Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Nadiem Makarim Sebut Perkuliahan Dimulai pada Agustus Secara Daring

Nadiem Makarim menegaskan tahun akademi pendidikan tinggi tetap dimulai Agustus 2020, namun proses pembelajarannya tetap secara daring selama masa pandemi COVID-19.

Nadiem Makarim Sebut Perkuliahan Dimulai pada Agustus Secara Daring
Mendikbud Nadiem Makarim bersiap mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/2/2020). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/wsj.

tirto.id - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim menjelaskan model pembelajaran di era normal baru. Untuk perguruan tinggi, Nadiem mengatakan, masih harus menjalani kegiatan pembelajaran secara daring selama masa pandemi COVID-19.

“Tahun akademi pendidikan tinggi tetap dimulai Agustus 2020, tetapi pembelajaran di perguruan tinggi di semua zona masih dilakukan secara daring, jadi secara online," kata Nadiem dalam webinar pada Senin (15/6/2020).

Nadiem mengatakan keputusan itu diambil karena kesehatan dan keselamatan peserta didik menjadi pertimbangan utama, di samping itu perguruan tinggi juga lebih mampu beradaptasi dengan model pembelajaran jarak jauh.

Kendati demikian, pimpinan perguruan tinggi diperbolehkan membuka kampus untuk aktivitas prioritas.

“Aktivitas prioritas adalah aktivitas yang sangat berhubungan dengan kelulusannya mahasiswa yang sulit sekali dilakukan secara daring," kata Nadiem.

Nadiem mencontohkan penggunaan di laboratorium, studio, atau bengkel untuk skripsi, tesis, atau disertasi. Keputusan ini diambil agar kelulusan mahasiswa tertunda dan mengakibatkan masalah lainnya.

Selain itu mata kuliah yang tidak bisa dilaksanakan secara daring harus diletakan di bagian akhir semester.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Mohammad Bernie

tirto.id - Pendidikan
Reporter: Mohammad Bernie
Penulis: Mohammad Bernie
Editor: Abdul Aziz