tirto.id - Acara I-LAND2: N/a episode 2 dijadwalkan tayang pada Kamis, 25 April 2024, di Mnet. Para penggemar di Tanah Air juga dapat menonton acara ini secara streaming di platform Viki dan Vidio, lengkap dengan subtitle bahasa Indonesia.
I-LAND2: N/a adalah survival show yang bertujuan mendebutkan sebuah girl group baru di industri musik K-Pop. Acara ini merupakan sekuel dari I-LAND yang sebelumnya sukses digelar pada tahun 2020.
Sebagai informasi, I-LAND adalah ajang pencarian bakat untuk calon idol yang diikuti oleh peserta pria dan fokus membentuk boy group.
I-LAND juga merupakan hasil kolaborasi Mnet dengan agensi HYBE yang berhasil mendebutkan Enhypen, salah satu grup K-Pop ternama saat ini.
I-LAND2: N/a akan diikuti oleh 24 peserta. Beberapa di antaranya bahkan sudah tak asing di kalangan penggemar K-Pop, sebut saja Bang Jeemin yang pernah mengikuti R U Next?, Choi Jungeun yang sempat mengikuti acara survival CAP-TEEN, atau Fuko, mantan peserta Girls Planet 999.
Seluruh peserta harus bersaing menunjukkan kemampuannya di dunia musik. Peserta yang berhasil bertahan hingga akhir nantinya akan debut dalam sebuah grup di bawah naungan agensi Wake One milik CJ ENM.
Acara I-LAND2: N/a dipandu oleh aktor Song Kang. Sementara itu, sejumlah nama-nama papan atas akan bertindak sebagai jurinya, mereka adalah Produser Teddy Park, Taeyang BIGBANG, VVN, Monika Shin, 24, Jeon Somi, dan Lee Jung-lee.
Spoiler Lengkap Acara I-LAND2: N/a Episode 2 Pekan Ini
Pada episode sebelumnya, seluruh peserta telah diperkenalkan kepada pemirsa. Namun, hanya akan ada 12 peserta dengan ranking teratas yang berhak masuk ke I-LAND.
Semua peserta menjalani tes pertama dan harus mendapatkan vote dari para juri untuk mengamankan posisi mereka di I-LAND.
Setiap peserta pun mulai unjuk bakat dan beberapa di antaranya berhasil memasuki I-LAND, salah satunya So Juwon. Sayangnya, ada pula peserta yang kurang beruntung dan mendapat vote terendah hingga terpaksa masuk ke area Ground.
Di episode berikutnya, kompetisi terus berlanjut dan persaingan akan semakin ketat. Tak hanya menguji skill menyanyi dan menari, tapi juga kemampuan peserta dalam mengatur strategi.
Kontestan I-LAND ditantang membawakan sebuah lagu, tapi hanya akan ada satu orang yang berwenang membagi part lagu tersebut. Tampaknya Jungeun akan mendapatkan wewenang itu dan semua peserta bergantung kepadanya.
Misi serupa juga diberikan kepada mereka yang ada di Ground. Tidak menutup kemungkinan bahwa akan ada peserta I-LAND yang tergeser posisinya dan turun ke Ground.
Link Streaming Acara I-LAND2: N/a Sub Indo
Acara I-LAND2: N/a tayang seminggu sekali atau setiap hari Kamis dan dapat disaksikan secara streaming di Vidio dengan subtitle bahasa Indonesia. I-LAND2: N/ajuga tayang di platform Viki, tapi belum tersedia untuk wilayah Indonesia. Berikut link untuk menontonnya:
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yandri Daniel Damaledo