tirto.id - Live streaming Red Spark vs Pink Spider di leg 2 babak play off Liga Voli Korea 2023/2024 tayang di Vision+ Kanal SPOTV. Jam tayang laga yang digelar di Chungmu Gymnasium, Daejeon, berlangsung pada Minggu (24/3/2024), pukul 17.00 WIB.
Red Spark wajib menang di laga kali ini agar bisa bermain di laga play off ke-3. Namun, upaya tersebut tidak akan mudah karena situasi tim mereka kurang ideal.
Dua pemain Red Spark Lee So-young dan Han Song-yi diperkirakan akan absen di leg ke-2 karena cedera. Sebaliknya, Pink Spider memiliki peluang besar untuk melaju ke Grand Final Liga Voli Korea 2024.
Pink Spider bisa maju ke grand final jika berhasil mengalahkan Red Spark di leg ke-2 yang berlangsung sore hari ini.
Prediksi Red Spark vs Pink Spider Liga Voli Korea 2024
Red Spark bakal bermain habis-habisan untuk bisa memetik kemenangan di kandang sendiri. Megawati Hangestri dan kawan-kawan tetap memiliki peluang untuk meraih kemenangan, meski upaya tersebut tidak akan mudah.
Di leg 1, Red Spark mengawali laga dengan cukup baik dan berhasil merebut set pertama. Namun, performa tersebut gagal dipertahankan di 3 set berikutnya dan harus mengakui keunggulan Pink Spider 3-1.
Salah satu faktor yang membuat Red Spark sulit mengalahkan Pink Spider di leg 1 adalah lini serang yang bergantung pada Giovanna Milana dan Megawati Hangestri. Sepanjang laga, Gia mencatat 31 poin, dan Mega 20 poin.
Sementara itu, outside hitter lainnya Park Hye-min, yang diharapkan bisa menggantikan Lee So-young, tampil buruk sepanjang laga. Dia hanya berhasil melakukan 3 pukulan sukses dari total 11 percobaan yang dilakukan.
Situasi itu pun membuat setter Yeum Hye-seon, lebih banyak memberikan bola kepada Megawati dan Gia bahkan saat keduanya berada di rotasi belakang. Akibatnya, permainan Red Spark lebih mudah terbaca.
Kondisi ini diperburuk dengan middle blocker Jung Ho-young, mengalami cedera sehingga membuat variasi bola quick terhenti.
Sebaliknya, Pink Spider tampil lebih baik, dengan variasi serangan yang beragam. Kim Yeon-koung, Reina Takoku, dan Willow Johnson, mampu melakukan serangan dengan baik sebagai outside hitter dan opposite.
Di leg 1, Willow, menjadi pemain dengan poin terbanyak, yakni 25 poin, diikuti Kim Yeon-koung, 23 poin dan Reina, 18 poin. Ketiganya pun diperkirakan kembali jadi andalan Pink Spider saat menghadapi laga ke-2 di Daejeon.
Apabila mampu memetik kemenangan di Daejeon, Pink Spider bakal memastikan lolos ke babak grand final dan bertanding dengan juara musim reguler Hyundai Hillstate. Oleh karena itu, laga ini bakal krusial untuk kedua tim.
Pink Spider tentu tidak akan melepaskan kesempatan melaju ke final dan meraih gelar juara Liga Voli Korea 2024. Motivasi itu diperkuat dengan keberadaan Kim Yeon-koung yang mempertimbangkan pensiun setelah musim 2023/2024 berakhir.
Link Streaming & Jam Tayang Red Spark vs Pink Spider di Vision+
Live streaming Red Spark vs Pink Spider di leg 2 babak play off Liga Voli Korea 2023/2024 tayang di Vision+ Kanal SPOTV Minggu (24/3/2024). Laga berlangsung sore hari mulai jam 17.00 WIB.
Penonton bisa menyaksikan tayanan Liga Voli Korea 2024 di Vision+. Tayangan pertandingan di Vision+ hanya bisa disaksikan jika sudah berlangganan paket menonton.
Berikut link streaming Red Spark vs Pink Spider sore ini:
Link Live Streaming Red Spark vs Pink Spider - SPOTV (Vision+)
*Jadwal Red Spark vs Pink Spider di Liga Voli Korea 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya & Yonada Nancy