Menuju konten utama
Jadwal Albania vs Italia 2022

Prediksi Albania vs Italia Friendly 2022, H2H, & Daftar Pemain

Prediksi Albania vs Italia dalam jadwal friendly 2022 menurut head to head (h2h). Live skor Albania vs Italia di Flashscore.id dan Soccerway.

Prediksi Albania vs Italia Friendly 2022, H2H, & Daftar Pemain
Pemain Italia Andrea Belotti melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama ke gawang Swiss pada kualifikasi UEFA Grup C untuk Piala Dunia di Stadio Olimpico, Roma, Italia, Jumat (12/11/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Alberto Lingria/AWW/djo

tirto.id - Prediksi Albania vs Italia dalam international friendly match 2022 bakal menjadi ajang bagi Gli Azzurri untuk meningkatkan jam terbang pemain muda. Pertandingan pada Kamis, 17 November 2022, pukul 02.45 WIB ini digelar di Stadion Air Albania, Albania.

Italia tidak tinggal diam meski gagal lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar. Tim besutan Roberto Mancini itu memanfaatkan agenda jeda kompetisi domestik mengasah kemampuan timnas senior. Gli Azzuri mengadakan uji tanding melawan Albania, tim peringkat 66 FIFA.

Pertandingan kontra Albania diharapkan berpengaruh positif untuk kesiapan Italia menatap UEFA Nations League 2022/2023. Di sisi lain, Albania bertekad untuk memperbaiki penampilannya usai menangguk hasil buruk pada dua laga persahabatan terakhir.

Prediksi Albania vs Italia Friendly Match 2022

Dari segi materi pemain, Italia jelas lebih unggul atas Albania. Skuad Gli Azzurri bertaburkan bintang yang mayoritas berkiprah di Serie A. Di posisi kiper, Italia masih memiliki Alex Meret. Penjaga gawang berusia 25 tahun itu memang berstatus pelapis Gianluigi Donnarumma (PSG), tetapi kualitasnya tak bisa diragukan.

Musim 2022/2023, Meret menjadi bagian keberhasilan Napoli memimpin klasemen Liga Italia hingga libur musim dingin. Ia berkontribusi atas performa Partenopei yang belum menuai kekalahan dan baru kebobolan 12 gol. Di sisi lain, Meret juga bakal dilindungi bek-bek tangguh.

Setelah era Bonucci dan Chiellini berakhir, Italia mendapatkan regenerasi di pos belakang pada diri Alessandro Bastoni (Inter Milan) dan Giorgio Scalvini (Atalanta). Keduanya masih terhitung muda. Bastoni berumur 23 tahun, sementara Scalvini menginjak 18 tahun. Namun, mereka selalu bermain reguler di klub masing-masing.

Kemunculan talenta-talenta baru ini merupakan kelebihan bagi Italia untuk kembali membangun tim. Kendati gagal lolos ke Piala Dunia 2022, Gli Azzurri memiliki kesempatan untuk membentuk skuad baru.

"Sebelum memenangkan Euro, kami berkumpul kembali dan memulai era baru, kami sekarang perlu melakukan hal serupa. Saatnya menekan tombol reset, buat grup baru dan lingkungan baru," ungkap bek kanan timnas Italia, Giovanni Di Lorenzo.

Berbeda dengan Albania, skuad tim berjuluk Kuq e Zinjte itu relatif tidak semewah Italia. Hanya Armando Broja yang sejauh ini terlihat menonjol.

Berposisi sebagai striker, Armando Broja mencuat sebagai produk akademi Chelsea. Musim ini, Armando dipromosikan ke tim utama London Biru. Ia mengukir 12 penampilan EPL dengan mencetak 1 gol dan 1 assist. Keberadaan Broja di lini depan tampaknya bakal menjadi andalan Albania dalam laga ini.

Jelang menjamu jawara Euro 2020, Albania dibayangi catatan buruk. Dalam 2 pertandingan terakhir, pasukan Eduardo Reja belum memetik kemenangan. Albania ditahan seri Arab Saudi 1-1, lantas keok di tangan Qatar dengan skor tipis 1-0 pekan lalu.

Jika ingin mengembalikan moral tim, mau tak mau Albania perlu mengejar hasil positif. Apalagi, duel kali ini dapat berpengaruh bagi peringkat Albania di ranking FIFA. Ini mengingat posisi Albania yang masih bercokol di urutan 66 dengan poin 1354,11.

Daftar Susunan Pemain Albania vs Italia

Berikut prediksi line-up kedua tim:

Albania (4-1-3-2): Etrit Berisha; Erdenis Gurishta, Ardian Ismajli, Ermir Lenjani, Elseid Hysaj; Ylber Ramadani; Amir Abrashi, Kristjan Asllani, Keidi Bare; Myrto Uzuni, Armando Broja | Pelatih: Eduardo Reja

Italia (3-4-3): Alex Meret; Giorgio Scalvini, Leonardo Bonucci, Alessandro Bastoni; Giovanni Di Lorenzo, Marco Verratti, Nicolo Barella, Federico Dimarco; Matteo Politano, Giacomo Raspadori, Vincenzo Grifo | Pelatih: Roberto Mancini

Skor Head to Head (H2H) Albania vs Italia

Italia menyapu bersih 5 pertemuan terakhir kontra Albania. Duel itu terjadi pada laga uji coba tahun 2014 dan kualifikasi Piala Dunia zona Eropa tahun 2017. Riwayat pertarungan itu membuat Albania menjadi pihak yang kurang diunggulkan.

Hal yang sama juga berlaku apabila berkaca pada 5 laga termutakhir masing-masing tim. Sejak Juni 2022, Albania sudah 2 kali keok dan 3 kali seri. Sementara Italia berhasil mengemas 3 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kalah pada kurun bulan Juni sampai September 2022.

5 Pertemuan Terakhir Albania vs Italia

10/10/17: Albania vs Italia 0 - 1

25/03/17: Italia vs Albania 2 - 0

19/11/14: Italia vs Albania 1 - 0

5 Pertandingan Terakhir Albania

13/06/22: Albania vs Estonia 0 - 0

25/09/22: Israel vs Albania 2 - 1

28/09/22: Albania vs Islandia 1 - 1

26/10/22: Arab Saudi vs Albania 1 - 1

10/11/22: Qatar vs Albania 1 - 0

5 Pertandingan Terakhir Italia

08/06/22: Italia vs Hongaria 2 - 1

12/06/22: Inggris vs Italia 0 - 0

15/06/22: Jerman vs Italia 5 - 2

24/09/22: Italia vs Inggris 1 - 0

27/09/22: Hongaria vs Italia 0 - 2

Live Skor Albania vs Italia Friendly Match 2022

Pertandingan Albania vs Italia dalam friendly 2022 dapat dipantau melalui live score Flashscore.id atau Soccerway.com pada Kamis, 17 November 2022 pukul 02.45 WIB.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus