Menuju konten utama

Persela vs Bhayangkara FC: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

Duel Persela vs Bhayangkara FC digelar di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (28/9/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 pekan 21 diprediksi mengarah pada kemenangan tuan rumah.

Persela vs Bhayangkara FC: Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Pesepak bola Bhayangkara FC Anderson Aparecido Salles (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persela Lamongan Alex Dos Santos (kanan) dalam lanjutan pertandingan Liga-1 2019 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (26/6/2019). ANTARA FOTO/Aro Ima/MRH/wsj.

tirto.id - Menilik rekor head to head Persela vs Bhayangkara FC dalam lima pertemuan terakhir di lintas kompetisi, Laskar Joko Tingkir sedikit lebih unggul. Untuk itu, duel kedua tim yang digelar di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (28/9/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 pekan 21 diprediksi mengarah pada kemenangan tuan rumah.

Persela kerap tampil trengginas saat bermain di kandang. Dalam lima pertemuan terakhirnya itu, dua kemenangan diperoleh Eky Taufik dan kolega. Sedangkan Bhayangkara FC hanya meraih satu kali menang. Dua perjumpaan lainnya berakhir dengan hasil imbang.

Di sisi lain, jika melihat lima pertandingan teraktual di Liga 1 musim ini, kedua tim sama-sama tengah inkonsisten. Persela hanya meraih sekali kemenangan, sekali seri dan tiga kali kalah. Tak jauh beda, Bhayangkara FC juga hanya meraih satu kali menang. Empat laga lainnya berakhir dengan dua kali seri dan dua kali kalah.

Di tabel klasemen sementara, Laskar Joko Tingkir berada di posisi yang kritis, yakni satu tingkat di atas zona degradasi alias peringkat 15. Bhayangkara FC lebih baik lantaran bertengger di peringkat 11 dengan koleksi 23 poin, selisih empat poin dari Persela.

“Ini pertandingan yang sangat krusial untuk Persela Lamongan karena kita hanya satu strip di atas tim degradasi. Kita memang, dari tim pelatih dan pemain, bertekad untuk bagaimana kita bisa memenangkan pertandingan lawan Bhayangkara FC,” kata Nil Maizar.

Di lain pihak, pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengatakan bahwa dirinya telah memberikan instruksi khusus. Lebih lanjut, ia berharap anak asuhnya dapat mengaplikasikan strategi seperti yang diinginkan agar tiga poin tandang bisa diraih.

“Untuk taktik sendiri yang pasti sudah, kalau untuk pemain yang diwaspadai saya mengatakan itu ke pemain saja. Karena mereka yang akan bertanding dan mereka yang akan berhadapan di lapangan,” paparnya.

Head to Head

26/06/2019: Bhayangkara FC vs Persela 3-1

16/09/2018: Persela vs Bhayangkara FC 2-0

23/04/2018: Bhayangkara FC vs Persela 1-1

14/03/2018: Persela vs Bhayangkara FC 1-0

25/01/2018: Persela vs Bhayangkara FC 1-1

Lima Laga Terakhir Persela

24/09/2019: Madura United vs Persela 2-1

20/09/2019: Persela vs Arema FC 2-0

15/09/2019: Persipura vs Persela 2-0

11/09/2019: Perseru BLFC vs Persela 1-1

01/09/2019: PSM vs Persela 2-1

Lima Laga Terakhir Bhayangkara FC

22/09/2019: Bhayangkara FC vs Borneo FC 1-1

18/09/2019: Barito Putera vs Bhayangkara FC 1-4

13/09/2019: Bhayangkara FC vs Bali United 0-0

31/08/2019: Bhayangkara FC vs Persebaya 0-2

25/08/2019: Kalteng Putra vs Bhayangkara FC 3-2

Live Streaming

Live streaming Persela vs Bhayangkara FC pada pekan 21 Shopee Liga 1 2019 dapat dipantau melalui laman Vidio.com, Sabtu (28/9/2019) mulai pukul 18.30 WIB.

Perkiraan Susunan Pemain

Persela: Dwi Kuswanto; Samsul Arifin, M. Zaenuri, Arif Satria, Eky Taufik; Kei Hirose, Lucky Wahyu, Izmy H, Sugeng Effendi, Rafael Oliveira; Alex Goncalves.

Bhayangkara FC: Wahyu Tri, Bagas Adi, Anderson Salles, Jajang Mulyana, Alsan Sanda; Lee Yoo-joon, T. Ichsan, Adam Alis, Bruno Matos; Herman Dzumafo, Dendy Sulistyawan.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Nur Hidayah Perwitasari