tirto.id - Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan belum ada laporan yang diterima oleh kepolisian ihwal dugaan pengeroyokan terhadap Ratna Sarumpaet.
“Saya belum terima laporan dan informasi dari jajaran,” kata dia ketika dihubungi Tirto, Selasa (2/10/2018).
Trunoyudo mengatakan akan segera mengecek kabar tersebut kepada jajarannya sebab diduga Ratna dikeroyok di daerah Bandung, namun lokasi tepatnya belum diketahui. “Saya cek dulu. Saya tidak bisa memberikan klarifikasi karena tidak ada laporan ke saya,” terang dia.
Beredar informasi dan gambar di media sosial dari akun Facebook milik Swary Dewi Utami yang mengunggah foto wajah yang diduga Ratna Sarumpaet. Akun tersebut menyatakan “Apakah karena berbeda maka seseorang berhak dipukuli? Simpatiku buat Ratna Sarumpaet” #2019tetapwaras.
Namun, ketika Tirto menelusuri akun tersebut, tidak ada unggahan yang dimaksud. Akun Swary Dewi Utami terakhir mengubah foto profilnya pada 17 September 2018, pukul 00.51 WIB.
Sementara itu, akun Facebook milik Rusdianto Samawa menggugah foto dan dan pernyataan terkait dugaan pengeroyokan tersebut, hari ini, satu jam yang lalu. Dalam unggahan itu ia menyebutkan:
RATNA SARUMPAET
Ratna Sarumpaet dikeroyok orang tak dikenal.
Ibu Ratna Sarumpaet dalam kondisi babak belur pagi ini, Rumah Sakit masih diRahasikan karena beliau masih dalam kondisi Trauma berat dipukuli beberapa Orang,
Ya Rabb, siapapun mereka baik dalang maupun pelaku nya Matikan mereka dalam kehinaan yang sehina hinanya,
Mohon doanya agar Ibu Ratna Sarumpaet segera diberi kesembuhan, Untuk Lokasi Rumah Sakit sengaja masih di Rahasiakan demi Keamanan,
Nara Sumber: Mba Lili Bertha Kartika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Maya Saputri