Menuju konten utama
MotoGP 2025

Live Streaming MotoGP Argentina 2025 & Jam Tayang TV Malam Ini

Live streaming MotoGP Argentina 2025 dapat disaksikan di Vidio Kanal SPOTV. Trans7 juga menayangkan siaran langsung MotoGP dan Moto2 mulai pukul 23.00 WIB.

Live Streaming MotoGP Argentina 2025 & Jam Tayang TV Malam Ini
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Brad Binder (kanan) memacu kecepatan sepeda motornya saat sesi latihan bebas 2 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat (18/3/2022). Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu/hp.

tirto.id - Live streaming MotoGP Argentina 2025 di Sirkuit Termas de Rio Hondo, dapat disaksikan di Vidio Kanal SPOTV.

Balapan untuk kelas Moto2 dan MotoGP juga disiarkan langsung Trans7 pada Minggu 16 Maret 2025 mulai pukul 23.00 WIB.

MotoGP Argentina 2025 kembali jadi panggung Marc Marquez menunjukkan dominasinya. Dalam 3 balapan yang sudah digelar, The Baby Alien selalu sukses memenangi balapan.

Pada Sprint Race MotoGP Argentina yang berlangsung pada Minggu, 16 Maret 2025 dini hari, Marquez kembali jadi pemenang. Dia pun berpeluang memperpanjang rekor kemenangan karena start di posisi terdepan pada race malam ini.

Live Streaming MotoGP Argentina 16 Maret 2025 di Trans7

Jadwal MotoGP Argentina 2025 akan berlangsung pada Minggu-Senin, 16-17 Maret 2025. Jalannya balapan dapat disaksikan melalui live streaming SPOTV di Vidio.

Selain live streaming Vidio, MotoGP Argentina 2025 juga tayang melalui siaran langsung Trans7. Untuk balapan yang ditayangkan adalah kelas Moto2 dan MotoGP mulai pukul 23.00 WIB.

Di kelas Moto2 terdapat pembalap Indonesia, Mario Aji yang start di posisi 13. Riders Honda Team Asia tersebut bakal berupaya back to back poin din2 seri awal MotoGP 2025.

Sementara di kelas MotoGP, Marc Marquez bakal menjadi pembalap yang coba dikalahkan riders lain. Pasalnya, dalam 3 balapan The Baby Alien yang menggunakan motor Desmosedici Ducati GP25 tidak mampu dikejar pembalap lain.

Marc Marquez mengawali musim 2025 dengan torehan sempurna. Dia berhasil meraih 2 pole position di 2 seri, serta 3 kali juara dalam 3 balapan. Oleh sebab itu, jika kembali memang juara dunia 6 kali tersebut semakin dominan.

Dalam 3 balapan awal, pembalap yang mampu bersaing dengan Marc Marquez adalah Alex Marquez (Gresini Racing). Sementara rekan setimnya Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) masih kesulitan menemukan performa terbaik.

Tak hanya Pecco, pembalap dari tim lain seperti Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Pedro Acosta (Red Bull KTM) dan lainnya juga sulit bersaing dengan Marquez. Grand prix Argentina pun menjadi tantangan berat bagi para pembalap untuk menghentikan dominasi Marc Marquez.

Jika tidak ada perubahan jadwal MotoGP Argentina 2025 dapat disaksikan live streaming Vidio dan siaran langsunh Trans7. Jalannya balapan untuk kelas Moto2 dan MotoGP dimulai pukul 23.15 WIB.

Untuk menonton tayangan MotoGP 2025 di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Sport+SPOTV terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket langganan dengan harga dan durasi yang bervariasi.

Link Live Streaming MotoGP Argentina 2025 di Vidio (SPOTV)

*Jadwal MotoGP Argentina 2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait MOTOGP atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus