Menuju konten utama

PDIP Nilai Lelang Sirkuit Formula E Jakarta Tak Transparan

Ketua Fraksi PDIP di DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menuding tender yang dimenangkan PT Jaya Konstruksi sudah diatur alias setting-an

PDIP Nilai Lelang Sirkuit Formula E Jakarta Tak Transparan
Suasana lokasi yang akan menjadi tempat dibangunnya Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Rabu (22/12/2021). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/aww.

tirto.id - Ketua Fraksi PDIP di DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono menilai lelang sirkuit Formula E yang dilakukan oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro) sudah diatur alias setting-an. Ia menuding tender yang dimenangkan PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk itu tidak transparan.

"Lelang pelaksanaan pembangunan lintasan Formula E yang menetapkan lokasi lintasan di Ancol terlihat tidak transparan dan tidak jelas sumber pendanaannya. Apakah dana dari sponsorship atau dana PT Jakpro sendiri," kata Gembong melalui keterangan tertulis, Rabu (9/2/2022) malam.

Gembong menyebut Jakpro tidak transparan karena tak mengumumkan peserta lelang yang lulus dan tak sesuai kualifikasi. Bahkan, kata dia, secara mendadak tender ini sempat dinyatakan gagal.

"Sementara seminggu kemudian PT Jakpro mengumumkan PT Jaya Konstruksi menjadi pemenang lelang, tanpa ada penjelasan alasan lelang batal," ucapnya.

Menurut Gembong, PT Jaya Konstruksi ditetapkan sebagai pemenang tender karena sudah melakukan pekerjaan pendahuluan berupa beton pembatas lintasan trek. Namun, kata dia, pengerjaan ini belum dibayar oleh Jakpro.

"Adalah fakta bahwa sebetulnya lelang ini justru diatur sedemikian rupa sehingga menentapkan PT Jaya Konstruksi sebagai pemenang," klaim dia.

Anggota Komisi A DPRD DKI itu menuding Jakpro mengatur agar lelang dimenangkan oleh PT Jaya Konstruksi sebagai bentuk utang pengerjaan lintasan yang awalnya ditetapkan di Monas pada 2019.

"Adalah keanehan tersendiri, nilai Proyek yang hanya sebesar Rp50 miliar harus dimenangkan oleh BUMD PT Jaya Konstruksi, padahal ada batasan BUMD/BUMN konstruksi minimal mengerjakan proyek senilai Rp100 miliar," kata dia.

PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk ditetapkan sebagai pemenang tender sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara. Pemenang tender pembangunan sirkuit Jakarta E-Prix 2022 itu diumumkan oleh Jakpro.

“Mereka memiliki banyak peralatan yang mumpuni dan tenaga ahli yang telah bertahun-tahun berkecimpung di bidang konstruksi,” ujar Vice Managing Director Organizing Committee (OC) Jakarta EPrix 2022, Gunung Kartiko dikutip dari Antara, Sabtu (5/2/2022).

Menurut Gunung, PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk mendapatkan penilaian terbaik di antara penyedia lainnya melalui proses evaluasi dan klarifikasi. Mereka berpengalaman membangun infrastruktur, termasuk jalan layang dan jalan tol.

Pertimbangan lainnya, kata Gunung, kemampuan proyek serta akuntabilitas dalam bekerja telah banyak dibuktikan oleh pemenang terpilih tersebut.

Jakpro menargetkan pembangunan sirkuit Formula E di Ancol rampung pada April 2022. Pada Mei 2022 sirkuit akan diuji coba sebelum pelaksanaan balap mobil listrik itu pada Juni 2022.

Baca juga artikel terkait SIRKUIT FORMULA E atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Bisnis
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Gilang Ramadhan