tirto.id - Kabar duka datang dari dunia bulu tangkis Tanah Air, mantan atlet bulu tangkis Indonesia yang pernah meraih medali emas Olimpiade 2008, Markis Kido meninggal dunia.
"Selamat malam. Betul. Hari ini keluarga besar bulu tangkis Indonesia berduka dengan berpulangnya pahlawan bulutangkis Markis Kido," kata Kepala Bidang Humas dan Media Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Broto Happy kepada Tirto, Senin (14/6/2021).
Legenda ganda putra Indonesia itu dikabarkan sempat dirawat sebelum dinyatakan meninggal di rumah sakit Omni Alam Sutera, Tangerang, Banten, Senin (14/6/2021).
"Saya belum dapet info lebih lanjut dari keluarga, baru kondirmasi saja. Posisi saya masih di Bogor, sementara .. ada di Alam Sutera," terang dia.
Kabar meninggalnya Markis Kido juga dibenarkan oleh Humas PBSI Deri kepada Tirto, Senin (14/6/2021).
"Markis Kido meninggal dunia ketika sedang bermain bulu tangkis di daerah Tangerang. Tiba-tiba jatuh dan tidak sadar. Penyebab pastinya belum diketahui," jelasnya.
Markis Kido memulai karier profesionalnya pada 2005 dan berpasangan dengan Hendra Setiawan. Duetnya dengan Hendra ini membuahkan banyak gelar termasuk 7 medali emas SEA Games.
Kemudian dua tahun setelah itu yaitu pada 2007 Markis Kido menjuarai Badminton World Federation (BWF) World Championship di Kuala Lumpur Malaysia.
Karier Markis Kido terus membuat Indonesia bangga dengan menyumbang medali emas untuk Indonesia di Olimpiade 2008 di Beijing. Saat itu Markis Kido berpasangan dengan Hendra Setiawan.
Kemudian ia juga kembali menyumbang medali emas dalam Asian Games 2010 di Guangzhou, China.
Gelar juara lain yang diraih yakni gelar Kejuaraan Dunia BWF 2007, Piala Dunia 2006, Asian Games China 2010, Asean Games 2005-2009 hingga 10 gelar BWF Super Series sejak 2007 hingga 2013.
Innalillahi wa inna ilaihi rajiun.
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) June 14, 2021
Telah meninggal dunia salah satu pahlawan bulutangkis Indonesia, peraih emas Olimpiade Beijing 2008, Markis Kido.
Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
Selamat jalan Kido! pic.twitter.com/nPumRvnabz