Menuju konten utama
Timnas Indonesia U-23

Live Streaming Timnas U23 vs TIRA Persikabo Tayang Indosiar 5 Maret

Laga uji coba Timnas Indonesia U23 vs PS TIRA dapat ditonton lewat siaran langsung Indosiar mulai pukul 19.00 WIB.

Live Streaming Timnas U23 vs TIRA Persikabo Tayang Indosiar 5 Maret
Timnas Indonesia U23 vs Brunei Darussalam di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (25/3/2019). ANTARA FOTO/R. Rekotomo/wsj.

tirto.id - Live streaming Timnas U23 vs TIRA Persikabo yang bakal dihelat pada Jumat (5/3/2021) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, bisa disaksikan via Vidio.com. Laga uji coba Timnas Indonesia U23 ini dapat pula ditonton lewat siaran langsung Indosiar mulai pukul 19.00 WIB.

Laga ini seharusnya diselenggarakan pada Rabu (3/3/2021) lalu. Namun, karena belum mendapatkan izin dari kepolisian, pertandingan pun sempat dibatalkan. Kini, kepastian berlangsungnya duel Garuda Muda kontra TIRA Persikabo dilontarkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

“Alhamdulillah, izin dari Mabes Polri sudah keluar pagi ini. Dengan demikian uji coba akan dilaksanakan malam ini. Tentu laga akan mengedepankan protokol kesehatan yang ketat dan tanpa penonton,” kata Moch. Iriawan seperti dikutip laman resmi federasi.

“Hanya 272 orang yang boleh berada di dalam lapangan dan area luar sekitar stadion, termasuk pihak keamanan,” tambahnya.

Tak hanya itu, izin uji coba Timnas U23 Indonesia selanjutnya yang diagendakan pada Minggu (7/3/2021) melawan Bali United di tempat yang sama juga telah dikantongi.

Serangkaian uji coba yang dilakukan skuad arahan Shin Tae-yong dimaksudkan sebagai persiapan Garuda Muda menyongsong SEA Games 2021 mendatang.

Meski hanya sekadar laga uji coba, pelatih asal Korea Selatan itu menginginkan Osvaldo Haay dan kawan-kawan tampil maksimal. Selain guna mengukur kebugaran fisik, teknik, dan mental, atmosfer pertandingan juga diperlukan.

“Setelah dua kali uji coba ini, para pemain timnas akan dikembalikan ke klub masing-masing untuk mengikuti Piala Menpora yang akan dimulai pada 21 Maret 2021,” tutur mantan Kapolda Metro Jaya ini.

Daftar Pemain Timnas Indonesia U23

1. Nadeo Argawinata (Bali United)

2. Erlangga Setyo (Persib)

3. Muhamad Riyandi (Barito Putera)

4. Muchamad Aqil Savik (Persib)

5. Andy Setyo (Tira Persikabo)

6. Bagas Adi (Arema FC)

7. Arif Satria (Persebaya)

8. Rachmat Irianto (Persebaya)

9. Nurhidayat H Haris (Bhayangkara FC)

10. Dodi Alexvan Djin (Madura United)

11. Rizky Ridho (Persebaya)

12. Firza Andika (PSM)

13. Andik Rendika (Madura United)

14. Pratama Arhan (PSIS Semarang)

15. Rifad Marasabessy (Tira Persikabo)

16. Bagas Kaffa (Barito Putera)

17. Koko Ari Araya (Persebaya)

18. Tegar Infantrie (PSIS Semarang)

19. Kadek Agung (Bali United)

20. Osvaldo Haay (Persija)

21. Evan Dimas (Persija)

22. Hanif Sjahbandi (Arema FC)

23. Genta Alparedo (Semen Padang)

24. Natanael Siringoringo (Sulut United)

25. Feby Eka Putra (Arema FC)

26. Adam Alis (Bhayangkara FC)

27. Sidik Saimima (Bali United)

28. Yakob Sayuri (PSM)

29. Irfan Jauhari (Bali United)

30. Miftahul Hamdi (Persiraja Banda Aceh)

31. Kushedya H Yudo (Arema FC)

32. Muhammad Rafli (Arema FC)

33. Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)

34. Septian Satria Bagaskara (Persik Kediri)

35. Braif Fatari (Persija)

36. Saddam Emiruddin (PSS Sleman)

Live Streaming Timnas U23 vs PS TIRA

Jadwal pertandingan uji coba antara Timnas U23 vs PS TIRA Persikabo bakal dihelat pada Jumat (5/3/2021) malam ini di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Laga tersebut dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar mulai pukul 19.00 WIB. Selain itu, pertandingan ini dapat pula ditonton melalui live streaming Vidio.com.

LINK LIVE STREAMING TIMNAS U23 vs PS TIRA

Baca juga artikel terkait LAGA UJICOBA TIMNAS U23 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Iswara N Raditya