tirto.id - Perang Israel dan Hamas Palestina yang kembali pecah sejak Sabtu, 7 Oktober 2023 hingga hari ini telah menyedot perhatian masyarakat dunia.
Tidak sedikit yang memihak salah satu di antara dua pihak yang tengah berseteru itu termasuk para artis Hollywood.
Diberitakan sebelumnya, perang wilayah konflik berkepanjangan itu kembali berkobar ketika Hamas Palestina meluncurkan serangan kejutan kepada Israel. Sehari setelah kejadian itu, Israel mendeklarasikan perang dan memborbardir Jalur Gaza.
Israel juga memberlakukan blockade total seperti melarang masuknya pasokan air, makanan, hingga bahan bakar di Jalur Gaza.
Sementara itu, blokade total oleh tentara Israel, dengan maksud untuk membuat penduduk Palestina kelaparan, merupakan kejahatan perang di bawah undang-undang Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Daftar Artis Hollywood Dukung Israel
Beberapa bintang besar Hollywood angkat bicara untuk memberikan dukungan mereka kepada Israel melalui pernyataan lewat akun sosial media mereka. Berikut ini daftar artis yang mendukung Israel dirangkum dari Variety.
1. Gal Gadot
Gal Gadot yang memang warga negara Israel ini merupakan artis Hollywood yang paling vocal mendukung Israel."Saya mendukung Israel, Anda juga harus mendukungnya," tulis Gadot. "Dunia tidak bisa berdiam diri ketika aksi teror yang mengerikan ini terjadi!" tulisnya dalam postingan Instagaramnya.
Gal Gadot juga telah memposting foto-foto para sandera yang diambil oleh Hamas, dalam upaya untuk membantu membawa mereka pulang.
2. Natalie Portman
Natalie Portman, yang beragama Yahudi, memberikan dukungannya terhadap Israel dengan memposting: "Hati saya hancur untuk rakyat Israel. Anak-anak, wanita dan orang tua telah dibunuh dan diculik dari rumah mereka sendiri. Saya merasa ngeri dengan tindakan biadab ini dan hati saya berdebar-debar dengan cinta dan doa untuk keluarga semua yang terkena dampaknya."3. Dwayne Johnson
Dwayne The Rock Johnson yang memiliki pengikut terbanyak kelima di Instagram ini menyebut Hamas Palestina sebagai teroris."Saya patah hati, marah, dan muak dengan pembunuhan brutal dan penculikan orang-orang Yahudi melalui tindakan mengerikan dari kelompok teroris Hamas," tulis Johnson.
"Bertambahnya korban jiwa warga Israel dan Palestina yang tak berdosa sangat menyayat hati karena perang ini meningkat ke tingkat yang sangat besar."
4. Madonna
Madonna mengunggah sebuah video di Instagram-nya yang menunjukkan rekaman roket dan mayat-mayat yang terbunuh di jalanan Israel. Ia mengunggah sebuah pernyataan panjang yang sebagian isinya berbunyi:"Menyaksikan semua keluarga dan terutama anak-anak digiring, diserang dan dibunuh di jalanan sungguh memilukan. Bayangkan jika hal ini terjadi pada Anda?"
Dia melanjutkan, "Hati saya tertuju kepada Israel. Kepada Keluarga dan Rumah yang telah dihancurkan. Untuk anak-anak yang hilang. Kepada Korban Tak Berdosa yang telah Terbunuh. Untuk Semua yang Menderita atau yang akan menderita akibat konflik ini. Saya Berdoa Untuk Anda. Saya sadar bahwa ini adalah ulah Hamas dan ada banyak orang tak berdosa di Palestina yang tidak mendukung organisasi teroris ini. Serangan Tragis ini hanya akan menyebabkan lebih banyak penderitaan bagi semua orang."
5. Selma Blair
Selma Blair, seorang Yahudi, berkomentar di media sosial untuk memberikan dukungannya yang tak tergoyahkan kepada Israel dan orang-orang Yahudi di seluruh dunia."Sebuah peringatan bagi rakyat Amerika, karena kejahatan ini telah terjadi di tanah Israel, maka kejahatan ini juga telah terjadi di antara kita. Kita akan difitnah karena melakukan apa yang kita tahu benar," tulis Blair.
"Orang-orang Yahudi tidak pernah aman. Dan saya meminta setiap sekutu untuk menyadari apa arti semua ini bagi orang-orang Yahudi di mana pun. Jika Israel tidak dilindungi, kita akan mengetahui kenyataan yang sangat brutal. Israel. Rumah jiwaku. Aku berdiri bersamamu."
Daftar Artis Hollywood Dukung Palestina
Di lain pihak, sejumlah artis Hollywood juga berpihak kepada Palestina dengan memberikan dukungan dengan pernyataan melalui akun sosial media mereka. Berikut ini daftar artis Hollywood yang dukung Palestina.
1. Gigi Hadid
Supermodel Gigi Hadid mengunggah foto-foto di Instagram pada hari Selasa untuk menegaskan kembali "empati yang mendalam terhadap perjuangan Palestina."Hadid, yang ayahnya adalah orang Palestina dan sebelumnya telah berbicara untuk mendukung para pejuang Palestina, tidak menyebut nama Hamas, namun mengutuk "teror terhadap orang-orang yang tidak bersalah" dengan kedok "gerakan Palestina Merdeka."
2. Mia Khalifa
Mantan bintang film porno Mia Khalifa mengejutkan banyak penggemarnya minggu ini setelah ia menyatakan dukungannya kepada warga Palestina dalam serangkaian pesan media sosial, dengan menyebut para teroris Palestina sebagai "pejuang kebebasan".Ia mengunggah ulang sebuah pesan yang berbunyi, "Sayang, bangunlah, Palestina akan segera merdeka," dan mengejek video warga Israel yang melarikan diri dari para penyerang. Khalifa memposting ulang pesan-pesan anti-Israel dan pro-Palestina.
3. Mark Ruffalo
Aktor pemeran "Hulk", yang sebelumnya telah mendukung perjuangan Palestina, tampaknya menyalahkan kedua belah pihak atas eskalasi tersebut dalam sebuah unggahan di X."Saya menerima pesan hari ini dari @NathanThrall, jurnalis dan penulis buku 'A Day In The Life of Abed Salama' yang sangat menyentuh hati saya.Saya ingin membagikan kata-katanya saat kita semua menyaksikan dengan ngeri apa yang sedang terjadi antara Pemerintah Israel dan Hamas hari ini," tulisnya.
"Mengerikan sekali melihat warga sipil tak berdosa dibunuh dan disandera, dan tidak ada pembenaran untuk itu. Kami berdoa untuk keselamatan mereka, seperti kami berdoa untuk keselamatan warga Gaza yang tak berdosa yang dibombardir dan dikepung," tulis Ruffalo.
4. Zara Larsson
Penyanyi Swedia, Zara Larsson, juga telah berbagi pandangannya tentang konflik tersebut. Mengunggah foto dirinya di Instagram Story-nya, Larsson menambahkan keterangan: "Oh, jadi dia mendukung Ukraina saat Rusia menginvasi, tapi tidak mendukung Palestina."5. Susan Sarandon
Aktris dan aktivis pemenang Academy Award, Susan Sarandon, membagikan ulang sejumlah tautan di Instagram-nya yang tampaknya mengutuk serangan balasan Israel terhadap Gaza.Tahun lalu, Sarandon mengklaim bahwa Israel telah "mengeksekusi" seorang jurnalis Al Jazeera yang ditembak di tengah bentrokan antara kelompok bersenjata Palestina dan pasukan Israel dalam sebuah penggerebekan di Jenin.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra