tirto.id - Partai Bulan Bintang (PBB) telah datang ke KPU untuk melaporkan dana awal kampanye, pada Minggu (23/9/2018). PBB datang sejak pukul 12.00 WIB. Sama dengan partai lainnya, PBB juga melengkapi berkas pelaporan dana caleg dan partai.
Bendahara Umum DPP PBB Aris Muhammad mengatakan, PBB melaporkan total caleg dari seluruh Indonesia adalah sebanyak 399 untuk 88 daerah pemilihan.
Kemudian dana PBB yang dilaporkan ke KPU senilai total Rp15 miliar. Adapun dana partai sebesar Rp500 juta. "Sekitar Rp14 miliar itu berasal dari sumbangan caleg dari seluruh Indonesia," jelas Aris Muhammad.
Hingga saat ini, PBB belum mendapatkan sumbangan dari pihak lain, tapi mereka tetap akan mencarinya. Saat ini PBB masih fokus untuk kelancaran caleg.
"Target kita itu lolos 4 persen parlemen treshold, menurut hitungan kami sekitar satu triliun rupiah," imbuhnya.
Menurut Aris, pos pengeluaran PBB paling besar untuk saksi di sekitar pulau jawa.
Penulis: Rizky Ramadhan
Editor: Yandri Daniel Damaledo