Menuju konten utama

One Piece Live Action Sampai Arc Apa dan Season 2 Kapan Tayang?

Daftar arc yang diadaptasi dalam musim pertama One Piece live action merupakan bagian dari East Blue Saga. Apakah akan ada Season 2 di Netflix? Cek di sini.

One Piece Live Action Sampai Arc Apa dan Season 2 Kapan Tayang?
Live Action One Piece. FOTO/Netflix

tirto.id - One Piece live action season 1 yang telah tayang di Netflix sejak 31 Agustus 2023 lalu mengadaptasi sebagian besar cerita dari East Blue Saga. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai arc apa saja yang diadaptasi ke dalam live action One Piece season 1 dan mengenai kemungkinan perilisan season 2 dari orisinal series Netflix tersebut.

Secara singkat, arc dalam konteks cerita adalah serangkaian episode, bab, atau bagian yang merupakan gabungan dari peristiwa atau plot cerita. Arc sendiri berfokus pada tema atau kejadian yang sama.

Arc digunakan untuk mengatur cerita ke dalam bagian-bagian yang lebih mudah dipahami, membantu pengembangan karakter, serta mengarahkan cerita ke suatu titik penting atau akhir yang diinginkan.

Istilah arc dapat ditemui dalam berbagai jenis media naratif, seperti manga, anime, komik, video game, dan film. Panjang dan kerumitan cerita sebuah arc juga dapat bervariasi tergantung pada apa yang ingin dijelaskan oleh penulis atau pembuat konten.

Daftar Episode One Piece Live Action Netflix

Series One Piece live action di Netflix akan mengadaptasi beberapa arc dari East Blue Saga, yang mana dimulai dari Romance Dawn Arc, dan berakhir di Logue Town Arc.

Berikut adalah judul episode-episode dari One Piece live action:

  • Episode 1: “Romance Dawn”
  • Episode 2: “The Man in the Straw Hat”
  • Episode 3: “Tell No Tales”
  • Episode 4: “The Pirates are Coming”
  • Episode 5: “Eat at Baratie!”
  • Episode 6: “The Chef and the Chore Boy”
  • Episode 7: “The Girl with the Sawfish Tattoo”
  • Episode 8: “Worst in the East”

Semua episode tersebut akan menghadirkan petualangan awal dari si Topi Jerami, Monkey D. Luffy, serta awal pembentukan kru bajak laut Topi Jerami dalam format live action yang penuh aksi dan petualangan.

Daftar Arc yang Diadaptasi di One Piece Live Action

Adapun daftar arc yang diadaptasi dalam musim pertama One Piece live action merupakan bagian dari East Blue Saga. Berikut adalah arc yang akan diadaptasi:

1. Romance Dawn Arc

Ini merupakan arc pembuka yang mengikuti perjalanan Luffy yang hanyut dalam sebuah tong saat masih kecil hingga ia bertemu dengan tokoh-tokoh seperti Coby dan Shanks.

Selain itu, Romance Dawn juga menjadi titik awal mula dari cita-citanya untuk menemukan One Piece dan menjadi Raja Bajak Laut.

2. Shells Town Arc (Captain Morgan Arc)

Arc ini melibatkan pertemuan Luffy dengan Zoro serta konfliknya dengan Kapten Morgan di Shells Town.

3. Orange Town Arc

Ini merupakan arc saat Luffy berhadapan dengan Buggy, seorang bajak laut dengan kekuatan Buah Iblis.

4. Syrup Village Arc

Arc ini memperkenalkan karakter Usopp dan konflik mereka dengan Kapten Kuro serta Bajak Laut Kucing Hitamnya.

5. Baratie Arc

Dalam arc ini, Luffy merekrut Sanji dari restoran laut Baratie, ditambah ia juga menghadapi Don Krieg dan kru kapalnya.

6. Arlong Park Arc

Arc ini berfokus pada masa lalu Nami dan konfliknya dengan Arlong, serta pertarungan yang penuh emosional antara Luffy dan Arlong.

7. Logue Town Arc

Ini adalah arc terakhir dalam musim pertama. Luffy dan kru berada di kota yang menjadi awal petualangannya sebagai bajak laut, dan pertama kali diperkenalkannya karakter Smoker serta Tashigi.

Semua arc tersebut membentuk cerita dalam musim pertama dari One Piece live action di Netflix.

Kapan One Piece Live Action Season 2 Tayang?

Saat ini, belum ada konfirmasi resmi mengenai produksi season 2 live action One Piece yang ditayangkan di Netflix. Keputusan untuk melanjutkan musim kedua biasanya tergantung pada sejumlah faktor, termasuk respons dan penerimaan dari para penggemar serta kesuksesan musim pertama secara keseluruhan.

Meskipun ada potensi untuk melanjutkan seri ini ke musim kedua, tim produksi mengambil pendekatan yang lebih hati-hati serta perlahan-lahan dalam penggarapannya.

Hal itu disebabkan oleh jumlah materi One Piece yang sangat banyak ditambah variasi tak terbatas yang dapat digunakan sebagai dasar untuk kelanjutan dari adaptasi live action ini.

Pihak penggarap live action One Piece ingin memastikan bahwa setiap langkah yang diambil akan menghormati dan memenuhi ekspektasi penggemar sambil menjaga integritas alur cerita One Piece yang telah dibuat oleh Eiichirô Oda.

Kesimpulannya, untuk melihat Season 2, keputusan akhir masih dalam tahap pertimbangan dan belum diumumkan secara resmi. Anda harus menantikan pengumuman resmi dari Netflix atau tim produksi One Piece live action untuk mengetahui apakah Season 2 akan diproduksi atau tidak.

Baca juga artikel terkait ONE PIECE LIVE ACTION atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Film
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Ibnu Azis