Menuju konten utama

Cara Nonton Live Streaming Spain Master 2023 di RCTI+ & Vision+

Berikut cara nonton live streaming Spain Master 2023 di RCTI+ dan Vision+ beserta jadwal dan order of play.

Cara Nonton Live Streaming Spain Master 2023 di RCTI+ & Vision+
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Putri K. Wardani mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Jepang Aya Ohori pada babak 32 besar turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023). Putri K. Wardani menang dengan skor 21-7, 23-25 dan 23-21. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

tirto.id - Cara nonton live streaming Spain Master 2023 bisa dilakukan via RCTI+ (iNews) dan Vision+. Live streaming Spain Master 2023 di RCTI+ tayang gratis, tapi hanya menyiarkan babak akhir.

Seluruh pertandingan Spain Master 2023 disiarkan via live streaming Vision+ (kanal MNC Sports), yang bisa diakses dengan berlangganan.

Jadwal Spain Master 2023 telah dimulai awal pekan ini. Turnamen badminton kategori BWF World Tour Super 300 tersebut dibuka pada Selasa, 28 Maret 2023 lalu.

Sebagaimana kejuaraan berkategori BWF Super 300 lainnya, tayangan resmi televisi memang baru dimulai di semifinal dan final. Jadwal siaran TV tertuang di prospektus Spain Masters 2023 poin 6.

Maka itu, jadwal siaran langsung Spain Masters 2023 yang tayang di iNews TV dan live streaming RCTI+ pada tanggal 1-2 April 2023 (Minggu-Senin), saat laga semifinal dan final berlangsung.

Cara Nonton Live Streaming Spain Master 2023

Tayangan live streaming Spain Master 2023 di RCTI+ (kanal iNews TV), yakni pada babak semifinal dan final, dapat ditonton secara gratis melalui link di bawah ini:

Live streaming Spain Master 2023 di RCTI+.

Di laman rctiplus.com ataupun aplikasi RCTI+, penonton juga bisa melakukan login dengan email atau nomor telepon.

Sementara itu, melalui Vision+, penonton dapat menyaksikan Spain Master 2023 lebih awal meski harus berlangganan.

Berikut panduan menonton Spain Master 2023 di Vision+:

1. Login ke laman visionplus.id atau aplikasi Vision+ jika sudah punya akun.

2. Atau, daftar akun Vision+ jika belum memiliki. Pendaftaran pakai email atau nomor handphone.

3. Setelah login, pilih menu lainnya dan kemudian pilih menu Paket.

4. Pilih Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.

5. Pilih metode pembayaran yang Anda kehendaki.

6. Tayangan Spain Master 2023 dapat Anda saksikan.

Prestasi Indonesia di Spain Masters

Spain Masters merupakan turnamen BWF World Tour yang terbilang masih muda karena pertama kali digelar pada 2018 lalu di Barcelona.

Para wakil Indonesia meraih prestasi lumayan bagus di Spain Masters. Di 2 edisi pertama memang tidak ada gelar juara yang diraih oleh pemain Indonesia.

RI bahkan tak mengirim wakil di edisi 2018. Baru di Spain Masters 2019, Indonesia mengirimkan wakil, seperti Lyanny Alessandra Mainaky (WS), Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow (XD), dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (XD).

Di edisi 2020, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjuarai sektor ganda putri Spain Masters. Kala itu, mereka harus melakoni rubber game ketika mengalahkan Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dengan skor 18-20, 22-20, 21-17.

Tahun 2021, para pemain Indonesia merajai Spain Masters dengan menggondol 4 gelar juara dan 1 runner-up.

Gelar juara diraih Putri Kusuma Wardani (WS), Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (MD), Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani (WD), dan Rinov/Pitha (XD).

Indonesia pun sempat berpeluang menyapu bersih piala. Sayangnya, Chico Aura Dwi Wardoyo dari sektor tunggal putra kalah di final melawan Toma Junior Popov.

Mengingat tak ada turnamen Spain Masters yang digelar tahun 2022, keempat wakil Indonesia di atas masih menyandang status sebagai juara bertahan. Harapannya tentu saja para pemain yang berlaga tahun ini bisa mempertahankan prestasi yang ada.

Jadwal dan Order of Play Spain Masters 2023 Hari Ini

Sesuai jadwal hari ini akan ada aksi Putri KW, Pram/Yere, dan Rinov/Pitha sebagai juara bertahan. Selain ketiganya, masih ada 6 pemain Indonesia lain yang juga berlaga hari ini.

Jika tak ada perubahan jadwal, pertandingan babak 32 besar Spain Masters 2023 hari kedua dapat Anda saksikan melalui channel MNC Sports di Vision+, Rabu, 29 Maret 2023, pukul 15.00 WIB.

Berikut jadwal dan order of play babak 32 besar Spain Masters 2023 pada Rabu (29/3/2023):

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 15.00 WIB

XD: Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (Indonesia)

MS: Kenta Nishimoto (Jepang) vs Lee Chia Hao (China Taipei)

XD: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Chen Xin-Yuan/Yang Ching Tun (China Taipei)

Mulai Pukul 17.00 WIB

MS: Srikanth Kidambi (India) vs Sitthikom Thammasin (Thailand)

WS: Clara Azurmendi (Spanyol) vs Ania Setien (Spanyol)

MS: Luis Enrique Penalver (Spanyol) vs Magnus Johannesen (Denmark)

XD: Adnan Maulana/Nita Violina Marwah (Indonesia) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)

Mulai Pukul 19.40 WIB

MS: Toma Junior Popov (Prancis) vs Lin Chun-Yi (China Taipei)

MS: Koki Watanabe (Jepang) vs Wang Tzu Wei (China Taipei)

MS: Kevin Cordon (Guatemala) vs Christo Popov (Prancis)

WS: Lianne Tan (Belgia) vs Putri Kusuma Wardani (Indonesia)

Mulai Pukul 22.20 WIB

WS: Carolina Marin (Spanyol) vs Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark)

MS: Mads Christophersen (Denmark) vs Rasmus Gemke (Denmark)

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 15.00 WIB

MD: Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)

WS: Michelle Li (Kanada) vs Aakarshi Kashyap (India)

XD: Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (China Taipei)

Mulai Pukul 17.00 WIB

WS: Riko Gunji (Jepang) vs Zhang Bei Wen (Amerika Serikat)

XD: Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching (China Taipei) vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura)

XD: Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (China Taipei) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)

XD: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia)

Mulai Pukul 19.40 WIB

WS: Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia)

WS: Talia Ng (Kanada) vs Yeo Jia Min (Singapura)

XD: Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow (Indonesia) vs Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat (Thailand)

MS: Ygor Coelho (Brasil) vs Anders Antonsen (Denmark)

Mulai Pukul 22.20 WIB

MS: Christian Adinata (Indonesia) vs Cheam June Wei (Malaysia)

MS: Brian Yang (Kanada) vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

LAPANGAN 3

Mulai Pukul 15.10 WIB

WD: Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) vs Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto (Jepang)

XD: Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (China Taipei) vs Cheng Xing/Chen Fang Hui (China)

WS: Zhang Wen Yu (Kanada) vs Natsuki Nidaira (Jepang)

Mulai Pukul 17.10 WIB

XD: Fabricio Farias/Jaqueline Lima (Brasil) vs Vinson Chiu/Jennie Gai (Amerika Serikat)

XD: Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs He Ji Ting/Du Yue (China)

MS: Jan Louda (Ceko) vs Sai Praneeth B. (India)

WS: Aya Ohori (Jepang) vs Kim Ga Eun (Korea Selatan)

Mulai Pukul 19.50 WIB

XD: Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) vs Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark)

WS: LeOnice Huet (Prancis) vs Ashmita Chaliha (India)

MS: Priyanshu Rajawat (India) vs Victor Svendsen (Denmark)

WS: Mia Blichfeldt (Denmark) vs Iris Wang (Amerika Serikat)

Mulai Pukul 22.30 WIB

WS: Jenjira Stadelmann (Swiss) vs Pusarla V. Sindhu (India)

MS: Sameer Verma (India) vs Nguyen Nhat (Irlandia)

LAPANGAN 4

Mulai Pukul 15.10 WIB

MD: Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China)

MS: Arnaud Merkle (Prancis) vs Brice Leverdez (Prancis)

XD: Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark) vs Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris)

Mulai Pukul 17.10 WIB

WS: Qi Xue Fei (Prancis) vs Line Christophersen (Denmark)

XD: Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) vs Koceila Mammeri/Tanina Violette Mammeri (Aljazair)

WS: Lauren Lam (Amerika Serikat) vs Polina Buhrova (Ukraina)

XD: Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu (Kanada) vs Davi Silva/Sania Lima (Brasil)

Mulai Pukul 19.50 WIB

MS: Mithun Manjunath (India) vs Kiran George (India)

XD: Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark) vs Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami (Indonesia)

WS: Sung Shuo Yun (China Taipei) vs Hsu Wen Chi (China Taipei)

MS: Misha Zilberman (Israel) vs Jonathan Matias (Brasil)

Mulai Pukul 22.30 WIB

WS: Malvika Bansod (India) vs Selvaduray Kisona (Malaysia).

Baca juga artikel terkait SPAIN MASTER 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Addi M Idhom