Menuju konten utama

Piala Dunia 2022 - Queiroz Resmi Latih Timnas Iran, Cek Prestasinya

Prestasi tertinggi Carlos Queiroz di level timnas meraih trofi Piala Dunia U20 sebanyak 2 kali (1989 dan 1991) bersama Portugal. Bagaimana di tingkat klub?

Piala Dunia 2022 - Queiroz Resmi Latih Timnas Iran, Cek Prestasinya
Pemain Iran mengangkat pelatih Carlos Queiroz saat mereka merayakan kemenangan melawan Maroko di Grup B Piala Dunia 2018 di Stadion Saint Petersburg, Saint Petersburg, Rusia, Jumat (15/6/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Henry Romero

tirto.id - Carlos Queiroz resmi ditunjuk sebagai Pelatih Timnas Iran di Piala Dunia 2022. Mantan arsitek Real Madrid ini pernah menangani Team Melli di Piala Dunia edisi 2014 dan 2018. Lantas, apa saja prestasi Carlos Queiroz sebagai pelatih baik di tingkat klub maupun timnas?

Mengutip Reuters, Queiroz sudah mencapai kesepakatan dengan FFIRI (Federasi Sepak Bola Iran) untuk menjadi nakhoda Timnas Iran dalam hajatan Piala Dunia 2022 mendatang.

Padahal, ajang sepak bola paling akbar di dunia itu segera bergulir kick off 20 November 2022. Artinya, Queiroz praktis cuma memiliki waktu sekitar 2 bulan untuk mempersiapkan tim menuju 'pesta bola' di Qatar itu.

Queiroz akan terbang ke Teheran, Iran, pada pekan ini untuk memulai pekerjaan barunya. Pelatih 69 tahun itu bakal menggantikan Dragan Skočić, arsitek asal Kroasia yang mengantarkan Iran lolos putaran final Piala Dunia 2022.

Prestasi Queiroz: Juara Piala Super Spanyol & Piala Dunia U20

Queiroz merupakan pelatih yang kenyang pengalaman dan pernah menangani sejumlah tim. Ia pernah menjadi arsitek sejumlah klub maupun Timnas.

Pelatih asal Portugal itu merupakan mantan arsitek Sporting CP (Portugal), Nagoya Grampus Eight (Jepang), hingga raksasa Spanyol, Real Madrid. Selain itu, ia juga tercatat pernah menjadi asisten pelatih di Manchester United pada era Sir Alex Ferguson.

Saat menukangi Los Blancos, Queiroz mempersembahkan gelar Piala Super Spanyol 2003. Sebelumnya, ia juga pernah meraih gelar Piala Portugal 1994-1995 dan Piala Super Portugal 1995 bersama Sporting CP.

Pada level Timnas, pemilik nama lengkap Carlos Manuel Brito Leal de Queiroz ini pernah dipercaya membesut skuad Portugal kelompok umur, Timnas Portugal, Uni Emirat Arab, Afrika Selatan, Iran, Kolombia, hingga Mesir.

Prestasi tertinggi yang pernah diraih Queiroz di level timnas sejauh ini adalah gelar Piala Dunia U20 sebanyak 2 kali pada tahun 1989 dan 1991 bersama Portugal. Catatan yang sama juga disabet di Piala Eropa U16 untuk A Seleção.

Queiroz Pimpin Iran di 3 Edisi Piala Dunia

Karier kepelatihan Queiroz tidak bisa dilepaskan dari perannya di Timnas Iran. Sebelumnya, ia tercatat pernah menukangi Team Melli di Piala Dunia 2014 Brasil dan 2018 Rusia. Queiroz pun akan memimpin Iran untuk ketiga kalinya pada 3 edisi Piala Dunia.

Pada Piala Dunia 2014 di Brasil, Queiroz membuat gebrakan dengan memanggil sejumlah pemain keturunan. Di antaranya Daniel Davari, Ashkan Dejagah, dan Reza Ghoochannejhad. Omid Nazari, Saman Ghoddos, serta Steven Beitashour juga tak luput dari perhatiannya.

Team Melli tergabung di Grup F Piala Dunia 2014 bersama Argentina, Nigeria dan Bosnia & Herzegovina. Pada partai pembuka, Iran asuhan Queiroz hanya bermain imbang dengan skor kacamata melawan Nigeria di Arena da Baixada, Curitiba.

Javad Nekounam dan kawan-kawan kemudian menantang Argentina dan nyaris mencuri 1 angka lagi. Queiroz dan tim kali ini menyerah 0-1 lewat gol tunggal Lionel Messi pada masa injury time babak kedua.

Iran kembali menelan pil pahit setelah kalah beruntun atas Bosnia & Herzegovina. Sang wakil Asia tumbang 1-3. Gol yang dilesakkan Reza Ghoochannejhad Nournia itu menjadi satu-satunya yang tercipta selama pergelaran Piala Dunia 2014.

Alhasil, Timnas Iran harus angkat koper lebih awal. Mereka menghuni posisi juru kunci Grup F dengan raihan 1 angka, dengan melesakkan 1 buah gol dan kebobolan 4 kali.

Lalu, pada Piala Dunia 2018, Iran kembali mengandalkan Queiroz sebagai juru taktik. Mereka tergabung di Grup B bersama 2 tim kuat asal Eropa, Spanyol dan Portugal, ditambah Maroko.

Asa Iran untuk lolos fase grup sempat muncul usai menang 1-0 atas Maroko lewat gol Aziz Bouhaddouz. Namun, mereka tumbang 1-0 di tangan Spanyol sebelum menutup babak penyisihan lewat skor imbang 1-1 kontra Portugal.

Queiroz dan anak asuhnya akhirnya finis peringkat ketiga alias gagal melanjutkan petualangan lebih jauh di Piala Dunia 2018. Mereka mengemas 4 angka, selisih 1 poin saja dari Spanyol dan Portugal yang berhak menuju sistem gugur.

Sekarang, Team Melli kembali menggunakan jasa pelatih yang sama untuk ajang Piala Dunia 2022 di Qatar. Mereka berada di B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Wales.

Jadwal Timnas Iran dimulai pada 21 November 2022 saat menantang Inggris di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan. Selang 4 hari kemudian, Sardar Azmoun dan kolega sudah ditunggu Wales di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan. Terakhir, duel kontra Amerika Serikat dilaksanakan di Stadion Al Thumama, Doha, pada 29 November 2022.

Usai gagal total di Piala Dunia 2014 dan Piala Dunia 2018, kepiawaian Carlos Queiroz bersama Timnas Iran bakal kembali diuji untuk periode ketiga kali di Piala Dunia 2022.

Daftar Prestasi Carlos Queiroz

Berikut ini ialah daftar prestasi Carlos Queiroz sebagai pelatih baik di level Timnas maupun klub.

  • Juara Piala Dunia U20 1989 dan 1991 (Portugal)
  • Juara Piala Eropa U16 (Portugal)
  • Juara Taça de Portugal/Piala Portugal 1994-1995 (Sporting CP)
  • Juara Supertaça Cândido de Oliveira/Piala Super Portugal 1995 (Sporting CP)
  • Juara Piala Super Spanyol 2003 (Real Madrid)

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis