Menuju konten utama

Prabowo Acungkan Dua Jari Berlumur Tinta Usai Nyoblos

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto mencoblos di TPS 041, Curug, Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat. Dia mengenakana kemeja putih dan celana krem, dengan kopiah dan kacamata berwarna hitam. Prabowo datang bersama Waketum Partai Gerindra Fadli Zon menggunakan mobil.

Prabowo Acungkan Dua Jari Berlumur Tinta Usai Nyoblos
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menggunakan hak pilihnya di TPS 041, Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (17/4/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.

tirto.id - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto mencoblos di TPS 041, Curug, Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat. Dia mengenakana kemeja putih dan celana krem, dengan kopiah dan kacamata berwarna hitam. Prabowo datang bersama Waketum Partai Gerindra Fadli Zon menggunakan mobil.

"Kok kalian di sini? Enggak pada nyoblos?" kata Prabowo bertanya ke para wartawan yang sedang bekerja.

Saat berada di bilik suara, Prabowo terlihat kesulitan saat membuka surat-surat suara, terutama untuk surat suara Pemilihan Legislatif. Usai mencoblos, Prabowo melumuri dua jarinya dengan tinta.

Sebelum pemungutan suara Pilpres 2019 digelar, kedua pasangan calon (paslon) sudah melakukan kampanye sejak 23 September 2018 sampai 13 April 2019.

KPU sebagai pihak penyelenggara akan melakukan rekapitulasi dan penetapan hasil Pilpres tingkat nasional pada 18 April 2019 sampai 22 Mei 2019. Presiden dan wakil presiden terpilih akan mengucap sumpah dan janji pada 20 Oktober 2019.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Dieqy Hasbi Widhana

tirto.id - Hard news
Penulis: Dieqy Hasbi Widhana
Editor: Gilang Ramadhan