim ini Arsenal akan kembali berkiprah di Liga Champion, selepas absen pada 6 edisi terakhir. Bermodalkan performa bagus di kompetisi domestik, The Gunners berambisi memetik kemenangan saat menjamu PSV dalam laga pembuka Grup B UCL 2023-2024.

Dikutip dari laman resmi UEFA, Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal menyebut jika laga kontra PSV bakal tidak mudah. Akan tetapi ia tetap mengungkapkan antusiasme timnya untuk kembali berkiprah di Liga Champions.

"Ada beberapa pertandingan yang menarik dimainkan di Liga Champion. Ada juga pertandingan yang sulit [salah satunya melawan PSV Eindhoven], dan kami tidak sabar untuk segera memulainya," kata Mikel Arteta.

Musim lalu Arsenal dan PSV Eindhoven kebetulan berada dalam grup yang sama di Liga Europa (UEL). Hasilnya, dari 2 kali pertemuan fase grup, kedua tim ini saling berbagi kemenangan. Arsenal menang 1-0 di Stadion Emirates. Kemudian laga putaran kedua dimenangi PSV dengan 2-0.

Terkait duel di UCL kali ini, Arsenal wajib memaksimalkan laga kandang mereka. Namun demikian wakil Belanda juga punya tren menjanjikan, termasuk saat mengalahkan Rangers dengan agregat 7-3 di babak playoff Liga Champion 2023-2024.

PSV di bawah asuhan Peter Bosz punya andalan di sektor depan. Di ajang Liga Belanda awal musim ini, PSV secara total sudah melesakkan 14 gol dari 4 pertandingan, alias rerata 3,5 gol per laga. Statistik istimewa tersebut tak boleh disepelekan The Gunners.

Perkiraan Susunan Pemain Arsenal vs PSV Eindhoven

Arsenal dan PSV diprediksi sama-sama bakal menerapkan formasi 4-2-3-1. Kubu tuan rumah berpeluang mengandalkan Gabriel Jesus sebagai ujung tombak, yang disokong trio gelandang serang Leandro Trossard, Kai Havertz, dan Bukayo Saka.

Sedangkan Martin Odegaard diperkirakan bermain sebagai gelandang box to box. Odegaard juga dapat menjadi attacking midfielder saat menyerang, atau menempatkan 4 gelandang serang di belakang striker.

Sementara Takehiro Tomiyasu dan Oleksandar Zinchenko yang bermain sebagai full bek, bisa bertransformasi jadi gelandang ekstra saat tim menguasai bola. Arsenal bisa berganti formasi menjadi 4-1-4-1 atau 3-2-4-1 di atas lapangan.

PSV Eindhoven diperkirakan tetap mengandalkan Luuk de Jong, sebagai penyerang murni di lini depan. Dia bisa mendapat dukungan dari Johan Bakayoko, Ismael Saibari, dan Noa Lang. Ada pula Patrick van Aanholt dan Sergino Dest dari sisi sayap.

Arsenal (4-2-3-1): David Raya; Takehiro Tomiyasu, William Saliba, Gabriel Magalhães, Oleksandr Zinchenko; Declan Rice, Martin Ødegaard; Bukayo Saka, Kai Havertz, Leandro Trossard; Gabriel Jesus. Pelatih: Mikel Arteta.

PSV Eindhoven (4-2-3-1): Walter Benítez; Sergiño Dest, Armel Bella-Kotchap, André Ramalho, Patrick van Aanholt; Jerdy Schouten, Joey Veerman; Johan Bakayoko, Ismael Saibari, Noa Lang; Luuk de Jong. Pelatih: Peter Bosz.

Skor Head to Head (H2H) Arsenal vs PSV Eindhoven

Berdasar skor head to head (H2H) PSV lebih baik dari Arsenal, lantaran mampu memetik 2 kemenangan dan 1 kali tumbang, dalam 5 pertemuan terakhir. Akan tetapi 2 kemenangan PSV tersebut terjadi saat bermain kandang.

Adapun di ajang Liga Champion, Arsenal dan PSV tercatat 4 kali bertemu. Dari 4 laga tersebut The Gunners 2 kali meraih kemenangan, dan 2 laga lainnya berakhir imbang.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Arsenal vs PSV Eindhoven

27/10/22: PSV vs Arsenal 2-0

21/10/22: Arsenal vs PSV 1-0

08/03/07: Arsenal vs PSV 1-1

21/02/07: PSV vs Arsenal 1-0

25/11/04: PSV vs Arsenal 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Arsenal

17/09/23: Everton vs Arsenal 0-1

03/09/23: Arsenal vs Man Utd 3-1

26/08/23: Arsenal vs Fulham 2-2

22/08/23: Crystal Palace vs Arsenal 0-1

12/08/23: Arsenal vs Forest 2-1

Hasil 5 Pertandingan PSV Eindhoven

17/09/23: PSV vs NEC 4-0

03/09/23: Waalwijk vs PSV 0-4

31/08/23: PSV vs Rangers 5-1

23/08/23: Rangers vs PSV 2-2

19/08/23: Vitesse vs PSV 1-3

Live Streaming Arsenal vs PSV Eindhoven di Vidio

Pertandingan Arsenal vs PSV Eindhoven dalam jadwal matchday 1 UCL 2023-2024 Grup B, dapat disaksikan melalui live streaming Vidio. Laga di Stadion Emirates, London, markas Arsenal, akan memulai kick off pada Kamis (21/9/2023) pukul 02.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Liga Champion 2023/2024 di Vidio Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum dengan biaya Rp39.000 per bulan, atau Rp269.000 per tahun.

Link Live Streaming Arsenal vs PSV - Vidio

*Jadwal Liga Champion 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan laga Arsenal vs PSV dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama