Menuju konten utama
Live Streaming Sudirman Cup

Live Streaming Semifinal Sudirman Cup 2023 Hari Ini di iNews TV

Link live streaming semifinal Sudirman Cup 2023 gratis hari ini Sabtu 20 Mei tayang iNews TV Malaysia vs Korsel (09.00 WIB) & China vs Jepang (16.00 WIB).

Live Streaming Semifinal Sudirman Cup 2023 Hari Ini di iNews TV
Ilustrasi Shuttlecock. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Live streaming semifinal badminton Sudirman Cup 2023 hari ini Sabtu, 20 Mei akan tayang di iNews TV dalam dua sesi pada pukul 09.00 WIB dan 16.00 WIB. Semifinal pertama mempertemukan Malaysia vs Korea Selatan (pukul 09.00 WIB), disusul laga China vs Jepang (pukul 16.00 WIB) di Suzhou Olympic Sports Centre, China.

Jadwal semifinal Sudirman Cup 2023 hari ini sudah tidak melibatkan Indonesia yang gugur di babak 8 besar. Namun, 4 tim terkuat di Piala Sudirman 2023 masih bersaing untuk memperebutkan tiket final. Di laga pertama Malaysia akan berjibaku menghadapi Korsel yang turun dengan kekuatan terbaiknya.

Dari line-up order of play semifinal Sudrman Cup 2023 yang telah dirilis, Malaysia mengandalkan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei di laga pertama sektor ganda campuran. Sedangkan Korsel memainkan andalan mereka yakni Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Pertarungan di laga pertama beregu seperti ini memang cukup krusial. Dalam hal ini Malaysia sedikit diuntungkan karena Chen/Toh unggul head to head 1-0 atas Seo/Chae. Kemenangan didapat Chen/Toh di babak 16 besar German Open 2023 dengan skor 21-11 dan 24-22.

Bahkan Malaysia juga diuntungkan di laga kedua ketika Lee Zii Jia akan berhadapan dengan Jeon Hyeok Jin. Secara posisi, Lee jelas lebih difavoritkan menang ketika berhadapan dengan Jeon.

Secara peringkat dunia, Lee masuk jajaran 10 besar dengan menempati ranking 8 dunia serta menjadi tunggal putra terbaik Malaysia saat ini. Sedangkan Jeon menempati ranking 69 dunia saat ini per 16 Mei. Jeon tercatat mengalami penurunan 20 peringkat dibanding ranking pekan lalu.

Secara rekor pertemuan, Lee juga unggul 1-0 atas Jeon. Kemenangan itu diraih Lee di ajang Badminton Asia Team Championships 2022 dengan skor 13-21, 21-13, 21-15.

Laga ketiga menjadi kesempatan bagus Korsel mendulang poin. Di laga tunggal putri tersebut Korsel menurunkan pemain utama mereka yakni An Se Young. Sedangkan Malaysia secara mengejutkan akan memainkan Karupathevan Letshanaa.

Semifinal Piala Sudirman Cup 2023 lebih menarik karena Malaysia tak memainkan Goh Jin Wei yang selama ini diandalkan. Letshanaa saat ini menempati ranking 71 dunia berbanding An di ranking 2 dunia. Sebagai catatan, laga ini akan menjadi pertemuan perdana antara kedua pemain.

Lalu di laga keempat, jika memang dimainkan, akan terjadi duel di sektor ganda putra. Malaysia menurunkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik sedangkan Korsel memainkan Kim Won Ho/Na Sung Seung.

Berikutnya, di laga kelima dijadwalkan tanding antara Pearly Tan/Thinaah Muralitharan vs Baek Ha Na/Lee So Hee di sektor ganda putri. Tan/Thinaah sejauh ini unggul H2H 1-0 atas Baek/Lee yang didapat dari kemenangan di French Open 2022 babak semifinal.

Sesi kedua semifinal Sudirman Cup 2023 sendiri akan mempertemukan China vs Jepang. Susunan pemain kedua negara memang akan keluar pada siang nanti. Namun di babak penting seperti ini, China dan Jepang tentu akan menurunkan para pemain terbaiknya di setiap sektor.

Jadwal & Order of Play Semifinal Piala Sudirman 2023 Hari Ini

Berikut adalah jadwal pertandingan dan order of Play semifinal Piala Sudirman 2023 hari ini, Sabtu 20 Mei:

PUKUL 09.00 WIB

LAPANGAN 1: MALAYSIA VS KOREA SELATAN

XD: Chen Tang Jie/Toh Ee Wei vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung

MS: Lee Zii Jia vs Jeon Hyeok Jin

WS: Karupathevan Letshanaa vs An Se Young

MD: Aaron Chia/Soh Wooi Yik vs Kim Won Ho/Na Sung Seung

WD: Pearly Tan/Thinaah Muralitharan vs Baek Ha Na/Lee So Hee

Pukul 16.00 WIB

LAPANGAN 1: CHINA VS JEPANG

Prediksi Line-Up

XD: Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino

MS: Shi Yu Qi vs Kodai Naraoka

WS: Chen Yu Fei vs Akane Yamaguchi

MD: Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi

WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida

Live Streaming Semifinal Sudirman Cup 2023 Hari Ini

Jika tidak ada perubahan, pertandingan semifinal Piala Sudirman 2023 yang digelar di Suzhou Olympic Sports Centre, China, dapat Anda saksikan gratis di iNews TV, Sabtu 20 Mei pukul 09.00 WIB dan 16.00 WIB, melalui tautan berikut ini.

Link Live Streaming Semifinal Piala Sudirman 2023 di iNews TV

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala Sudirman 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait BADMINTON atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus