Menuju konten utama

Live Streaming Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC di Liga 1 Hari Ini

Pekan 25 GoJek Liga 1 akan dibuka dengan pertandingan Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC pada Jumat (12/10/2018) dan dapat disaksikan lewat live streaming TVOne.

Live Streaming Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC di Liga 1 Hari Ini
Pesepak bola Bhayangkara FC Paulo Sergio melewati penjaga gawang PSMS Medan Abdul Rohim pada pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Jumat (3/8/2018) malam. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - GoJek Liga 1 2018 pekan 25 akan dimulai Jumat (12/10/2018) yang mempertemukan Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC. Duel keduanya bakal dihelat di Stadion PTIK, Jakarta dan dapat disaksikan melalui live streaming TVOne mulai pukul 15.30 WIB.

Berada di posisi tujuh klasemen sementara, tuan rumah Bhayangkara FC bertekad meraih poin penuh guna kembali ke papan atas sekaligus menjaga asa dalam persaingan juara. Hingga pekan 24, The Guardian berada di posisi tujuh dan telah mengoleksi 36 poin hasil dari sepuluh kali menang, enam kali seri, dan delapan kali kalah.

Lawan yang bakal dihadapi Herman Dzumafo dan kawan-kawan kali ini merupakan tim berperingkat 12, yakni Sriwijaya FC. Berbeda dengan anak asuh Simon McMenemy yang kalah di pertandingan terakhirnya kala bersua PS TIRA, anak asuh Subangkit justru meraih kemenangan pada laga terakhirnya saat bertemu Bali United.

Kendati demikian, The Guardian optimis dapat menjungkalkan Sriwijaya FC sore nanti. Selain ingin mengembalikan performa terbaik usai kalah pekan lalu, Bhayangkara FC pun memiliki keuntungan karena tim lawan datang dengan kondisi yang sedikit pincang.

Tiga pemain andalan Laskar Wong Kito yang biasanya selalu mengisi line-up dipastikan absen. Mereka adalah Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves, dan Zulfiandi yang mesti bergabung bersama Timnas Indonesia. Tak hanya itu, pemain muda potensial seperti Syahrian Abimanyu pun takkan ikut merumput sore nanti karena tengah fokus bersama Timnas U-19 Indonesia dalam persiapan Piala AFC 2018.

Menanggapi absennya beberapa pemain inti, pelatih Subangkit mengakui jika hal tersebut bakal menjadi masalah bagi timnya. Namun, mantan pelatih PSIS tersebut akan tetap berjuang mencuri poin dengan materi pemain yang ada.

Laskar Wong Kito saat ini tengah berada di peringkat 12 dengan raihan 30 poin. Teja Paku Alam dan kolega meraih catatan delapan kali menang, enam kali seri, dan sepuluh kali kalah.

Perkiraan Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC

Bhayangkara FC: Awan Setho; Alsan Sanda; Vladimir Vujovic; Jajang Mulyana; Dany Saputra; Adam Alis; Lee Yu-jun; Paulo Sergio; Wahyu Subo Seto; Elio Bruno Martins; Herman Dzumafo.

Cadangan: Wahyu Tri Nugroho; Indra Kahfi; Vendry Mofu; Muhammad Hargianto; Sani Rizki Fauzi; Marinus Wanewar; Maldini Pali.

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Marckho Sandy Merauje; Alan Henrique; Goran Ganchev; Zalnando; Yu Hyun-koo; Risky Dwi Ramadhana; Rizky Abdiansyah; Yogi Rahardian, Manuchekhr Dzhalilov; Nur Iskandar.

Cadangan: Dikri Yusron Afafa; Achmad Faris Ardiansyah; Jeki Arisandi; Beri Rahmada.

Laga Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC pada Jumat (12/10/2018) dapat dipantau melalui live streaming TVOne lewat link (tautan) berikut ini:

Live Streaming Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC di TVOne

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan