tirto.id - Lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) diumumkan Badan Kepegawaian Negara (BKN) di 60 Kementerian/Lembaga dan Pemprov Kalimantan Utara (Kaltara) pada 5 September 2017. Pendaftaran online penerimaan CPNS ini dimulai 11 September dan ditutup hingga 25 September 2017.
Menurut Kepala Biro Hubungan Masyarakat BKN RI, Mohammad Ridwan menyatakan lowongan CPNS 2017 batch II
(tahap kedua) ini menyediakan 17.928 formasi CPNS.
Informasi mengenai lowongan ini dapat diakses melalui website masing-masing kementerian/lembaga bersangkutan dengan ciri utama menggunakan domain go.id.
Pengumuman pendaftaran online juga bisa dilihat dalam website sscn.bkn.go.id. Selain itu, juga bisa diakses di website menpan.go.id, atau akun media sosial utama BKN yaitu facebook.com/bkngoid dan twitter.com/bkngoid.
Pelamar bisa melakukan proses pendaftaran melalui laman CPNS masing-masing kementerian atau lembaga dengan alamat website go.id dengan melakukan login aplikasi cpns online untuk melengkapi isian data pendaftaran online dengan tahapan.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur mengatakan, kebijakan penerimaan CPNS Tahun 2017 ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan pegawai pada jabatan-jabatan strategis (core business) yang mendukung Nawacita sebagai pengganti PNS yang pensiun, serta karena adanya peningkatan beban kerja pada Kementerian/Lembaga dimaksud.
Khusus untuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara, ujar Menteri, pertimbangannya karena daerah itu merupakan provinsi pemekaran yang masih sangat kekurangan pegawai.
“Formasi untuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara sebanyak lima ratus, sedangkan jumlah lowongan/formasi CPNS untuk Kementerian/Lembaga, sebanyak 17.428,” ujar Asman di Jakarta, Selasa (5/9/2017).
Dijelaskan, formasi untuk Kementerian/Lembaga, termasuk untuk putra/putri lulusan terbaik (cumlaude/dengan pujian) sebanyak 1.850, penyandang disabilitas sebanyak 166, serta putra/putri Papua dan Papua Barat sebanyak 196.
Seperti pendaftaran sebelumnya, calon pelamar hanya dapat mendaftar pada satu instansi dan memilih satu jabatan pada penerimaan CPNS tahap kedua ini.
Selain itu, bagi pelamar CPNS Kemenkum HAM dan MA yang dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi diberikan peluang untuk kembali melamar CPNS di 60 Kementerian/Lembaga tersebut dengan catatan hanya dapat memilih satu instansi dan satu formasi.
Khusus bagi pelamar yang sebelumnya sudah melamar pada seleksi Kemenkum HAM dan MA tidak perlu lagi membuat akun saat akan melamar lowongan CPNS di 60 Kementerian/Lembaga ini.
Pelamar hanya perlu log-in pada situs sscn.bkn.go.id dengan memasukan NIK dan password yang digunakan pada pelamaran lowongan CPNS 2017 batch I (tahap satu atau lowongan CPNS 2017 di MA dan Kemenkumham).
Sebelum mendaftar, pelamar CPNS 2017 disarankan agar membaca dengan teliti dan seksama persyaratan dan kualifikasi formasi serta memastikan bahwa NIK dan KK telah diverifikasi di server Ditjen Kependudukan dan Catatan Sipil, Kemendagri.
Baca juga:
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri