Menuju konten utama
Live Streaming Badminton 2023

Live Streaming Spain Master 2023 Kamis 30 Maret Gratis di BWF TV

Live streaming badminton Spain Master 2023 hari ini Kamis 30 Maret gratis BWF TV mulai pukul 15.30 WIB. Cek daftar wakil Indonesia & ordef of play 16 besar.

Live Streaming Spain Master 2023 Kamis 30 Maret Gratis di BWF TV
Ilustrasi Shuttlecock. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Live streaming Spain Master 2023 hari ini Kamis 30 Maret dapat ditonton secara gratis di BWF TV mulai pukul 15.00 WIB. Rangkaian laga babak 16 besar nanti di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, juga dapat Anda saksikan secara berbayar melalui channel MNC Sports di Vision+.

Dala jadwal 16 besar Spain Master 2023 hari ini, Indonesia masih memiliki total 12 wakil yang bertahan. Bahkan, dengan angka tersebut, Merah-Putih jadi kontingen dengan peserta terbanyak di 16 besar turnamen BWF Super 300 ini. Mereka mengalahkan Denmark (11), India (11), Jepang (10), juga China serta China Taipei yang masing-masing memiliki 7 wakil tersisa.

Ganda campuran menjadi sektor yang menyumbang wakil terbanyak bagi Indonesia. Terdapat 4 pasangan yang masih bertahan di fase ini. Dua di antaranya akan bermain di 2 laga awal Lapangan 1 nanti.

Pertama adalah Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow yang akan menghadapi Jesper Toft/Clara Graversen. Wakil Denmark yang jadi lawan Amri/Winny ini menggagalkan terjadinya partai sesama wakil Indonesia di 16 besar. Toft/Graversen mengalahkan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami di 32 besar. Perihal rekor pertemuan, Amri/Winny belum pernah bertemu dengan Toft/Graversen.

Setelahnya akan langsung digelar partai antara Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund. Dengan kata lain, 2 laga awal Lapangan 1 akan menjadi pembuktian kekuatan sektor ganda campuran Indonesia dan Denmark. Menariknya, duel nanti juga menjadi pertemuan perdana antara kedua pasangan.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati di Lapangan 2 akan melawan Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching. Rehan/Lisa pernah mengalahkan wakil China Taipei itu di Kejuaraan Dunia 2022. Keduanya bahkan terbilang menang mudah dengan skor 21-14 dan 21-9.

Pasangan ganda campuran lain adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan bersua Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu. Laga ini harusnya menjadi peluang bagus bagi Praveen/Melati untuk melaju ke 8 besar. Pasalnya sejak Praveen comeback dari cedera panjang, capaian terbaik mereka adalah masuk ke babak 16 besar German Open 2023 dan All England 2023.

Setelahnya ada sektor ganda putra yang menyumbang 3 wakil. Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Ketiganya tentu berpeluang untuk melaju ke babak berikutnya.

Fajar/Rian sebagai penghuni ranking 1 dunia akan bertemu Andreas Sondergaard/Jesper Toft asal Denmark. Bagi Toft, laga nanti tentu akan sangat menantang karena ia tak akan mau tersingkir di hari yang sama di 2 sektor berbeda melawan wakil negara yang sama. Sedangkan Fikri/Bagas akan melawan Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen dan Pram/Yere bertemu Ayato Endo/Yuta Takei.

Selanjutnya ada tunggal putri dan ganda putri yang masing-masing menyumbang 2 wakil. Dari tunggal putri ada Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani yang akan beraksi hari ini.

Gregoria dijadwalkan bertanding melawan Kim Ga Eun, lawan yang selalu ia kalahkan dalam 4 duel sebelumnya. Sedangkan Putri akan kembali bertemu dengan Pusarla V. Sindhu. Keduanya pekan lalu juga bertemu di 16 besar Swiss Open 2023 ketika Putri menang 21-15, 12-21, 21-18.

Sedangkan di ganda putri ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang menantang Liu Sheng Shu/Tan Ning. Wakillain yakni Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose akan bertemu Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.

Terakhir, satu-satunya wakil dari tunggal putra yakni Christian Adinata hari ini akan bertemu Rasmus Gemke. Laga ini tentu akan cukup menantang bagi Adinata di ranking 64 dunia ketika ia harus menghadapi Gemke di ranking 20 dunia.

Order of Play Spain Masters 2023 Hari Ini

Berikut order of play babak 16 besar Spain Masters 2023 hari ini pada Kamis 30 Maret.

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 15.00 WIB

XD: Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark) vs Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow (Indonesia)

XD: Adnan Maulana/Nita Violina Marwah (Indonesia) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark)

MS: Magnus Johannesen (Denmark) vs Kiran George (India)

WS: Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Pusarla V. Sindhu (India)

MS: Sameer Verma (India) vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

Mulai Pukul 18.30 WIB

MD: Shuntaro Mezaki/Haruya Nishida (Jepang) vs M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India)

WS: Clara Azurmendi (Spanyol) vs Zhang Beiwen (Amerika Serikat)

WD: Chen Fang Hui/Du Yue (China) vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand)

Mulai Pukul 20.35 WIB

WS: Carolina Marin (Spanyol) vs Malvika Bansod (India)

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 15.00 WIB

XD: Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)

MS: Kenta Nishimoto (Jepang) vs Arnaud Merkle (Prancis)

XD: Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching (China Taipei) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)

MS: Christian Adinata (Indonesia) vs Rasmus Gemke (Denmark)

WD: Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia)

Mulai Pukul 18.30 WIB

WS: Yeo Jia Min (Singapura) vs Ashmita Chaliha (India)

WD: Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose (Indonesia) vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (China Taipei)

MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark)

MD: He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)

LAPANGAN 3

Mulai Pukul 15.10 WIB

XD: Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (China Taipei) vs Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris)

XD: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu (Kanada)

MS: Christo Popov (Prancis) vs Koki Watanabe (Jepang)

WS: Mia Blichfeldt (Denmark) vs Hsu Wen Chi (China Taipei)

WS: Lauren Lam (Amerika Serikat) vs Line Christophersen (Denmark)

Mulai Pukul 18.40 WIB

WD: Rui Hirokami/Yuna Kato (Jepang) vs Reddy Sikki/Arathi Sara Sunil (India)

WS: Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Kim Ga Eun (Korea Selatan)

MD: Chang Ko-Chi/Po Li-Wei (China Taipei) vs Su Ching Heng/Ye Hong Wei (China Taipei)

WD: Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris) vs Margot Lambert/Anne Tran (Prancis)

LAPANGAN 4

MS: Srikanth Kidambi (India) vs Sai Praneeth B. (India)

XD: Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) vs Cheng Xing/Chen Fang Hui (China Taipei)

XD: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Vinson Chiu/Jennie Gai (Amerika Serikat)

MS: Toma Junior Popov (Prancis) vs Priyanshu Rajawat (India)

MS: Misha Zilberman (Israel) vs Anders Antonsen (Denmark)

Mulai Pukul 18.40 WIB

WD: Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto (Jepang) vs Sayaka Hobara/Yui Suizu (Jepang)

MD: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen (China Taipei)

WD: Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan)

WS: Aakarshi Kashyap (India) vs Natsuki Nidaira (Jepang)

JAM DAN LAPANGAN TBA

MD: Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

MD: Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura (Jepang) vs Boon Xin Yuan/Wong Tien Ci (Malaysia)

MD: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang)

WD: Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark)

Link Live Streaming Spain Masters 2023 Hari Ini

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan babak 16 besar Spain Masters 2023 dapat Anda saksikan melalui channel MNC Sports di Vision+, Kamis 30 Maret 2023 pukul 15.00 WIB. Selain itu Anda juga dapat menyaksikannya secara gratis di BWF TV.

Untuk dapat menyaksikan Spain Masters 2023 di Vision+, Anda dapat berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000. Link Streaming Spain Masters 2023: MNC Sports / BWF TV

Link Live Streaming Spain Masters 2023 Hari Ini di MNC Sports

Link Live Streaming Spain Masters 2023 Hari Ini di BWF TV

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Spain Masters 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SPAIN MASTER 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus