tirto.id - Persija Jakarta mengakui mengincar Osvaldo Haay untuk tambahan pemain baru dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2020 musim depan. Hal tersebut dikatakan oleh Pembina Persija, Marsekal Pertama Ardhi Tjahjoko, kendati untuk kepastiannya belum terungkap saat ini.
Ardhi Tjahjoko tidak memungkiri bahwa Persija memang melakukan pendekatan kepada Osvaldo Haay. Winger Timnas Indonesia U23 asal Papua yang musim lalu memperkuat Persebaya Surabaya ini memang sedang menjadi incaran banyak klub di Indonesia maupun luar negeri.
"Kalau mendekati [Osvaldo Haay] ada. Tapi soal dealnya saya belum tahu," sebut Ardhi Tjahjoko di Jakarta, Senin (20/1/2020), sebagaimana dikutip dari Antara.
Selain Persija, klub Liga 1 yang disebut-sebut juga menginginkan pemain yang pernah memperkuat Persipura Jayapura itu adalah Bhayangkara FC. Bahkan, Persebaya juga masih berharap Osvaldo Haay bersedia memperpanjang kontrak untuk musim depan.
Tak hanya klub dalam negeri, Osvaldo Haay juga dikabarkan diminati oleh sejumlah klub di Malaysia, Asia, bahkan Eropa. Penampilan ciamik yang diperlihatkan winger lincah ini bersama Timnas Indonesia U23 di ajang SEA Games 2019 lalu tampaknya menarik minat klub-klub dari mancanegara.
Persija sendiri cukup aktif di bursa transfer pemain menjelang digulirkannya kompetisi Liga 1 2020. Penampilan kurang apik di Liga 1 2019 setelah menjadi juara Liga 1 2018 membuat tim Macan Kemayoran ingin berbenah sebaik mungkin demi mendulang prestasi musim depan.
Hingga saat ini, Persija yang kini dibesut oleh Sergio Farias sudah resmi merekrut sejumlah pemain baru, di antaranya adalah Evan Dimas Darmono, Otavio Dutra, Alfath Faathier, Rafli Mursalim, serta mantan pemain AS Roma dan Juventus, Marco Motta.
Editor: Fitra Firdaus