Menuju konten utama

PDIP Unggul Hitung Cepat 4 Survei, Hasto: Kepercayaan Rakyat

Dalam hitung cepat 4 lembaga survei, PDIP unggul meski data masuk masih di bawah 30 persen.

PDIP Unggul Hitung Cepat 4 Survei, Hasto: Kepercayaan Rakyat
Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto percaya diri melihat hasil hitung cepat yang keluar terkait hasil pilpres 2019. tirto.id/Felix Natanhiel

tirto.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) unggul sementara dalam hitung cepat Pemilu legislatif (Pileg) 2019 pada 4 lembaga survei.

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengaku, optimistis partainya bakal jadi pemenang Pileg 2019.

"Ini suatu kepercayaan rakyat. Kami akan terus berbenah dan memperbaiki diri. Yang koruptor akan dipecat, dan itu tetap langkah yang akan dilakukan oleh PDI Perjuangan," ujar Hasto kepada Tirto, Rabu (17/4/2019).

Indikator Politik Indonesia pukul 16.51 WIB dengan data masuk 26,65 persen, PDIP unggul sementara dengan 21,31 persen.

Kemudian, Partai Gerindra 12,26 persen, Golkar 11,7 persen, PKB 10,67 persen dan Nasdem 9,56 persen.

Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) pada waktu sama dengan data masuk 29,8 persen, PDIP memperoleh porsi 19,76 persen, disusul Golkar 12,33 persen, Gerindra 12,91 persen, PKB 9,98 persen dan Nasdem 9,55 persen.

Dalam survei Charta Politika dengan data masuk pada waktu sama 25,53 persen, PDIP unggul dengan sebesar 21,06 persen, lalu Gerindra 12,45 persen, Golkar 12,02 persen, PKB 10,23 persen dan PKS 8,54 persen.

Lalu, survei Cyrus Network pada waktu sama dengan data masuk 35,96 persen juga menunjukkan PDIP unggul dengan persentase 21,71 persen suara.

Kemudian, Golkar 12,77 persen, Gerindra 11,27 persen, PKB 10,82 persen dan Nasdem 8,3 persen.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Politik
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Zakki Amali